Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

beqichotAvatar border
TS
beqichot
Mbah Buyut
Spoiler for PEMBERITAHUAN:


PROLOGUE

Aku cuma manusia biasa, yang biasa-biasa saja. Ga punya kemampuan khusus di bidang apapun, apalagi dalam olah kebatinan.
Indonesiao, jelas bukan... Aku ga pernah lihat penampakan apapun.
Hanya saja, entah kenapa beberapa serangan ghaib selalu luput mengenaiku.
Darimana aku tahu ???
Dari pengirimnya sendiri....
Aneh? Ya... Pengirimnya mengaku pernah mengirimiku sesuatu yang ghaib, namun ga nembus katanya.
Dia bahkan bertanya, aku punya pegangan apa?
Pegangan? Apa pula itu?
Aku hanya percaya, selama ini yang melindungiku adalah Sang Maha Melindungi, dan bukan yang lain.
Namun, bagaimanapun, tetap saja ada rasa penasaran di hati... Bagaimana mungkin serangan ghaib itu bisa ga nembus? Padahal terus terang saja, ibadahku masih kalang kabut ga karuan.
Hingga rasa penasaran itu membawaku pada seseorang yang tahu masalah ghaib. Aku diterawang oleh beliau yang adalah seorang kyai.
Kata beliau, ada warisan ilmu dari Mbah Buyutku.

Bagi yang belum tahu, Mbah Buyut adalah orang tua dari Kakek atau nenek kita.
Sedikit aku terangkan, dalam khasanah jalur keturunan Jawa yang aku pahami, ada urutan dan nama untuk tiap tingkatan.
Untuk jalur ke atas, inilah urutannya.
Dimulai dari Bapak/Ibu
Lalu Kakek/Nenek
Dilanjutkan Mbah Buyut
Berikutnya Mbah Canggah
Lalu Mbah Wareng
Selanjutnya Mbah Udheg-udheg
Dan terakhir Mbah Gantung Siwur

Tingkatan yang aku ketahui hanya sampai di situ saja.

Kembali ke topik awal....

Hmmm...Mbah Buyut...
Aku terlahir 6 bulan setelah wafatnya Mbah buyutku... Menurut cerita yang aku dapat dari kakek dan budheku, mbah Buyutku memang orang yang Linuwih/Pinunjul.
Linuwih, artinya mempunyai kelebihan dibandingkan orang lain.
Pinunjul, lebih unggul dari orang lain.
Tentu saja dalam hal olah rasa, olah kebatinan, dan olah kridaatau kesaktian.
Tapi, saat aku lahir, beliau sudah wafat. Jadi bagaimana bisa beliau mewariskan ilmunya padaku?
Suatu yang mustahil menurutku.
Tapi, semenjak itu, banyak kejadian-kejadian yang tak masuk akal yang terjadi padaku.

Aku tak tahu, apakah ini berhubungan dengan ilmu warisan itu? Atau hanya kejadian "kebetulan" yang ga ada hubungannya dengan itu.
Lagipula, aku tak tertarik untuk menggali ilmu warisan itu...
Karena, banyak syarat yang kurasa sangat berat untuk menggali dan memperdalam ilmu warisan itu.
Dari kakekku yang anak pertama Mbah Buyut, aku selalu diajari untuk puasa sesuai ajaran kejawen. Ada puasa mutih, ngebleng, ngrowot, pati geni dsb. Tapi aku paling males yang namanya tirakat atau puasa kejawen gitu...hehe.
Jadi ya gitu deh... Ga ada perubahan dalam diriku.

Dan aku juga selalu menyepelekan yang namanya hal-hal ghaib gitu. Aku percaya makhluk ghaib itu ada, tapi selama ini toh aku tak pernah melihat hal seperti itu.
Dan semoga ga pernah...

Tapi hidupku berubah setelah ada kejadian yang membuatku harus bersentuhan dengan alam lain dimensi itu. Yah...menyesal bahwa aku tidak mau menggali dan mengembangkan ilmu warisan Mbah Buyutku...
Walaupun aku juga masih bertanya-tanya, apakah memang ada ilmu warisan itu dalam diriku?

Baiklah..... Perkenalkan, sebut saja namaku Bisma. Jelas nama rekaan. Kenapa Bisma? Aku teringat tokoh wayang ini, yang merupakan sesepuh Pandawa dan Kurawa. Tokoh yang selalu memegang janji hingga akhir hayatnya. Aku ingin seperti tokoh wayang ini yang selalu tepat janji. Teguh pada pendirian...yah...walaupun kenyataannya diriku berbanding terbalik dengan tokoh satu ini.
Jujur saja, aku termasuk orang yang plin plan, dan juga kadang melanggar janjiku sendiri...emoticon-Cape d...
Aku tinggal di sebuah kota kecil di Jawa Tengah. Kota yang tidak terlalu dikenal oleh penduduk +62..
Tapi sedari kecil, aku sudah beberapa kali berpindah kota tempat tinggal. Walaupun akhirnya terdampar lagi di kota asal...

