Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

yourkiveAvatar border
TS
yourkive
Agan & Sista Tau Gak Sih Apa Itu Childfree?


Akhir-akhir ini, kata ‘childfree’ merupakan salah satu kata yang paling sering diperbincangkan oleh warganet, setelah seorang selebgram bernama Gita Savitri atau yang biasa dikenal dengan Gitsav, mengumumkan keputusannya untuk melakukan apa yang disebut dengan ‘childfree’. Kira-kira, GanSis sudah tahu belum, apa itu yang dimaksud dengan ‘childfree’?

Childfree sendiri berarti keputusan yang diambil secara sukarela, untuk tidak memiliki seorang anak dalam kehidupan pernikahan sebuah pasangan. Keputusan ini biasanya diambil sebagai hasil keputusan bersama antara suami dan istri. 

Menurut seorang psikolog bernama Samanta Elsener, M.Psi., Psi dilansir dari Antara News, ternyata ada beberapa faktor yang bisa mempengaruhi keputusan seseorang untuk memilih childfree, loh.

Ada pasangan yang memilih untuk childfree karena kondisi finansial, dan ada pula yang memilih untuk childfree karena alasan kesehatan mental. Keputusan childfree karena kondisi finansial biasanya disebabkan oleh pasangan yang merasa kondisi finansial mereka belum mumpuni atau belum mampu untuk mencapai kualitas hidup yang baik. 

Sementara untuk kondisi kesehatan mental, biasanya disebabkan oleh trauma masa kecil yang diderita oleh salah satu pasangan nih, GanSis. Ada juga yang memutuskan untuk childfree karena masalah lain seperti penyakit keturunan, atau penyakit kronis yang bisa saja diidap oleh salah satu dari pasangan, yaitu suami atau istrinya. 

Ditambah lagi, kondisi pandemi yang saat ini tengah melanda seluruh penjuru dunia membuat keputusan untuk childfree ditempuh oleh beberapa pasangan, karena faktor kesiapan mental dan kembali lagi, kesiapan finansial dari setiap pasangan.

Samanta Elsener, M.Psi., Psi juga mengatakan kalau sampai saat ini, keputusan untuk childfree belum pernah muncul sebagai penyebab keretakan rumah tangga atau perceraian di antara pasangan, di Indonesia. 

Di Indonesia sendiri, keputusan untuk childfree rupanya sudah cukup banyak dianut oleh masyarakatnya. Hanya saja, mereka yang memutuskan untuk melakukan childfree biasanya tidak mengatakannya secara terbuka dan memilih untuk beraktivitas di dalam sebuah grup tertutup, karena di Indonesia sendiri, memiliki seorang anak setelah pernikahan masih menjadi ‘kewajiban’ bagi setiap pasangan, dan keputusan untuk childfree masih dianggap kurang baik. 

Jadi, itulah sedikit informasi dari ane terkait dengan childfree. Semoga bisa membantu memberikan pemahaman bagi GanSis, ya. Menurut GanSis, pilihan untuk childfree tuh gimana, sih? Coba tulis di kolom komentar, yes~

Sampai jumpa di thread ane selanjutnya!




kodokuper
vivianaditya
el.achmeedy
el.achmeedy dan 16 lainnya memberi reputasi
15
6.1K
84
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Tampilkan semua post
TheJaniseAvatar border
TheJanise
#4
Ane bukan penganut childfree tapi ngga menentang asal based on kesepakatan laki bini bersama. Krn ane sendiri sejujurnya kalo ditanya 'pengen' punya anak apa ngga bingung jawabnya. Ane ada trauma masa kecil yg diperparah seiring pertumbuhan jadi dewasa krn ngeliat banyak RT toxic di sekitar ane. Dimana kebanyakan ortu cuma bisa bikin anak kgk bisa ngedidik apelagi ngebahagiain anak. Pasangan n anak cuma dianggep sebagai pelengkap hidup yg buat ane nonsense! Terlalu banyak ane liat anak yg sedari kecil idup susah, kgk bahagia pas gede dijadiin sapi perah dgn dalih kewajiban berbakti sama ortu. Miris!

Banyak pasangan yg ga sadar diri, ga siap finansial ga siap mental ga siap ilmu tapi kerjaannya branak mulu, kgk pikir panjang, ntr ujungnya jual cerita sedih n 'jual anak' dah ke sodara n kerabat biar bisa dpt duit. Yg punya anak siapa yg ngebiayain siapa. Kecilnya anak kgk bahagia, gedenya disiksa ama ortunya sampe diatur n terlalu ikut campur urusan RT anaknya krn takut pendaringannya ilang krn maunya anak nanggung idup Ortu zzzzz.

Ane Kalo ada yg nanya ttg keinginan ane punya anak selalu jawab: Ane takut dgn segala keterbatasan n ketidakmampuan ane, ane cuma akan ngelahirin penderitaan baru ke dunia.

Meski ane jg ga KB n tetep usaha. Cuma ane berusaha memahami kenapa ada pasangan yg memutuskan childfree.
weidenfeller
caerbannogrbbt
Mickball
Mickball dan 22 lainnya memberi reputasi
23
Tutup