Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

loungerkaskusAvatar border
TS
loungerkaskus
Tiket Formula E Jakarta Ludes Terjual, Tinggal Tersisa Kelas Ancol Festival
Tiket Formula E Jakarta Ludes Terjual, Tinggal Tersisa Kelas Ancol Festival

Penjualan tiket balapan Formula E Jakarta sudah habis dibeli dan tinggal menyisakan tiket Festival yang juga hampir habis dibeli.

Direktur Bisnis PT Jakarta Propertindo (Jakpro) Gunung Kartiko mengatakan tiket penonton kelas Sirkuit Festival ada kuota 20 ribu tiket yang hampir habis alias sold out.

Adapun untuk tiket kelas VIP sudah beberapa pekan lalu habis terjual. Sementara, VVIP dengan dua kategori, yakni Royal itu sudah habis dan Delux masih tersisa beberapa.

Adapun tiket grand stand sudah mendekati habis bahkan ada beberapa yang tidak bisa membeli secara online itu. "Tapi kita akan pastikan begitu ada beberapa yang membatalkan akan langsung kita rilis," kata Gunung Kartiko saat konferensi pers, Ahad, 29 Mei 2022.

Pembeli tiket kini hanya diberi waktu 1x24 jam untuk membayar tiket yang sudah dipesan. Sebelumnya, panitia memberikan waktu 3x24 jam. Sehingga bila tidak segera dibayar, tiket akan kembali dirilis untuk dijual. Jika tidak segera dibayarkan maka secara otomatis dibatalkan dan dirilis kembali.

"Untuk di grand stand sudah sold out, sementara untuk yang Sirkuit Festival itu masih ada beberapa tidak banyak, tapi itu juga peminatnya masih cukup banyak ya," tutur Gunung.

Namun, Gunung melanjutkan, ada juga tiket kategori Ancol Festival. Tiket tersebut dijual bekerja sama dengan pihak Ancol, bisa dibeli melalui Ancol Apps juga website-nya. "Melalui aplikasi kita juga bisa." Penjualannya juga, kata Gunung, naik terus. "Insya Allah target kita 40 ribu tiket di Ancol Festival juga akan terjual habis," ujar dia.

Panitia juga memanfaatkan hari bebas kendaraan bermotor (HBKB) atau car free day di kawasan Bundaran HI untuk menjual tiket menonton langsung Formula E di Ancol. Di lokasi tersebut terdapat replika mobil balap Formula E yang dipamerkan di depan Pos Polisi Thamrin.

Pada acara car free day Ahad kemarin, tampak staf dari Formula E Jakarta menawarkan tiket kelas Festival yang dijual seharga Rp 250 ribu.

Yang perlu diperhatikan adalah, pada hari gelaran balapan Formula E di Jakarta International Eprix Circuit, hanya pemilik tiket Formula E yang bisa masuk ke Ancol pada Sabtu 4 Juni 2022.

Corporate Communication PT Pembangunan Jaya Ancol Ariyadi Eko Nugroho menyatakan pada tanggal itu, Ancol dan seluruh unit rekreasi di dalamnya tidak dibuka untuk umum.

"Yang bisa masuk Ancol hanya khusus pemilik tiket Jakarta E-Prix saja. Tiketnya hanya dijual melalui jakartaeprixofficial.com," ujar dia, dikutip di laman resminya, Senin, 22 Mei 2022.

Pengunjung Ancol bisa membeli tiket Ancol Festival untuk dapat menikmati seluruh unit rekreasi Ancol seperti Dunia Fantasi, Seaworld Ancol, Ocean Dream Samudra, dan Atlantis Water Adventures sambil dapat menikmati beberapa titik layar besar nonton bareng Jakarta Eprix 2022

Untuk tanggal 5 Juni dan seterusnya, Ancol seluruh unit rekreasi di dalamnya sudah dibuka kembali usai gelaran balapan Formula E Jakarta.


sumbernyaa


emoticon-I Love Indonesia
pilotwaras108
areszzjay
banteng.muda
banteng.muda dan 2 lainnya memberi reputasi
1
843
16
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Tampilkan semua post
hadramaut.boyAvatar border
hadramaut.boy
#4
Ingat ancol ingat beliau


Tiket Formula E Jakarta Ludes Terjual, Tinggal Tersisa Kelas Ancol Festival
0
Tutup