Wajahku? Nah ini yang suka bikin bingung. Menurut almarhumah ibuku, aku ini anaknya yang paling ganteng...emoticon-Cool
Menurut teman-temanku, wajahku biasa-biasa saja.
Menurut cewe-cewe, wajahku imut...a.k.a item mutlak...emoticon-Hammer2
Nah, pendapat siapa yang akan dipakai? Pendapat agak jujur dari teman-temanku saja ya? Wajahku biasa-biasa saja. Ganteng enggak, jelek iya. Tapi inilah diriku, kuterima apa adanya. Dan tetap bersyukur apapun adanya diriku...
Cuman efeknya adalah, terlalu banyak cewe yang menolak saat kutembak....emoticon-Malu
Tapi it's ok... No problemo...
Seperti kata bang Haji, jadi bujangab itu bebas.... Ga ada yang ngelarang...hahaha.
(Ini trik menghibur diri sendiri yang setia menjomblo..).

Nama. Alamat, wajah sudah...trus apa lagi ya?
Pacar? Ga usah ditanya.... Banyaaakkkk bangetttt....yang nolak aku, jadi masih jomblo akut...
Pekerjaan? Masih setia jadi kuli bangunan dengan segala kesederhanaannya...

Sudah..sudah... Cukup dengan perkenalannya...
Sekarang aku akan mulai bercerita...
Kalau mau baca silahkan, kalau ga mau.........harus mau...!!!!emoticon-Ngakak

Oke..let's go to part 1....


Besok lagi tapinya......heuheuheu...
Diubah oleh beqichot 29-10-2021 07:36
twinrr
bruno95
irvansetiana558
irvansetiana558 dan 199 lainnya memberi reputasi
190
342.7K
9.9K
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Tampilkan semua post
beqichotAvatar border
TS
beqichot
#990
Dunia Itu Sempit...
Selepas hilang kontak dengan Rindu, aku mempunyai pikiran untuk berlalu dari kota ini. Kota yang penuh dengan kenangan pahit manis kehidupan.
Saat aku mengutarakan keinginanku ini pada Bejo, dia menyetahkan semua keputusan padaku. Karena ini adalah hidupku.
Mbak Yem pun berpendapat sana, semua terserah padaku. Hanya saja menyayangkan jika aku pindah.
Terutama pasti Dania dan Rania akan merindukanku...! Begitu kata mbak Yem.
Kok bukan kamu yang merindukanku sih mbak.., kataku dalam hati.
Ups...lupa..! Kalau ada Dania, pasti bakal dibongkar isi otakku...emoticon-Cape d...

Rania yang mendengarkan percakapan kami bertiga, menghentikan aktifitasnya bermain bineka panda pemberianku, dan berlari padaku.
Naik ke pangkuanku dan duduk menghadapku...!

"Om...jangan pergi ya??? Rania sayang sama om...soalnya om suka kasih hadiah ke Rania..!" ujar Rania polos.

Hahahaha...kami bertiga tertawa mendengar celoteh Rania. Suasana tegang tadi berubah menjadi ceria hanya karena celoteh Rania.
Dengan gemas, aku mencium pipi tembem Rania.
Yah....memang berat buat meninggalkan Dania dan Rania....terlebih ibunya....emoticon-Hammer2
Tapi kalau aku tetap tinggal di kota ini, akan terjadi buah simalakama. Aku ga mau rasa sukaku pada mbak Yem muncul lagi, karena itu akan mengkhianati persahabatanku dengan Bejo.
Pikir punya pikir, aku akhirnya memutuskan untuk mencoba peruntunganku di kota lain.
Kota tempatku sekolah dari SD hingga SMP. Kota di ujung Barat Jateng...!
Walaupun berat...aku tetap harus berpisah dengan Bejo sekeluarga...!!!
Bagaimanapun, aku ingin mencoba sesuatu yang baru... Pengalaman baru, di tempat baru.

Tentu saja Rania dan Dania menangis saat aku berpamitan dengan mereka. Mbak Yem juga nampak berkaca-kaca. Hanya Bejo yang nampak tegar..!
Aku menyalami mereka yang sudah kuanggap sebagai keluargaku sendiri...!!!
Berat memang untuk berpisah, namun semua memang harus terjadi...!!!
Selamat tinggal semua..semoga kita dapat bertemu lagi.

Esok harinya, dengan menumpang bus AKDP, aku berangkat menuju ke kota tujuanku. Untuk tempat tinggal, ga ada masalah di kota itu. Apalagi untuk makan...ga bakal deh kelaparan. 7 tahun aku tinggal di kota itu...dan aku ikut saudaraku di sana.
Beliau hidup sendirian...dan beliau adalah kakak dari ibuku. Adikku satu-satunya yang menemani beliau di sana saat itu.
Yah...pulang ke kota itu, sama saja dengan pulang ke rumah sendiri.

