adelalaAvatar border
TS
adelala
Ulasan Jelang Pertandingan: Barcelona vs Milan


Jangan lupa di RATEya gan


jangan lupa juga ctrl-D untuk Bookmark Thread ane y gan



El Shaarawy dibayangi oleh Messi di leg pertama. (Getty Images/Claudio Villa)


Ditulis oleh: Aditya Nugroho

Barcelona punya misi sulit membalikkan defisit dua gol atas Milan di leg kedua Liga Champions yang akan berlangsung Rabu (13/3) dinihari WIB. Meski pertandingan akan berlangsung di Stadion Camp Nou, namun menghadapi tim yang telah memiliki penangkal serangan mereka bukanlah pekerjaan mudah.

Di leg pertama, Milan seperti memiliki semua hal yang diperlukan untuk menangkal permainan khas tiki-taka Barcelona. Mereka bermain disiplin menutup setiap jengkal ruang gerak para pemain Barca.

Dengan kedisiplinan itu, Milan kemudian menghukum Blaugrana melalui serangan cepat yang efektif terutama memanfaatkan ruang kosong yang ditinggalkan oleh dua pemain belakang Barca, Dani Alves dan Jordi Alba. Kevin-Prince Boateng dan El Shaarawy yang cepat dan kuat adalah senjata tepat untuk menamatkan perlawanan Barcelona.

Banyak yang memprediksi pertandingan leg kedua akan berlangsung sama. Barcelona seperti biasa akan mendominasi penguasaan bola dan mengurung Milan melalui kemampuan memainkan bola dari kaki ke kaki yang memang sudah mendarah-daging. Namun kali ini tekanan besar menghinggapi kubu tuan rumah.

Kinerja pelatih pengganti sementara Tito Vilanova yaitu Jordi Roura mulai dipertanyakan. Namun kubu Barcelona tidak bisa menyalahkan Roura atas rentetan periode negatif ini. Dengan pengalamannya yang masih hijau sebagai pelatih, memang sulit mengharapkan Roura langsung menyamai level Vilanova.

Prediksi

Penampilan ciamik Barca yang hanya sekali kalah di La Liga dalam 25 pekan membuat kejayaannya seolah sudah di depan mata. Namun ketika gelar Copa Del Rey lepas, eksistensi di Liga Champions terancam, dan kalah dari Real Madrid di pekan 26, semua bayangan kejayaan itu berubah jadi keraguan. Di sepanjang bulan Februari 2013 lalu saja, Barca sudah kalah tiga kali.

Milan akan memainkan strategi yang sama seperti di laga pertama. Mereka memang bertahan, namun tidak bertahan total. Mereka tidak menunggu, namun juga menekan, menjauhkan Lionel Messi dari daerah penalti, juga mengganggu Xavi dan Iniesta dalam membangun serangan. Kepercayaan diri Rossoneri tentu saja sedang tinggi-tingginya karena permainan mereka memang terus membaik dari waktu ke waktu.

Namun Barcelona tetaplah Barcelona. Reputasi sebagai tim terbaik dunia saat ini bukanlah pencapaian sembarangan.

Terkait pengejaran defisit gol ini, Barcelona dapat mencontoh kisah Deportivo La Coruna ketika mereka membalikkan ketertinggalan 1-4 di San Siro menjadi kemenangan 4-0 di Riazor di kompetisi Liga Champions tahun 2004 lalu. Peluang masih terbuka bagi Barcelona.

Ulasan Taktik

Barcelona, seperti biasa, akan tampil dengan kekuatan penuh. Roura perlu mempertimbangkan untuk memasang David Villa di lini depan menemani Messi dan Pedro. Ketajaman El Guaje boleh jadi menjadi faktor yang dibutuhkan Barcelona karena pemain ini memiliki tendangan akurat yang bisa memecah kebuntuan di saat serangan Barca macet.

Di kubu Milan, mereka perlu meredam euforia berlebih karena sesungguhnya mereka belum mendapatkan apa pun. Sikap yang tepat dan ketangguhan mental dalam menghadapi teror di Camp Nou adalah ujian besar yang harus mereka lalui agar terus melaju sejauh mungkin.

Riccardo Montolivo akan menjadi pemain kunci karena efektivitas serangan Milan akan banyak bergantung padanya. Kemampuannya mengalirkan bola ke sayap maupun langsung kepada penyerang tengah akan menentukan arah permainan Milan. Kombinasinya bersama Sulley Muntari dan Massimo Ambrosini di laga pertama sangat efektif dalam meredam ancaman yang dimulai dari Xavi dan Iniesta.

Ambrosini kemungkinan akan kembali dipasang di depan lini pertahanan. Agresivitas sekaligus pengalamannya dibutuhkan Milan untuk menjadi filter lini pertahanan. Kemampuannya merebut bola dan memotong umpan lawan akan berharga bagi Milan.

Milan boleh jadi terganggu dengan kondisi pemain-pemain kunci mereka, Philippe Mexes dan Giampaolo Pazzini. Kedua pemain andalan lini belakang dan depan ini mengalami cedera pada pertandingan lawan Genoa yang dimenangi Rossoneri dua gol tanpa balas ini.

Mexes memang dikabarkan siap tampil di Camp Nou, namun tidak dengan Pazzini. Kondisi Pazzini masih belum membaik setelah cedera di pertandingan lawan Genoa tersebut. Ketiadaan sang striker di lini depan jelas akan merugikan mengingat ketajaman pemain ini tengah memasuki masa-masa terbaiknya.

Allegri masih memiliki Robinho, M’baye Niang, dan juga eks Barca Bojan Krkic di posisi ini.

Ketiganya memiliki kecepatan dan keahlian mumpuni yang dapat membahayakan pertahanan Barcelona lewat serangan balik.

Menurut Anda siapa yang akan menang?emoticon-Blue Guy Cendol (L)

[URL="http://id.olahraga.yahoo.comS E N S O Rarena/ulasan-jelang-pertandingan--barcelona-vs-milan-160741062.html"][CENTER]SUMBER[/CENTER][/URL]
Diubah oleh adelala 12-03-2013 14:08
0
960
9
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan