si.matamalaikatAvatar border
TS
si.matamalaikat
Sah!, Indonesia Beli Dua Frigat Paolo Thaon di Revel Class Senilai Rp 20,2 Triliun
Quote:


Setelah lama tidak ada kabar terkait program pembelian frigat dari Italia, menjelang berakhirnya bulan puasa 2024, ternyata Indonesia membuay kejutan dengan membeli dua kapal frigat buatan Italia; kapal tersebut dikenal sebagai Paolo Thaon di Revel Class. Kabar pembelian dua kapal perang ini disampaikan langsung oleh Fincantieriselaku pembuat kapal di website resminya.

Dalam artikel yang dirilis Fincantieri, penandatanganan pembelian dua kapal perang dilakukan pada 28 Maret 2024 antara Fincantieri dan Kementerian Pertahanan Indonesia. Kontrak tersebut ditandatangani oleh Pierroberto Folgiero, CEO dan Managing Director Fincantieri dengan pejabat Kementerian Pertahanan Indonesia. Kontrak ini bernilai 1,18 miliar euro atau sekitar Rp 20,2 triliun. Itu artinya satu kapal bernilai Rp 10,1 triliun.

Dalam kontrak ini Fincantieri akan menjadi kontraktor utama dan akan berkordinasi bersama mitra industri lainnya, termasuk Leonardo, untuk penyesuaian sistem tempur kapal (combat management systrem) dan penyediaan layanan logistik terkait. Kedua belah pihak akan menetapkan perjanjian terkait sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku.

Quote:


Sebelum membeli kapal frigat rasa OPV ini, Indonesia dikabarkan bakal meminang frigat kelas berat FREEM, yang juga dibuat Fincanteri. Pada pertengahan 2021, Indonesia telah sepakat membeli 6 frigat FREMM. Empat unit dibuat di Italia dan dua unit dibuat di dalam negeri. Pada Mei 2022, perwakilan Fincanteri mengunjungi PT PAL untuk melihat fasilitas produksi galangan kapal tersebut. Tapi, waktu itu kontrak kelanjutan FREMM masih belum jelas.

Sebagai tambahan informasi bagi Agan, FREMM dikembangkan oleh Italia dan Prancis, Negeri Napoleon sempat mengungkapkan kekecewaan ketika Indonesia memilih desain kapal milik Italia. Di sisi lain, ada rumor yang menyebutkan jika FREMM buatan Prancis akan dipilih Indonesia, karena kerja sama keduanya di bidang pertahanan sudah erat. Sementara, dua kapal Paolo Thaon di Revel Class dibeli sebagai kompensasi atas batalnya pembelian FREMM dari Italia. Namun, rumor ini belum bisa dipastikan kebenarannya.

Sementara itu pembicaraan penjualan dua kapal frigat ini sudah dilakukan antara Indonesia dan Fincanteri sejak Oktober 2023 lalu, DefenseNewsmenjadi salah satu media yang pertama melaporkannya. Media tersebut mengatakan, Indonesia akan mendapat dua kapal perang yang sudah jadi. Saat ini sudah ada 6 kapal yang diluncurkan, 3 kapal telah bertugas bersama Angkatan Laut Italia.

Di sisi lain, Angkatan Laut Italia tak keberatan jika dua dari enam kapal yang sudah jadi akan dijual ke Indonesia. Menurut perwakilan Fincantieri, mengingat tensi yang memanas di kawasan LCS, Indonesia tidak bisa menunggu sampai 3 tahun untuk mendapat kapal baru. Dengan membeli kapal yang sudah ada, hal ini bisa mempercepat peningkatan kekuatan dan respon terkait ketegangan di LCS.

Quote:


Suksesnya penjualan dua kapal frigat ini ke Indonesia merupakan buah dari promosi langsung yang dilakukan Angkatan Laut Italia, pada Juli 2023 lalu ITS Francesco Morosini, salah satu keluarga Paolo Thaon di Revel Class menyambangi Jakarta. Hal ini yang memicu ketertarikan Indonesia. Kapal OPV rasa frigat tersebut di Italia dikenal dengan nama PPA yang merupakan akronim dari Pattugliatore Polivante d’Alturaalias kapal patroli serbaguna.

Program PPA diperkenalkan pada Mei 2015 dan konstruksinya dimuali pada 2017, Angkatan Laut Italia memesan 7 kapal PPA senilai 3,5 miliar euro atau setara dengan Rp 60 triliun. Satu kapal PPA bernilai Rp 8,5 trilun. Saat ini ada dua kapal yang sudah berdinas, empat kapal diluncurkan dan sedang melakukan sea trial, sementara satu kapal masih dalam proses pembuatan. Pada Oktober 2023, Fincantieri meluncurkan kapal keenam bernama Ruggiero di Lauria di Muggiano.

Indonesia dikabarkan akan mendapatkan dua kapal dari enam yang sudah dibuat, ada dugaan salah satu kapal untuk Indonesia adalah kapal ke-7 yang masih dibangun. Sementara itu, varian kapal mana yang akan dibeli juga masih belum jelas. Sebagai tambahan informasi, PPA terdiri dari tiga varian yakni ringan, ringan plus dan tempur penuh. Varian ringan digunakan untuk patroli dan persenjatannya terbatas, varian ringan plus punya kemampuan menembakkan rudal. Sementara varian tempur penuh, punya senjata komplit layaknya kapal sekelas destroyer.

Quote:


Untuk dua kapal PPA pesanan Italia adalah varian ringan. Italia berencana mengoperasikan PPA untuk menggantikan kapal frigat, korvet dan patroli yang sudah tua. Sekilas tentang PPA, kapal ini bisa menampung hingga 170 personel. Kapal dilengkapi hanggar yang bisa menampung dua helikopter utilitas kelas menengah. PPA juga bisa membawa kapal cepat (RHIB) sepanjang 11 meter, kapal dioperasikan dari jalur angkut di ujung buritan. Sebagai penutup, berikut adalah sekilas spesifikasi PPA yang dirilis oleh Fincantieri:

143 meters long overall,

•  Speed more than 32 knots according to vessel configuration and operational conditions,

•  Crew of about 170 persons,

•  Equipped with a combined diesel, a gas turbine plant (CODAG) and electric propulsion system.




-----------------




Referensi Tulisan: Fincantieri& DefenseNews
Sumber Foto: sudah tertera
itkgid
gubtifaqih
69banditos
69banditos dan 5 lainnya memberi reputasi
6
1.7K
36
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Tampilkan semua post
si.matamalaikatAvatar border
TS
si.matamalaikat
#1



Ditagih cicilan pesawat sulit, tapi bisa beli kapal perang elite emoticon-Leh Uga


@jlamp @yoseful @victimaye
Diubah oleh si.matamalaikat 30-03-2024 08:54
gonugraha76
itkgid
69banditos
69banditos dan 7 lainnya memberi reputasi
8
Tutup