Pukul 14 siang, aku sudah berada di rumah itu. Seperti biasa, jika aku datang, disambut layaknya keluarga..dan disambut pekerjaan bersih-bersih rumah....emoticon-Ngakak
Biasalah...yang di rumah itu perempuan semua, jadi kalau ada kerusakan, aku yang harus membetulkannya...

Welcome home Bisma...kataku dalam hati.

Akankah aku akan mengalami sebuah petualangan mistis di kota ini? Entahlah...!!!
Lalu, apakah jin pesugihan itu akan menyusulku ke kota ini? Aku tak tahu...tapi semoga saja tidak.

Aku menjalani hari-hariku di kota ini dengan santai. Tapi ternyata, susah juga mencari pekerjaan di sini. Jikapun ada, lokasinya jauh dari rumah...emoticon-Cape d....
Akhirnya, karena tak ada pekerjaan yang kudapat, aku disuruh budhe untuk membantunya memberi les kepada anak murid beliau. Kebetulan, beliau mendapat jatah kelas 6E... Istilahnya, kelas dengan level paling rendah.
Budhe khawatir, bahwa anak didiknya itu saat menempuh ujian nanti, kesulitan mengerjakan. Maka, setiap 2 kali seminggu, aku memberi les kepada anak-anak yang ikut les di rumah.
Dan aku terlepas dari urusan dunia ghaib selama itu.

Akhir tahun ajaran, alhamdulillah, semua lulus sekolah. Lumayan lah, wujud terima kasih orang tua mereka kepadaku.
Tapi, masa iya aku cuman ngasih les mulu...???
Ga ada kegiatan lain...!!
Dan akhirmya, aku berniat kembali merantau dan mencari pekerjaan lain...!!

Dan yang menjadi keherananku adalah, aku kembali lagi ke kota tempat Bejo berada...emoticon-Cape d...
Kenapa sih, aku selalu terdampar di kota ini?
Walaupun sekarang aku berada jauh dari rumah Bejo, karena aku berada di kabupaten. Sedang Bejo dekat dengan kotamadya...!! Tapi kami masih di kota yang sama...!

Akankah aku bertemu lagi dengan Bejo dan keluarganya?

Yah...kalau aku ga nemuin Bejo, pasti dia ga bakalan tahu kalau aku ada di kota ini.
Tapi ada satu kesalahan yang tak kusadari...aku bekerja di bidang yang sama dengan Bejo, dan bossku mengirimkan barang ke tempat boss-nya Bejo. Matik...!!!
Cepat atau lambat, aku pasti bakal ketemu Bejo lagi....!!!

Tapi biarlah... Biar Allah yang mengaturnya..!!
Kita tinggal menjalani...!!!

Dan ternyata, 4 bulan kemudian, aku dipertemukan lagi dengan Bejo..!!
Saat itu Bejo ikut truck yang mengambil barang bekas ke lapak yang aku tunggu...!!!

"Woi...Bisma...!! Djianc**kkk...!!! Kamu kok di sini...?" tanyanya sambil menjabat erat tanganku.
"Hehehe...iya...! Baru 4 bulan kok..!!!"
"Asem...udah 4 bulan kok ga ngabarin??? Udah lupa sama aku po?"
"Yo nggak lah... Cuman pengin main kok jauh...!!! Dan belum sempat...!!! Aku ga punya kendaraan sekarang...!" jawabku.
Seribu alasan aku gunakan agar Bejo ga marah padaku...emoticon-Hammer2
"Ya udah...pokoknya kalau sempet, harus main ke rumah. Kalau nggak., aku jemput pokoknya..!!! Nomerku masih kamu simpan kan?" tanyanya
"Aman...masih aku simpan kok. Nanti deh kalau sempat, aku bakal main ke rumahmu. Belum pindah kan..?" tanyaku sambil tertawa.
"Ya belum lah...! Mau pindah ke mana?"
"Yaaa...siapa tahu sudah pindah..!!


Sambil bekerja kami ngobrol ngalor ngidul ga karuan. Dari cerita Bejo, aku baru tahu kalau Kandhi sudah menikah, dan tinggal di kota itu juga. Syukurlah jika Kandhi sudah menemukan jodohnya.

"Lha kamu sendiri, gimana? Dah ada rencana nikah belum?" tanya Bejo.
"Ya sudah lah...!"
"Kapan? Calonnya dari kota mana?" tanya Bejo.
"Tahun depan sih rencananya. Calonnya....??? Belum ada...hahaha!" jawabku.
"Ceret....!!! Calon belum ada kok mau nikah...!!!" seru Bejo sambil menonjok bahuku.

Yeah...akhirnya ketemu Bejo lagi. Aku menanyakan kabar Dania dan Rania.
Dania katanya sudah kelas 2 sekarang. Sedang Rania tahun depan bakal masuk TK.
Ugh..kangen juga sama duo bocil itu...!!! Apalagi sama emaknya...emoticon-Hammer2
symoel08
saaans
bruno95
bruno95 dan 67 lainnya memberi reputasi
68
Tutup