- Beranda
- Komunitas
- Tech
- Cryptocurrency Kaskus
Jurus Trading GGWP di Crypto! Modal Kecil, Tapi Bisa Cuan Ratusan Persen
TS
amdar07
Jurus Trading GGWP di Crypto! Modal Kecil, Tapi Bisa Cuan Ratusan Persen
#AmdarGanteng
Catatan: Tehnik trading crypto ini udah ane coba sendiri, dan ane sarankan buat agan sista untuk bijak dalam membuat keputusan sebelum terjun ke dunia crypto.
Halo agan dan sista,
Kemarin ane sudah bahas tehnik investasi SAHAM dan PERENCANAAN KEUANGAN (klik aja masing-masing kata untuk membacanya). Nah hari ini, ane bakal membahas Crypto. Udah mulai ngeri-ngeri sedap nih pembahasan kita
Mungkin tidak banyak diketahui orang, ada salah satu tehnik yang banyak dipakai oleh para trader professional forex, tapi belakangan mulai marak dipelajari dan diterapkan di market crypto, termasuk ane sendiri sih. Coba bayangin aja, hanya dengan modal 1-2 juta, kita bisa dapat keuntungan sampai belasan juta hanya dalam beberapa menit.
Namun dibalik potensi cuan yang besar, tentu ada risiko yang sama besarnya. Oleh karena itu, teknik ini memerlukan kecermatan, kedisiplinan, dan ketekunan dalam mempelajarinya.
sekawanmedia.co.id
Oke langsung aja yaa,
Ini bukan jurus trading biasa. Tehnik trading ini dikenal dengan istilah DERIVATIVE TRADING.
Apa bedanya dengan trading biasa (spot trading)?
+ Di Spot Trading, keuntungan GanSist sejalan dengan kenaikan harga asetnya. Jika harga aset naik 20%, keuntungan GanSist juga naik 20%.
+ Di Derivative Trading, jika asetnya naik 20%, GanSist bisa dapat keuntungan lebih dari 20%.
Maka dari itulah dalam Derivative Trading, GanSist bisa untung sangat besar walaupun dengan modal yang kecil.
investopedia.com
Kira-kira konsepnya Derivative Trading itu gimana sih?
Derivative Trading memungkinkan para trader untuk meminjam dana tambahan dari exchange ketika membuka posisi trading. Sehingga ketika harga aset mengalami kenaikan, potensial profit yang diraih mampu melebihi tingkat kenaikan harga aset tersebut.
theiconomics.com
Masih puyeng?
Ane bakal ngasih simulasi perhitungannya:
Simulasi Keuntungan Derivative Trading (Perpetual)
- Asumsi harga ETF = Rp 30 juta, GanSist bisa buka posisi long (beli) dengan dana 15 juta dan pakai leverage 2x. Sehingga open position GanSist adalah 30 juta untuk dapat 1 ETF. Jadi, 15 juta dana GanSist, 15 juta dana pinjaman dari exchange.
- Ternyata harga ETF naik 20% menjadi 36 juta. Nah ini take profit jual 1 ETH = 36 juta. Dan 15 juta kembali ke exchange, 21 juta kembali ke GanSist. Paham kan?
Dengan demikian GanSist profit 6 juta dengan modal 15 juta (profit 40%). Padahal kenaikan harga ETF itu hanya 20% saja. Semua itu karena GanSist menggunakan leverage 2x, modal GanSist jadi dikali 2 dan keuntungannya juga dikali 2.
Wah kalau gitu enak donk bisa untung besar dengan modal kecil?
Iya enaklah, tapi risikonya juga sangat tinggi. Ini simulasinya:
Simulasi Perhitungan Rugi (Perpetual):
- Asumsi harga ETF = Rp 30 juta, GanSist bisa buka posisi long (beli) dengan dana 15 juta dan pakai leverage 2x. Sehingga open position GanSist adalah 30 juta untuk dapat 1 ETF. Jadi, 15 juta dana GanSist, 15 juta dana pinjaman dari exchange.
- Ternyata harga ETF turun 20% menjadi 27 juta. Nah ini cut loss jual 1 ETH = 27 juta. Dan 15 juta kembali ke exchange, 12 juta kembali ke GanSist.
Dengan dana 15 juta, GanSist rugi 3 juta (-20%). Padahal penurunan ETH hanya 10% saja.
kompas.com
Haaaa! Ternyata risikonya tinggi juga yaa!
Ya, Derivative Trading memang termasuk dalam kategori high risk, high return. Tapi bukan berarti semua yang high risk itu harus dihindari. Ada juga orang tertentu yang malah lebih cocok dengan kategori ini, yakni:
+ Masih muda dan produktif
+ Ada uang dingin tapi terbatas
+ Punya waktu untuk trading secara serius
edukasiempatnol.com
Terus, ada platform khusus gak untuk Derivative Trading?
Ada banyak exchange crypto kelas dunia yang menawarkan fitur Derative Trading, seperti Binance, Coinbase Exchange, Houbi Global, Bybit, dll.
ekrut.com
Gimana? Dapat ilmu lagi kan soal crypto, hehe. Tapi, ingat ane gak sarankan GanSist untuk menggunakan uang panas ketika trading. Gunakan uang yang betul-betul nganggur yang tidak dipakai dalam waktu dekat. Kalau masih ada yang kurang dimengerti, langsung aja komentar di bawah. Entar ane jawab satu-satu yaa.
Thanks and see you next thread GanSist.
joechen2188 dan 18 lainnya memberi reputasi
13
4.8K
514
Komentar yang asik ya
Tampilkan semua post
muhammadjufr246
#4
Rugi besar juga
amdar07 memberi reputasi
1
Tutup