Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

skygaelnixAvatar border
TS
skygaelnix
[TIME TRAP] Miliarder Pemutar Waktu vs Wanita Cantik Psikopat


PROLOG : PRIA SEMPURNA

Aku menatap sosok seorang pria yang sangat sempurna . . . , di depan cermin!

Ya itulah diriku, seorang pemuda tampan berusia 25 tahun. Tak bosan-bosannya aku mengagumi kesempurnaan diriku di depan cermin. Kupandang tubuh atletis yang sudah lama kupahat, juga parasku yang jauh di atas rata-rata. Aku jadi jatuh cinta pada diriku sendiri!

Oh iya, namaku Lunario Lexter, biasa dipanggil Luno.

Selain fisik yang sempurna, aku sudah menjadi miliarder sejak usia 16 tahun. Aku sangat populer. Semua orang ingin menjadi sahabatku, para wanita tergila-gila padaku. Aku adalah definisi dari pria sempurna.

Malam itu kuletakkan secuil kertas LSD (Lysergic Acid Diethylamide / narkotika golongan satu) di lidah lalu kupuaskan diriku dengan berhalusinasi. Ah, sungguh hidup yang menyenangkan! Kuambil gepokan uang di laci lalu menghempaskannya ke angkasa dari balkon kondominium mewahku.

Aku senang sekali membuang-buang uang. Uang adalah sesuatu yang terlalu mudah kudapatkan, apa salahnya kubuang-buang sesuka hatiku? Mau kubuang kek, mau kubakar kek. Uang-uangku, suka-sukaku, kan?

Aku melemparkan lagi gepokan demi gepokan uang ke udara. Ini adalah hobi yang hanya bisa dilakukan oleh miliarder sepertiku. Tanpa terasa puluhan juta telah kubuang begitu saja. Ribuan lembar seratus ribuan rupiah melayang-layang di angkasa.

Hujan uang! Yeaaah! Akulah Dewa Uang, kuhadiahi kalian wahai para manusia hujan uang dari langit! Pastilah nanti para rakyat jelata akan memungutnya dengan sangat bahagia. Hahaha!

Harta, Tahta, Rupa, Wanita. 


Aku punya segalanya! Hahaha!

Ini semua berkat kemampuan superku untuk memainkan waktu: aku bisa mengembalikan diriku ke masa lalu sesuka hatiku, tanpa batas. Karena itulah aku bisa mendapatkan hampir apapun yang aku inginkan. Sangat menyenangkan bukan?

Tapi di tengah kesempurnaan hidupku, hanya ada satu momok masalah yang harus kuhadapi: seorang wanita cantik misterius yang terus-terusan berusaha membunuhku. 

Siapa sebenarnya psikopat gila ini? Kenapa dia tak henti-hentinya memburuku dari waktu ke waktu? 

"Ka-Kamu ini makhluk apa sebenarnya!?"

Mari kita mulai segala kegilaan kisahku ini dari awal. Kisah ini terjadi di masa depan, kira-kira 20 tahun mendatang dimana aku masih belum punya kekuatan mengulang waktu. Waktu itu aku masih berusia 45 tahun, sosok pria dewasa pramuriadang dengan hidup yang menyedihkan. Masa dimana aku menyerah dengan kejamnya kehidupan dan memutuskan untuk mengakhiri hidupku.

Selamat datang di kisah petualangan waktuku!



Quote:




PART I - BERMAIN WAKTU
01 | SELAMAT TINGGAL DUNIA
02 | BERMAIN WAKTU
03 | CETAK UANG UNLIMITED
04 | KELUARGA
05 | LIFE LESSON
06 | TUJUH HARI TERAKHIR
07 | TOVAH
08 | SELINGKUH UNLIMITED
09 | KEMEWAHAN DUNIA
10 | GROUND ZERO

PART II - NEMESIS
11 | MALAIKAT DI BUMI
12 | SURPRISE!
13 | NEMESIS
14 | ESCAPE!
15 | JURNAL DIGITAL

PART III - RAHASIA TERBESARKU
16 | VERLICE
17 | ALDON
18 | RAHASIA TERBESARKU
19 | RITUAL WIBU
20 | SIDEKICK

PART IV - PROJECT V
21 | PROJECT V
22 | TRAP & TEMPTATION
23 | TEH PENENANG
24 | KEKUATAN CINTA
25 | KATARSIS
26 | NEW LIFE
27 | CINTA PERTAMA
28 | GULING KELINCI
29 | NELVEN ALGORIS
30 | NYAWAMU BERHARGA
31 | BERCINTA UNLIMITED
32 | THE REAL PARTY

PART V - WEAKNESS
33 | BADAI SALJU SAPPORO
34 | WEAKNESS
35 | GOYANG KEPITING
36 | CHERISH
37 | PACAR BARU ALDON
38 | ANIME FESTIVAL
39 | STALKER
40 | KOTAK ES
41 | DIBALIK TOPENG
42 | REVEAL

Novel ini akan terus di update di Kaskus Story, dan juga bisa anda baca di WATTPAD.


Boleh banget masukan, kritik, komentar, cendol, dsb nya biar aku bisa semangat namatin cerita ini. Terima kasih banyak ❤️
Diubah oleh skygaelnix 12-05-2023 01:49
mmuji1575
kedubes
hawkeye08
hawkeye08 dan 18 lainnya memberi reputasi
15
8.2K
148
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Tampilkan semua post
skygaelnixAvatar border
TS
skygaelnix
#29
19 | RITUAL WIBU
26 Februari 2023—17:15

Kami melanjutkan ritual wibu kami: ritual gacha kedua, di ruang tamu apartemen Aldon. Aku mengeluarkan dus set koleksi mainan One Piece yang satunya dari kantong dan membuka segel plastiknya di depan mata Aldon. Lalu kukeluarkan 12 kotak mini dari dalam dus besar itu, kutata menjadi empat kali tiga baris.

"Tunjuk satu kotak yang mana aja," kataku.

"Dan lo bisa tahu apa isinya?" Aldon tampak berbinar-binar.

Aku menaikkan alis kiri dengan angkuh.



26 Februari 2023—17:20

"Woooah," Aldon tampak makin tidak sabar. Dia menghirup nafas dalam-dalam lalu menunjuk satu kotak. "Baiklah! Gua pilih yang ini."

Aku langsung membuka kotak tersebut. Isinya, Franky si manusia cyborg.

"Lah!? Kok dibuka?" Aldon tampak bingung.

Aku hanya tersenyum sinis, lalu memundurkan waktu sebelum aku membuka kotak berisi Franky tersebut. REVERSE!

BZZT!



26 Februari 2023—17:20

"Woooah," Aldon tampak makin tidak sabar. Dia menghirup nafas dalam-dalam lalu menunjuk satu kotak. "Baiklah gua pilih yang ini."

"Kotak itu isinya Franky, coba buka!"

Aldon langsung tergesa-gesa membuka box itu.

"Woooah! Gila. Beneran! Isinya Franky!!!" Aldon terlihat sangat heboh.

Aku tersenyum.

"Ini sulap apa gimane brohh!? Lo blajar sulap? Mentalism?" Aldon masih terlihat tercengang.

"Coba buka yang lain lagi."

Aldon lalu menunjuk satu kotak lagi secara acak.

"Nico Robin," kataku dengan gaya sok keren.

Aldon pun segera memastikannya. Menyobek kemasan itu dengan buru-buru dan agresif.

"Anjir, bener lagi! Merinding bulu kuduk gua, Luno! Sumpah! Lo keren banget!" Aldon masih penasaran. "Satu box lagi ya bro? Ya ya ya?"

Aku mengangguk. "Langsung kasih gua dua box, deh!"

Aldon menyodorkan dua kotak padaku.

"Kiri isinya Rob Lucci, kanan isinya Vegapunk."

Aldon cuman bisa menatapku sambil menggeleng-gelengkan kepalanya dengan mulut yang menganga lebar.



26 Februari 2023—17:32

"Ah, gua tiba-tiba ada ide bagus! Tunggu sebentar ya brother!" Aldon bergegas masuk ke kamarnya.

Tak lama kemudian Aldon keluar dari kamarnya, membawa sebuah kotak kayu besar. Saking semangatnya, dia terpeleset dan jatuh ke lantai. Kacamata yang diapakai Aldon juga box kayu yang dibawanya ikut terjatuh di lantai.

Aku mentertawakan Aldon sembari membantunya memungut kacamata yang terjatuh di lantai. "Hati-hati lah Dodon, lo gapapa?"

"Gapapa brother," katanya bangkit berdiri lalu menghampiriku.

"Selow donk broh, nafsu amat."

Aldon lalu menghampiriku menyodorkan sebuah kotak kayu yang telah dia persiapkan.

"Baiklah, Luno sang tuan penyihir, gua tadi masukkin tiga benda ke dalam kotak kayu ini. Coba, dengan kemampuan super lo, tebak apa aja isinya?"

"Sini kasih ke gua," aku merebut kotak itu dari Aldon.

"Lah gak boleh dipegang sama skali, lo harus nebak dulu!" Aldon merebut lagi kotak kayu itu dariku dan memeluknya erat-erat.

Aku merebut kembali kotak kayu itu dengan paksa dari pelukan Aldon. "Udah, percaya gua deh, ah! Gua harus liat dulu isinya!"

Aldon menggerutu sementara aku memeriksa isi kotak tersebut dengan seksama: gantungan kunci topi jerami, komik Sailor Moon volume 16, inhaler (penyembuh asma), dan sekotak pocket tissue. Ada empat benda di sana, bukan hanya tiga. Aldon mencoba mengelabuiku.

"Yah . . . Jadi lo gagal deh kali ini," keluh Aldon terlihat kecewa.

"Sori, gue nggak pernah gagal, man," kataku dengan wajah angkuh. "REVERSE!"

BZZT!



26 Februari 2023—17:32

Aku mengulang waktu bahkan dari sebelum Aldon masuk ke kamarnya.

"Ah, gua tiba-tiba ada ide bagus! Tunggu sebentar brother!" Aldon bergegas masuk ke kamarnya.

Sambil menunggu Aldon, aku mengambil secarik kertas dan menulis sesuatu di sana.

Tak lama kemudian Aldon datang membawa sebuah kotak kayu. Saking semangatnya, dia terpeleset dan jatuh ke lantai. Kacamata yang diapakai Aldon juga box kayu yang dibawanya ikut terjatuh di lantai.

Aku mentertawakan Aldon sembari membantunya memungut kacamata yang terjatuh di lantai. "Hati-hati lah Dodon, lo gapapa?"

"Gapapa, brother," katanya bangkit berdiri lalu menghampiriku.

"Selow donk broh, nafsu amat." kataku sambil memberinya kacamata dan juga secarik kertas terlipat yang aku tulis tadi. "Nih, buat lo!"

"Apaan nih?" Tanya Aldon, sembari membuka kertas yang kulipat itu.

Kertas itu bertuliskan:

'Antusias banget lo, jadinya kepleset kan? Box kayu lo jadi ikutan jatuh. Sama kacamata lo juga ikutan jatuh deh, untung kagak pecah! Ckckck!'

"Anj— Lo bisa prediksi gua bakal kepleset?" Aldon lagi-lagi terkagum. "Dan lo juga prediksi gua bakal bawa box kayu yang bakal ikutan jatuh, ditambah lagi kacamata gua . . . Wah gila!"

Aldon lalu menghampiriku menyodorkan sebuah kotak kayu yang telah dia persiapkan.

"Baiklah, Luno sang tuan penyihir, gua—"

"Lo taruh tiga benda di kotak kayu itu, kan?" aku buru-buru memotongnya. "Dan elo mau gua nebak apa isinya!"

Aldon melongo.

Aku melanjutkan. "Alih-alih tiga benda, sebenarnya ada empat benda di sana, lo mau ngejebak gua!"

Mulut Aldon makin menganga lebar, matanya makin melotot besar.

"Gantungan kunci, komik, inhaler, ama pocket tissue. Itu isinya."

"Woaah gila lu! Aldon makin terkagum-kagum. "Kalo detailnya bisa? Gantungan kunci nya apa coba?"

"Topi jerami."

"Komiknya?"

"Sailor Moon! Najis lo sumpah cowok baca sailor moon!"

"Bacot. Volume?"

"16!"

"Berapa lembar tissuenya?"

"baik. Gak sedetail itu juga, yakali!"

"Ok gua nyerah deh," Aldon mengeluarkan seluruh isi kotak kayunya. "Lo bener-bener penyihir. Gimana cara lo lakuin semua itu. Kasih tau gua lah bro! Gua beneran merinding parah nih."

"Mau coba yang lebih gila lagi?" tantangku.

Aldon mengangguk.

"Ucapkan sesuatu dalam hati," perintahku.

