aliazzz80Avatar border
TS
aliazzz80
INI KISAH KAMI DEMI NKRI (True Story)
KUMPULAN KISAH KAMI
KOMPI PEMBURU RAJAWALI
DAN
KUMPULAN OPERASI TNI





Prolog :

Ini bukan kisah tentang dedemit, mba Kunti, Om Pocong, Mbah Genderowo dan sebangsanya, ini bukan kisah soal pengalaman 18+, kisah disini merupakan kumpulan kisah mereka yang sejak awal mendarma baktikan masa mudanya hingga ke tua, bahkan hingga akhir hayat, memenuhi panggilan tugas untuk bumi pertiwi.

Medio 1997 pasukan ini di resmikan dengan mengambil personel dari tiga satuan utama, Kopasus, Kostrad dan Marinir. Pasukan ini dibubarkan tahun 2004 seiring dengan diresmikannya satuan Raider di TNI AD.

Beberapa tahun lalu, sempat ada thread-threadnya di Kaskus, namun sudah tidak terupdate lagi dan terkubur dengan "kesunyian" Kaskus masa kini.

Terinspirasi dari kisah-kisah true story mereka di medan tugas. Inilah kisahnya :

"KOMPI PEMBURU RAJAWALI"




Semua apapun yg saya tulis di sini sebaiknya tetap berada di thread KASKUS Sub Forum SFTH dan FORSEX, TIDAK DI IJINKAN dishare dalam bentuk/media apapun!
Kisah lebih lengkapnya dan banyak lagi kisah-kisah heroik bisa di dapatkan dalam bentuk PDF dan Ebook berbayar. Untuk berlangganan PM aja gan.
Diubah oleh aliazzz80 08-08-2022 04:19
rotten7070
echoeprazety046
lovve
lovve dan 115 lainnya memberi reputasi
112
104.9K
937
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Tampilkan semua post
aliazzz80Avatar border
TS
aliazzz80
#9
9. Kisah 2 Bersaudara
Kisah ini benar-benar terjadi....kejadian
sekitar bulan Februari 1997. Satgas Rajawali baru 1 bulan menginjakkan kakinya di Tim-Tim.

Ada satuan Denzipur TNI AD ketika itu sedang bertugas membangun sekolah di sekitar daerah Lalea (Sektor timur). Kekuatan sekitar 6 orang dipimpin seorang
Kapten (Wadanden) ditambah 6 orang TBO dari warga setempat semuanya
naik Dumptruk milik dinas PU Kabupaten
Baucau.

Sepulang dari bekerja truk dihadang oleh Fretilin dipimpin oleh Lere Anan Timor. Satu truk habis dibantai, lucunya ada satu orang yang selamat pura- pura mati tertindih rekannya yang sudah gugur.

Fretilin buru- buru naik bak truk mengambil
senjata ( 5 SS1, 1 radio PRC, 1 pistol), belum sempat pesta mutilasi, tiba-tiba muncul helikopter...

Fretilin buru- buru kabur entah kemana
membawa barang rampasannya. Satu orang prajurit yang pura-pura mati
segera bangkit dan lari minta pertolongan ke pos BTT terdekat

Segera dikontak pasukan Rajawali untuk
mengadakan perburuan terhadap
“krebo-krebo hutan” tersebut.

Rejeki pun datang. Pada penjejakan hari kedua ditemukan mayat Fretelin dengan
perlengkapannya dan senjata SP1 (BM59)
yang masih menempel ditubuhnya, disusuri sungai Lalea yang lebarnya 100
m tetapi dangkal, ketemu lagi mayat fretilin dengan senjata SS1 milik anggota TNI yang dihadang, ketemu lagi mayat dengan senjata M16 dan seterusnya sampai ada 9 mayat dengan seluruh perlengkapannya......

Kesimpulannya, setelah menghadang ada
Helikopter yang lewat, sebenarnya Heli tersebut sedang melakukan dorongan
logistik terhadap pasukan Rajawali, tetapi fretilin mengira Heli tersebut sedang mengejar mereka karena dalam truk ada radio PRC (dikira anggota TNI sempat minta bantuan lewat radio PRC ketika dihadang), krebo-krebo tersebut lari terbirit-birit menyeberang sungai dangkal lalu tiba-tiba muncul banjir bandang yang
menghanyutkan sebagian besar pasukan
Fretilin.

Tuhan memang Maha Adil.....

Yang memprihatinkan adalah dalam peristiwa itu, ada anggota Zipur yang bersaudara (kakak beradik), sang adik gugur dalam peristiwa tersebut,
sedangkan kakaknya selamat tetapi
mengalami guncangan mental melihat
adik kandungnya gugur di depan matanya....
Diubah oleh aliazzz80 09-04-2022 12:29
aan1984
sormin180
scorpiolama
scorpiolama dan 38 lainnya memberi reputasi
39
Tutup