koplakaplokAvatar border
TS
koplakaplok
GIB talkshow socialization - undangan ke Komunitas Pendidikan di Surabaya
Selamat sore rekan-rekan pemerhati pendidikan Surabaya. Sebelumnya mohon ijin, kulo nuwun mau pasang undangan gratis titipan dari rekan saya. Barangkali lewat forum KASKUS ini, khususnya regional Surabaya, banyak rekan-rekan pemerhati pendidikan berminat untuk datang di acara Talk Show ini.

==========================================================


Kepada
Yth. Rekan-rekan Pendidik
Di
Surabaya


Pendidikan merupakan proses mencetak generasi penerus bangsa. Karena perkembangan dan kemajuan suatu bangsa dapat diukur melalui tingkat dan kualitas pendidikan serta tingkat kualitas Sumber Daya Manusia (SDM). Indonesia sebagai negara berkembang dengan 237 juta warga masyarakatnya saat ini memiliki kualitas pendidikan di bawah rata-rata negara berkembang lainnya*. Lebihdari 1,5 juta anak setiap tahun tidak dapat melanjutkan sekolah, sebanyak 54% guru masihmemilikistandarkualifikasi yang rendah, dan 13,19% gedungsekolahberadadalamkondisiburuk.
Pendidikan bukan hanya tanggung jawab pemerintah saja, perlu peranan masyarakat untuk saling bahu membahu dalam memperbaiki sistem pendidikan di Indonesiauntuk menghasilkan putra dan putri terbaik bangsa.

Sebagai salah satu wujud dari kepedulian terhadap kualitas pendidikan Indonesia, Putera Sampoerna Foundation membuat sebuah inisiatif program dan gerakan sosial yang bernama “Gerakan Indonesia Berkibar”. Melalui Gerakan Indonesia Berkibar, Putera Sampoerna Foundation ingin mengajak seluruh lapisan masyarakat, pemerintah dan perusahaan di Indonesia untuk turut membantumemperbaiki kualitas pendidikan di Indonesia.

Terkait dengan hal tersebut, Putera Sampoerna Foundation menyelenggarakan talk show dengan topik “Guruku Pahlawanku, Lentera Abad 21” yang akan membahas mengenai kualitas pendidikan di Indonesia dan bagaimana cara untuk meningkatkan kualitas pendidikan di Indonesia.

Kami mengundang Bapak/Ibu untuk hadir menghadiri talk show yang akan diselenggarakan pada:

Hari/Tanggal : Kamis, 20 September 2012
Waktu : 19.00 – 21.00
Tempat : Executive Meeting Room, Ground Floor, Gramedia Expo
Jl. Basuki Rahmat 93-105, Surabaya
Pembicara : Shafiq Pontoh (Head of Brand & Business Development Saling Silang dan Praktisi Social Media Campaign)

Untuk konfirmasi kehadiran, silakan menghubungi Dyah Astuti (62-21-5772340 Ext. 7096/dyah.handayani@sampoernafoudation.org).Terimakasih.

Salam,

0
1.4K
11
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan