Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

valkyr9Avatar border
TS
valkyr9
Respons Anies soal PSSI Sebut JIS Kurang Layak untuk Laga Timnas


Jakarta - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan merespons pernyataan PSSI yang menyebut JIS kurang memenuhi standar kelayakan untuk gelaran laga Timnas Indonesia. Anies tersenyum menanggapi hal tersebut.

"Kira-kira mungkin nggak? Jawaban saya cuma itu aja, kira-kira mungkin nggak? Kira-kira," kata Anies Baswedan kepada wartawan di kawasan Kota Tua, Jakarta Barat, Sabtu (10/9/2022).

Anies tidak banyak memberikan komentar terkait hal tersebut. Dia mengatakan hanya bisa tersenyum menanggapi pernyataan PSSI tersebut.

"Jawaban saya cuma senyum aja, gitu aja," ujarnya.

Sebelumnya, PSSI menjelaskan alasan batal menggelar laga Timnas Indonesia di Stadion JIS. Arena berkapasitas 82 ribu penonton itu dinilai belum memenuhi kelayakan.



Awalnya Stadion JIS dijadwalkan akan menjadi lokasi kedua laga uji coba Timnas Indonesia Vs Curacao pada 27 September. Sebelum itu, Garuda lebih dulu menjamu Curacao di Stadion Gelora Bandung Lautan Api pada 24 September,

Namun, setelah PSSI melakukan uji kelayakan, Stadion JIS dianggap belum memenuhi persyaratan untuk menggelar laga FIFA match day alias jeda internasional.

Berdasarkan hasil inspeksi tim Infrastructure Safety and Security PSSI, Stadion JIS belum memenuhi kelayakan 100 persen infrastruktur yang meliputi area drop off tim, sirkulasi aktivitas terkait pertandingan di outer perimeter menumpuk di barat-utara.

Selain itu, concourse timur bahkan belum dapat digunakan, perimeter tribun perlu pengkajian ulang, terutama pagar perimeter di bawah concourse barat tidak kokoh. Lalu sarana prasarana pendukung juga kurang, seperti kantong parkir, transportasi umum, dan jalan akses menuju stadion belum sesuai standar.


"Sehingga untuk menggelar sebuah pertandingan FIFA match day yang mengundang animo penonton sangat banyak, perlu dilakukan simulasi terkait jumlah penonton, mulai 25 persen, 50 persen, 75 persen, 100 persen dari perhitungan maximum safety capacity," kata Sekjen PSSI Yunus Nusi dalam keterangannya.

https://news.detik.com/berita/d-6284...uk-laga-timnas

Mm.. Kalo menurut ane.. Apa sih yg ga mungkin d era pak anies??.. emoticon-Malu (S)

Contoh.. Rumah sakit aja bisa jadi rumah sehat kan??.. emoticon-Malu (S)




emoticon-Ngakak (S)emoticon-Ngakak (S)emoticon-Ngakak (S)
hhendryz
gomamon.
viniest
viniest dan 14 lainnya memberi reputasi
15
3.7K
111
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Tampilkan semua post
apiijoAvatar border
apiijo
#9
JIS itu didesian oleh perusahaan yang design stadion Totenham Hotspur.

JIS itu dirancang sesuai dengan konsep pembangunan Jakarta era gubernur Anies yang memprioritaskan penggunaan transportasi umum.

Jadi JIS dirancang terintegritasi dengan moda transportasi umum.

Orang-orang datang ke sana dengan transportasi umum.

Ini sudah berjalan selama 1 tahun ini ga masalah.

Sudah berapa kali acara besar diadakan di JIS, ga ada masalah kan?

Politisasi JIS ini sudah diprediksi, rakyat juga sudah paham.

Wong ini sudah dialami pak Anies sejak 2017. Jadi sudah puluhan kali pak Anies mengalami ini.

Rakyat sudah tahulah. Polanya sudah terlihat jelas.

Justru ini akan membuat simpati ke Anies semakin besar karena sekarang informasinya tersebar diantara fans bola seantero negeri.

Jangan lupa kasus pak Anies dilarang beri piala ke Persija dulu, itu terang-terangan, itu brutal dan itu ditonton ratusan juta manusia.

Itu membuka mata rakyat Indonesia.

Rakyat ga akan lupa itu.
Diubah oleh apiijo 10-09-2022 14:47
xxxbaikkuda
magelys
magelys dan xxxbaikkuda memberi reputasi
0
Tutup