Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

afx98Avatar border
TS
afx98
Sebelum Tempe Goreng Tepung Menjadi Pilihan Utama, Inilah Yang Harus Diperhatikan
Halo bree ketemu lagi dengan saya di thread gajetod sekian kalinya
emoticon-Wagelaseh
Quote:


[B]Siapa yang tidak tahu tempe, makanan olahan dari fermentasi biji kedelai yang kerap kali dijadikan lauk makan ataupun sekedar pengganjal perut keroncongan. Dengan harga yang cukup terjangkau menjadikan tempe sebagai lauk yang cukup sempurna. Jadi tak ayal hampir setiap orang pernah makan tempe.

Tempe goreng merupakan olahan dari tempe yang paling mainstream. Walaupun begitu dengan ke-mainstream-an tersebut membuat tempe tetap pada jalannya, jalan tempe yang tetap terasa tempenya dan tetap tetap kokoh teksturya.

Tapi sayangmya semua itu berubah ketika tempe goreng dibalut dengan tepung. Tempe yang tadinya bertekstur kokoh menjadi cukup renyah dan semakin berbumbu. Bukan bermaksud takut menerima perubahan, tapi tempe goreng yang dibalut tepung menjadi senjata bermata dua bagi penikmatnya.

Hal pertama yang harus diketahui mengenai tempe goreng tepung adalah masa tenggang renyahnya. Renyah dari tempe tempe goreng tepung bisa dibilang tidak cukup lama untuk tetap menahan rasa nikmatnya. Karena pada dasarnya tempe goreng tepung paling enak dinikmati ketika masih renyah dan hangat.

Masalahnya bila telah dingin, tekstur tempe akan berubah menjadi lembek dan sedikit alot. Karena perubahan tekstur inilah menjadikan mulut bekerja lebih untuk mengunyah tempe tersebut.

Hal kedua yang patut diperhatikan mengenai tempe goreng tepung adalah rasanya. Saat digoreng tepung biasanya tempe menjadi lebih berasa. Walaupun begitu tak serta-merta dengan bertambahnya rasa membuat tempe goreng tepung bebas dari resiko.

Rasa tempe yang menjadi kuat bisa saja terlalu powerfull hingga indra pengecap merasa tidak nyaman. Harus ada takaran yang pas, dan untungnya tempe sering dijadikan lauk sehingga rasa yang terlalu powerfull bisa diredam dengan nasi.

Hal terakhir yang harus juga diperhikan mengenai tempe goreng tepung adalah minyaknya. Saat tempe dibaluri tepung, minyak yang meresap pada tempe otomatis lebih banyak bila dibandingkan dengan digoreng biasa. Untuk yang tidak terlalu suka berminyak, tempe goreng tepung bukan pilihan yang tepat. Tapi kalau bisa benar-benar tiris mungkin akan beda cerita.

Seperti itulah yang harus diperhatikan saat memilih tempe goreng tepung sebagai pilihan utama ketimbang tempe goreng biasa. Semua tergantung pada anda, yang jelas Jadilah sekte tempe yang bijak dalam bermakanan dan berminuman.


Sekian trit gajetod kali ini
Moga bermanfaat, klo kagak ya... Yaudah

Ciayo

Sebelum Tempe Goreng Tepung Menjadi Pilihan Utama, Inilah Yang Harus Diperhatikan




Sumber: Pemikiran aneh TS
Diubah oleh afx98 14-10-2021 09:38
0
1.3K
17
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Tampilkan semua post
NecroTortureAvatar border
NecroTorture
#2
Coba gorengnya campur plastik emoticon-thumbsup
afx98
Tonozz
Tonozz dan afx98 memberi reputasi
2
Tutup