Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

masnukhoAvatar border
TS
masnukho 
Waspada Spesialis Copet Kartu E-Toll, Lakukan Beberapa Tips Ini Agar Tetap Aman
Konten Sensitif
Waspada Spesialis Copet Kartu E-Toll, Lakukan Beberapa Tips Ini Agar Tetap Aman
Wajib hati-hati dan waspada, muncul kabar spesialis copet kartu E-Toll tengah marak melakukan aksi


Spesialis copet kartu E-Toll, mungkin sedikit asing di telinga kita ya GanSis karena memang ane pribadi belum pernah mendengar atau melihat secara langsung adanya copet E-Toll yang menjalankan aksi mereka di jalan bebas hambatan tersebut.

Namun belakangan ini di media sosial tengah heboh diperbincangkan tentang sebuah video yang memperlihatkan seorang pria yang diduga adalah spesialis copet E-Toll tertangkap langsung oleh kru truck yang sedang melakukan perjalanan dan tengah menjadi korban pencurian.

Dilansir dari akun Instagram @indonesiatodaynews, dibagikan sebuah video dimana sopir truck menangkap seorang laki-laki yang diduga adalah copet kartu E-Toll di wilayah Pintu Tol TMII Bambu Apus, Jakarta Timur.
Kejadian tersebut terjadi pada hari Senin tanggal 14 Februari 2022.

Belum diketahui secara pasti kronologis kejadian bagaimana aksi terduga copet E-Toll tersebut melancarkan aksinya. Namun semua orang dihimbau untuk selalu hati-hati dan waspada saat berkendara termasuk dari aksi kriminalitas seperti copet kartu E-Toll tersebut.


Waspada Spesialis Copet Kartu E-Toll, Lakukan Beberapa Tips Ini Agar Tetap Aman


Melihat adanya dugaan spesialis copet kartu E-Toll, ane memiliki beberapa tips untuk menjaga kartu E-Toll agar aman saat dalam perjalanan GanSis.

Berikut ini beberapa tips menyimpan kartu E-Toll saat melakukan perjalanan jauh.


1. Menyimpan di Dashboard Mobil
Meletakkan E-Toll di dashboard mobil, meskipun ini masih rawan saat ada aksi copet E-Toll namun saat Agan dan Sista meletakkannya di bagian yang aman seperti pada bagian laci atau bagian yang tidak terjangkau dari luar mobil pasti aman dari incaran para copet GanSis.

Jikapun copet tetap nekad meraih E-Toll yang berada di bagian tengah dashboard atau laci, maka sopir dapat dengan sigap menggagalkan.

2. Tas atau Dompet
Surat-surat kendaraan atau identitas pribadi biasanya para sopir meletakkannya pada tas atau dompet khusus ya GanSis.

Begitupun dengan kartu E-Toll ini, akan aman jika Agan dan Sista meletakkannya di dalam dompet atau tas dan menjauhkan dari jangkauan orang yang berada di luar mobil.

3. Tongkat E-Toll (Tongcard)
Meletakkan kartu E-Toll di tongkat yang menyerupai tongsis saat ini tengah menjadi pilihan bagi banyak orang GanSis.

Fungsi tongkat E-Toll selain memudahkan sopir untuk menjangkau mesin pembayaran juga untuk memberikan keamanan pada kartu E-Toll yang dipegang oleh si sopir.

Tongkat E-Toll juga memudahkan sopir untuk menyimpan kartu E-Toll mereka GanSis. Tongkat E-Toll yang elastis dan dapat disimpan di manapun membuat kartu E-Toll lebih aman dari jangkauan spesialis copet kartu E-Toll.

Waspada Spesialis Copet Kartu E-Toll, Lakukan Beberapa Tips Ini Agar Tetap Aman
sumber gambar

Itulah tadi GanSis beberapa cara untuk menyimpan kartu E-Toll agar aman dan terhindar dari aksi spesialis copet kartu E-Toll.

Mungkin Agan dan Sista memiliki cara lain yang lebih baik dan dijamin aman. Bisa silakan bagikan di kolom komentar ya.

Mudah-mudahan Agan dan Sista semua aman di setiap perjalan dan terhindar dari tindak kejahatan dan kriminalitas apapun itu bentuknya.


Waspada Spesialis Copet Kartu E-Toll, Lakukan Beberapa Tips Ini Agar Tetap Aman


Penulis: @masnukho©2022
Narasi: Ulasan pribadi
Sumber gambar
1, 2, 3
Okutet
Okutet memberi reputasi
1
1.6K
14
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Tampilkan semua post
labaolabaAvatar border
labaolaba
#7
Kartu E-Toll di Indomaret cuma Rp 20 ribu.
Kenapa pula dicopet?
masnukho
masnukho memberi reputasi
1
Tutup