Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

rioforzia08Avatar border
TS
rioforzia08
Yang Membuat Kita Celaka (Manusia yang ga takut Hisab Akhir zaman MASUK SINI !!)





PEMBACA yang saya hormati, di dalam surah an Nabâ, surah ke-78, ayat ke-21 s/d 25, Allah memberikan gambaran tentang neraka jahanam yang menjadi tempat kembalinya orang-orang yang melampaui batas.
Allah mengawali dengan menceritakan adanya yaumul fashl, hari keputusan. Yaitu keputusan ditiupnya sangkakala dan dimulainya hari kebangkitan dan penghisaban; “Sesungguhnya hari keputusan adalah suatu waktu yang ditetapkan. Yaitu hari yang pada waktu itu ditiup sangkakala lalu kamu datang berkelompok-kelompok Dan dibukalah langit, maka terdapatlah beberapa pintu. Dan dijalankanlah gunung-gunung maka jadilah ia fatamorgana.” (an Nabâ: 17-20).
Kemudian setelah itu Allah baru menceritakan tentang neraka jahanam; “Sesungguhnya neraka jahannam itu ada tempat penjaganya. Menjadi tempat kembali bagi orang-orang yang melampaui batas Mereka tinggal di dalamnya berabad-abad lamanya. Mereka tidak merasakan kesejukan di dalamnya dan tidak pula mendapatkan minuman. Selain air yang mendidih dan nanah .Sebagai balasan yang setimpal.” (an Nabâ: 21-26).
Lalu kenapa sampai manusia dimasukkan ke dalam neraka? Allah kemudian memberikan jawabannya; “Sebagai pembalasan yang setimpal. Sesungguhnya mereka tidak takut kepada hisab. Dan mereka mendustakan ayat-ayat Kami dengan sesungguh-sungguhnya. Dan segala sesuatu telah Kami catat dalam suatu kitab.Karena itu rasakanlah. Dan Kami sekali-kali tidak akan menambah kepada kamu selain daripada azab.” (an Nabâ’: 26-30).
Ada dua sebab yang Allah nyatakan di dalam ayat ini, yaitu; Tidak takutnya seseorang akan adanya hari hisab.
Mendustakan ayat-ayat Allah.
HARI HISAB
Sering disebut dalam buku Wisata Hati, bahwa sebagai muslim, tentu hampir tidak ada orang yang terang-terangan menentang hisab, dalam artian tidak mengakui adanya hisab. Hampir semuanya mengakui adanya hari hisab. Baru kemudian kalau berkaca kepada perbuatannya, kita baru tahu bahwa sesungguhnya banyak manusia yang sudah tidak lagi percaya akan adanya hisab.
Kalau mereka percaya (dan kalau kita percaya) akan adanya hari hisab, tentu tidak mudah kita bermaksiat dan berbuat dosa di hadapan Allah. Sebab percuma nanti ada hari hisab. Bahkan Allah nyatakan, “dan segala sesuatu Kami catat dalam suatu kitab.” (an Nabâ: 29).
Begitu juga dengan pernyataan Allah, bahwa “…mereka mendustakan ayat-ayat Kami…” pun sebagai muslim jarang ada yang terang-terangan bicara, “saya mendustakan Allah nih…!”. Tidak ada. Tapi kemudian bila diukur dari sikap sehari-hari, terlihatlah bahwa banyak dari manusia ini yang menjadi manusia pendusta. Minimal pendusta bahwa ia adalah beriman kepada Allah.
Beriman kepada Allah, salah satunya adalah mengimani bahwa Dia Maha Melihat. Dari sisi ini saja, sudah banyak yang berkategori “pendusta”. Banyak yang menjalani kehidupan tanpa menganggap Allah Ada dan Melihat. Berjalan sewenang-wenang, sama dosa enteng, sama maksiat gampang. Hampir tidak ada rem sedikit pun.
Begitu pula terhadap ayat-ayat yang melarang manusia zalim, ia terjang dengan menzalimi orang lain. Terhadap ayat-ayat yang memerintahkan berderma dan berzakat, juga didustakan. Bukan tidak mengakui ayat-Nya, tapi mendustai dengan tidak mengerjakannya.
Dua sebab inilah; tidak takut hari hisab, dan mendustakan Allah, yang menjadi penyebab manusia banyak yang celaka.
Mari kita menanamkan kesadaran penuh bahwa hari hisab memang ada. Dan bahwa percuma menjauh dari Allah. Sebab nanti jadi susah sendiri.(salam yusuf mansur/rf/o)

Spoiler for Sumber:



Semoga Thread Ane bermanfaat bagi para pembaca termasuk Ane sendiri..
kaskuser yg baik pasti memberikan komeng yang bermanfaat bukan hanya meninggalkan jejak saja emoticon-Malu (S)emoticon-Malu (S)

Kalau berkenan silahkan di emoticon-Rate 5 Starato bagi emoticon-Blue Guy Cendol (L) emoticon-Blue Guy Cendol (L)


Thank's Banged buat Agan yang udah berbaik hati memberikan emoticon-Blue Guy Cendol (L) buat ane emoticon-Malu (S) emoticon-Malu (S)

Spoiler for Cendol:
Diubah oleh rioforzia08 16-03-2013 10:13
0
1.2K
9
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan