winterfoxy17Avatar border
TS
winterfoxy17
[SHARING] Adakah diantara Agan - agan yang pernah mencoba CoLinux(Andlinux)
Assalamualaikum um gan dan juga sista, ini adalah thread pertama ane di computer stuff, jadi mohon dimaklumi. Ok, disini ane mau tanya nih, ada kah diantara agan atau sista yang pernah menjalankan linux secara native di windowsnya dengan menggunakan bantuan Colinux? Baiklah sebelumnya mungkin ada yang belum mengetahui tentang Cooperative Linux atau Colinux ini, berikut pengertian colinux:

Quote:


Dengan bantuan dari Colinux, kita dapat menjalankan beberapa aplikasi default daripada linux dengan memvirtualisasikan sistem colinux yang berekstensti VDI untuk berjalan secara native atau bersamaan dengan windows. Ini juga dikarenakan colinux merupakan linux kernel yang di porting sedemikian rupa sehingga bisa running secara cooperative bersamaan dengan sistem operasi lain didalam satu mesin, dengan kata lain hampir sama dengan sistem virtualisasi yang ada pada VMware atau VirtualBox.

Berikut adalah beberapa screenshot yang diambil dari situs resmi Colinux

Spoiler for Colinux:


Cooperative linux ini merupakan metode pertama, yang ditemukan untuk menjalankan linux secara optimal di sistem windows dan sistem operasi lain secara native. Mungkin hampir sama caranya dengan XPM yang ada pada windows 7. Dengan cooperative linux kita bisa dengan mudah menjalankan beberapa aplikasi linux seperti terminal/konsole, dan lain - lain, walaupun dari pengalaman ane sendiri ada beberapa aplikasi yang menurut ane agak ribet untuk di konfigurasi >.< sehingga tidak muncul di windowsnya emoticon-Big Grin. Dengan Cooperative linux kita bisa menjalankan beberapa os image berbasis linux seperti : Ubuntu, Debian, Fedora, Archlinux, Slackware, Alpine , Gentoo, dan lain - lain.

Dari pengalaman yang ane dapatkan, untuk instalasi cukup mudah dengan mengikuti tutorial yang ada di official websitenya, hanya saja pada beberapa konfigurasi cukup sulit karna selama ini ane belum pernah secara langsung mengkonfigurasi seperti Xserver dari Xming yang digunakan untuk memunculkan tampilan desktop colinux secara native berdampingan dengan windows. Untuk itu ane terus mencoba mencari bagaimana supaya aplikasi - aplikasi ini tampil dan running di desktop windows 7 ane. Finally, ane menemukan salah satu jenis daripada colinux ini yang sudah berbentuk installer, yang dinamakan sebagai Andlinux. Berikut pengertian dari Andlinux :

Quote:


Dengan Andlinux ini, hasil yang ane dapatkan sedikit lebih memuaskan karna tidak ribet untuk mengkonfigurasi ini dan itu tetapi sudah ada pilihan untuk konfigurasi otomatis sehingga bisa dikatakan kita tinggal terima beres emoticon-Big Grin, Andlinux tampil dengan fitur dasar ubuntu yang terintegrasi dengan KDE desktop environtment, yang mana membuat Andlinux bisa menjalankan beberapa aplikasi KDE secara native di windows kita. Beberapa aplikasi KDE yang running di Andlinux adalah Kword, Kspread, Kpresenter, Konqueror, Kugar dan masih banyak lagi. apalagi ditambah dengan integrasi opsi right click, sehingga file yang ada pada windows saat kita right click memiliki pilihan apakah ingin dijalankan via KDE atau via Windows. Berikut screenshot yang ane ambil dari desktop ane. klik aja gan kalo mau versi gedenya emoticon-Big Grin

Spoiler for Andlinux:


Mungkin ada diantara agan dan sista yang pernah mencoba baik colinux langsung atau melalui installer seperti andlinux, mari sharing pengalaman dan berdiskusi tentang kemungkinan - kemungkinan kedepan daripada project cooperative linux ini. emoticon-Big Grin

Oh, iya berikut link official website Colinux dan Andlinux beserta tempat mendownloadnya emoticon-Big Grin

Spoiler for Link :


Colinux User emoticon-Big Grin




0
1.3K
26
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan