Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

bahtiar.asAvatar border
TS
bahtiar.as
10 Hantu yang Gentayangan di Bioskop Sepanjang 2012
Quote:

Sepanjang 2012, film-film hantu masih banyak menghiasi layar bioskop Tanah Air. Fakta tersebut menunjukkan bahwa masih banyak penonton suka dengan film horor yang sebagian besar didukung bintang-bintang seksi.

1. Nenek Gayung
Spoiler for buka:

Artis seksi Nikita Mirzani mendapatkan peran utama keduanya lewat 'Nenek Gayung'. Dalam film tersebut, Nikita berperan sebagai wanita cantik jelmaan hantu nenek-nenek.

Selain Nikita Mirzani, film itu dibintangi Zacky Zimah, Joe Richard, Yadi Sembako, Tata Sivek, dan Kartika Putri. Ada pula aktris senior Yurike Prastika dan comic Mudy Taylor. 'Nenek Gayung' yang dirilis April lalu berhasil menyedot 434.732 penonton sepanjang 2012.

2. Rumah Kentang

Spoiler for buka:

Rumah Kentang adalah film horor yang becerita tentang teror hantu dalam sebuah rumah. Film yang disutradarai oleh Jose Poernomo menampilkan Shandy Aulia dan Tasya eks penyanyi cilik sebagai bintang utamanya.

Dalam film itu, Shandy berperan sebagai wanita mandiri bernama Fara. Karena ibunya meninggal dunia, Fara yang tinggal di luar negeri harus kembali ke Tanah Air untuk merawat sang adik. Ini adalah film horor pertama Shandy Aulia.

Film yang dirilis pada 4 Oktober lalu itu mampu menyedot 401.067 penonton

3. Rumah Bekas Kuburan

Spoiler for buka:

Aktris yang digadang-gadang menjadi the next Suzanna, Julia Perez gentayangan lewat film terbarunya, 'Rumah Bekas Kuburan' pada 2 Februari lalu. Pemilik nama lengkap Yuli Rachmawati itu melakukan proses syuting selama tiga minggu di kawasan Bogor, Jawa Barat.

Karina (Julia Perez) menyimpan masa lalu kelam. Larasati (Fifie Buntaran) tidak sengaja terbunuh ketika Karina kepergok selingkuh dengan Danu, suami Larasati. Akibat kesalahan itu, Kirana harus memberikan tumbal pada arwah Larasati.

Formula cerita hantu dengan menampilkan bintang-bintang seksi, masih cukup ampuh menyedot perhatian penikmat film Tanah Air. Film yang diproduseri Shanx RS membukukan 279.144 penonton.

4. Bangkit dari Kubur

Spoiler for buka:

Bangkit dari Kubur adalah film horor yang akan dirilis pada 21 Juni 2012. Film ini disutradarai oleh Koya Pagayo dan menampilkan Chika Jessica serta Reymond Knuligh.

Meskipun cast-nya banyak diisi nama-nama baru, film ini mampu menyedot 246.175 penonton sehingga menempatkan 'Bangkit Dari Kubur' sebagai film Indonesia terlaris peringkat sebelas sepanjang 2012.

5. Kakek Cangkul

Spoiler for buka:

Dalam mitos yang berkembang di film, Kakek Cangkul adalah hantu suami Nenek Gayung. Ketika meninggal, jasad Kakek Cangkul tidak sempat dikuburkan dengan layak, dan meneror penduduk setempat.

Arwah Nenek Gayung diceritakan penasaran karena jenazahnya belum sempat dimandikan. Sementara si kakek membawa cangkul karena minta digalikan kuburnya.

Duta (Zaky Zimah), Coki (Rizky Mocil), Danu (Zidni Adam) dan dua gadis cantik Thalia (Herfiza Novianti) dan Miki (Febriyane Ferdzilla) pun harus berhadapan dengan Kakek Cangkul yang meneror mereka.

Setelah Kakek Cangkul dan Nenek Gayung, kira-kira hantu seperti lagi ya yang muncul dari keluarga mereka?

6. Pulau Hantu 3
Spoiler for buka:

'Pulau Hantu 3' merupakan film karya sutradara Jose Purnomo. Film tersebut tentunya cukup diminati, mengingat lanjutannya hingga bagian ketiga dan mampu menyedot lebih dari 230 ribu penonton.

Para pemain kebanyakan dihuni bintang pendatang baru, namun yang menjadi salah satu unsur kesuksesan film tersebut adalah bintang-bintang seksi yang ditampilkan seperti Jenny Cortez dan Shinta Bachir.

7. Bangkitnya Suster Gepeng
Spoiler for buka:

'Bangkitnya Suster Gepeng' bercerita tentang Keiko Larasati Hirosuke, cewek blasteran Jepang-Indonesia, kakeknya dulu adalah seorang serdadu Jepang yang ditugaskan di Indonesia. Setelah perang usai, sang kakek pulang ke Jepang, menikah dan punya satu anak yang kemudian menikah dengan pria Indonesia.

Suatu malam, sepulang clubbing bersama pacar dan teman-temannya, Keiko mendapatkan teror yang menyeramkan. Ada sebuah siaran aneh di radio, seperti siaran jaman perang kemerdekaan. Tidak hanya teror, suster gepeng itu juga menghantui orang disekitar Keiko.

'Bangkitnya Suster Gepeng' juga dibintangi oleh Jenny Cortez, Roro Fitria, Baby Margareth, Aelke Mariska serta Andreano Philip dan Shidiq Kamidi.

8. 3 pocongkkkkk Idiot
Spoiler for buka:

Sesuai dengan judulnya, ini adalah film horor komedi. Bercerita tentang tiga anak remaja yang tewas karena tabrak lari, dan menjadi pocongkkkkk. Mereka menjalani takdir sebagai pocongkkkkk dengan perasaan serba gembira.

Saat berkunjung ke Alun-Alun pocongkkkkk, diberi ramuan Jamu Kuat Penampakkan oleh Suster Ngesot yang sempat memijat salah satu dari mereka. Jamu tersebut bisa membantu mereka menampakkan diri pada manusia sesuka hati mereka. Hingga satu ketika, Pipin, Jadoel dan Keling berniat memberi pelajaran pada orang yang menabrak mereka hingga mati, dan kabur begitu saja.

Film tersebut dibintangi oleh Ajun Perwira, Joshua Suherman, dan Jordi Onsu.

9. Kuntilanak-Kuntilanak
Spoiler for buka:

Hantu berwujud Kuntilanak masih eksis di film arahan sutradara Koya Pagayo. Bercerita tentang teror hantu di sebuah vila yang dihuni sekumpulan anak muda.

Niken Anjani, Adzwa Aurelline, dan Chrissie Vanessa adalah sebagian dari bintang seksi yang terlibat dalam film tersebut. Sepanjang 2012, mulai sedikit film hantu dengan judul absurd. Setidaknya, tak lagi ada kuntilanak yang goyang pinggul atau keramas.

10. Mama Minta Pulsa
Spoiler for buka:

Nikita Mirzani, Shinta Bachir dan Kartika Putri lagi-lagi menjadi primadona sebagai pemanis dalam film horor. Film arahan sutradara Nuri Dahlia ini memang tidak terkesan menakutkan jika dilihat dari judul.

Setan berwujud Mak lampir (Farida Pasha) sibuk menagih pulsa pada sekelompok orang yang sedang mengikuti pelatihan menjadi petugas keamanan. Bagaimana menurut Anda, apakah plot ceritanya terdengar sedikit absurd?

Quote:


Quote:


Quote:
Diubah oleh bahtiar.as 25-12-2012 11:59
0
6K
27
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan