masnukhoAvatar border
TS
masnukho 
Ada Rencana Bukber Sembari Reunian? Ini Beberapa Hal yang Harus Dipersiapkan!
Buka bersama dijadikan sebagai ajang reunian teman sekolah?
Persiapkan beberapa hal ini!


Bulan Ramadhan, menjadi bulan suci penuh ampunan dimana pada bulan ini umat muslim menjalankan kewajiban menjalankan ibadah puasa selama satu bulan penuh.

Bukan hanya memperbanyak menjalankan ibadah wajib dan sunnah, bulan Ramadhan juga dimanfaatkan oleh banyak orang untuk menjalankan tradisi tahunan yaitu buka bersama sekaligus reuni dan silaturahmi bersama dengan saudara atau teman-teman masa sekolah yang hanya bisa dijumpai setiap satu tahun sekali yaitu di bulan Ramadhan atau di hari raya Idul Fitri.

Agenda buka bersama sekaligus reuni dengan teman-teman masa sekolah tidak pernah bisa luput menjadi rutinitas tahunan, menyambung tali silaturahmi sekaligus bersua sapa melepas kerinduan.

Namun, di momen reuni sekaligus buka puasa bersama ini ada beberapa hal yang seringkali mengganggu pikiran serta perasaan. Berikut ini beberapa hal yang Agan Sista perlu untuk persiapkan sebelum datang di acara buka bersama dan reunian.




1. Mental

Bukan mempersiapkan pakaian atau uang karena itu bukan hal utama yang harus dipersiapkan saat kalian akan datang ke acara reuni dan buka bersama GanSis.

Mental adalah hal yang paling utama dan penting untuk dipersiapkan, karena meskipun niatnya adalah silaturahmi tetapi akan selalu ada ajang-ajang pamer pencapaian, mempertanyakan hal-hal yang berbau privasi, dan juga adu gengsi.

2. Siap Memaafkan

Siap untuk memaafkan orang-orang yang pernah membuat sakit hati dan kecewa di masa sekolah, karena pada momen ini mau tidak mau kalian akan kembali dipertemukan dengan semua teman entah itu yang dulu di masa sekolah menjadi sahabat atau bahkan juga musuh.

Memaafkan orang-orang yang pernah ada masalah dengan kalian di masa lalu ini perlu untuk dilakukan GanSis, karena kehidupan akan terus berlanjut dan jangan sampai kalian terjebak dendam yang mungkin muncul karena egoisme diri yang masih tinggi di masa sekolah.

3. Uang

Bukan hanya siap mental dan siap untuk memaafkan kesalahan, uang juga perlu untuk dipersiapkan melihat memang di momen reuni ini akan ada teman-teman yang datang membawa anak mereka.

Sebagai teman yang baik tentu memberikan THR untuk anak dari teman sendiri itu bisa untuk dilakukan, atau jika memang Agan Sista banyak rezeki maka bisa berbagi dengan cara membantu membayar sebagian atau seluruh makanan yang dihidangkan untuk buka bersama.



Itulah tadi GanSis beberapa hal yang perlu untuk dipersiapkan sebelum kalian reuni dan buka bersama.

Bagaimana, apakah ada rencana untuk buka bersama dan reuni di Ramadhan tahun ini?

Ingat, jangan biarkan puasa kalian yang tinggal menghitung menit gagal untuk mendapatkan ganjaran pahala karena acara buka bersama ya.




Penulis:@masnukho©2023
Narasi: Ulasan pribadi
Sumber gambar
1, 2, 3, 4
harmonykelam
kacybird
ormarr
ormarr dan 8 lainnya memberi reputasi
9
2.3K
83
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Tampilkan semua post
masnukhoAvatar border
TS
masnukho 
#1
Ada yang sudah bikin agenda reuni dan bukber?emoticon-Leh Uga
0
Tutup