Aku menunggu sebentar. "Kalau sudah, bilang sudah!"



26 Februari 2023—18:14

"Sudah," jawab Aldon.

"Coba kasih tau dulu lo ngomong apa dalam hati?"

"Hari ini gua belum mandi seharian! Hahaha," Aldon bingung lagi. "Lah kok gua kasih tau bro?"

BZZT!



26 Februari 2023—18:14

"Sudah," jawab Aldon.

"Hari ini lo belum mandi seharian? Jorok banget lo babi."

"OH MY GOD . . . !!!" Aldon berteriak saking kagetnya. "Sumpah gua ngeri bro!"

"Sekarang lo percaya?" Aku menyeringai.

"Gua bener-bener—"

"Speechless?"

"Tidak bisa berkata apa-apa broh. Ini bener-bener . . . Irasional!"

Aldon menatapku bak anak kecil yang baru menemukan sesuatu. Lalu dia mencoba menginterogasiku.

"Jadi kekuatan lo tuh apa, Luno? Lo bisa baca pikiran orang gitu? Mind Reading? Meramal masa depan?"

"Time travel," jawabku tegas.

"What—!?"

"Aku bisa mengulang waktu sesuka hatiku bro!"

"Wah ini lebih gila lagi, sih! Agak nggak masuk akal. Ini seriusan bro?"

Aku tersenyum sombong, sambil melipat tangan lalu berusaha menjelaskan dengan cukup detail. "Lebih tepatnya mind travel, bro! Hanya pikiran gua saja yang kembali ke masa lalu. Bukan tubuh gua yang berpetualang ke masa lalu trus bisa menemukan kembaran diri gua versi lebih muda atau semacamnya."

Aku menambahkan. "Gua nggak bisa ke masa depan, juga nggak bisa ke masa lalu sebelum gua lahir. Jadi gua nggak mungkin bisa time travel ke zaman purba."

"Bentar-bentar coba gua cerna, Luno," ujar Aldon sambil meletakkan kedua jari di pelipis kepalanya dan memutar-mutarnya, "Jadi kalo lo beneran bisa time travel, tadi lo alih-alih baca pikiran gua, lo buka kotak kayunya, lo liat apa isinya, trus lo balikin waktu gitu?"

"Tumben lo pinter!" timpalku.

"Sama kayak waktu kita ritual gacha tadi," lanjut Aldon bak detektif Conan, sambil menaikkan kacamatanya dengan jari telunjuknya. "Berarti lo buka dulu isinya, setelah lo tau figur apa di dalamnya, lo langsung ulang waktu dimana kotak itu masih tersegel. Trus baru deh lo ngasih tahu isinya ke gua. Bener kan?"

Aku mengangguk.

"Tapi yang trakhir gimana? Lo terang-terangan baca pikiran gua, Luno!"

Aldon tampak bingung, menekan-nekan jari telunjuknya ke pelipis kepala.

Aku menaikkan alis kiriku, isyarat menyuruhnya berpikir lagi. Aku mengenal betul, Aldon ini sangat cerdik soalnya.

"Ahh, atau— lo suru gua sebutin apa isi pikiran gua sebelum lo ngebalikin waktu?"

Aku mengangguk tersenyum.

"Wah serem. Gila—!" timpal Aldon.

"Gua juga bisa kasih tau lo kisah komik One Piece jauuuh ke depan. Jadi nanti si Luffy—"

"WOI! Stop stop stop ampun jangan spoiler! Ampun! Gua percaya kok sama lu!"

"Hahahaha!" aku tertawa. Aku tahu betul seorang Aldon yang jenius ini masih meragukanku.

"Lo nggak sedang nge-prank gua kan?" tanya Aldon lagi. "Gua mah gampang percaya nih kalo elo yang ngomong. Tapi tetap aja, ngulang waktu itu kayak bener-bener susah masuk ke nalar gua."

"Mau satu bukti lagi? Pamungkas dan final nih!" balasku.

"Mau mau mau!" Aldon menjawab penuh semangat.

"Baiklah, sekarang jam 18:30. Kurang dari 30 menit lagi akan ada berita yang sangat heboh—"

Aldon memperhatikanku dengan sangat serius, dan aku pun melanjutkan.

"—akan ada bom meledak di La Grande Plaza."
servesiwi
hawkeye08
rozzziiie
rozzziiie dan 3 lainnya memberi reputasi
4