Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

kabar.kaburAvatar border
TS
kabar.kabur
Bukalapak Sesali Kasus Penipuan yang Menimpa Tessa Kaunang
Bukalapak Sesali Kasus Penipuan yang Menimpa Tessa Kaunang

Suara.com - Tessa Kaunang membuat laporan ke Polres Jakarta Selatan, Selasa (28/7/2020). Artis 43 tahun ini mengaku ditipu saat membeli sepeda merek Brompton di Bukalapak.

Kasus ini pun mendapat perhatian yang serius dari Bukalapak. Salah satu e commerce terbesar di Indonesia pun sangat menyesali dengan kasus yang menimpa Tessa Kaunang.




"Terkait kasus phising yang dialami oleh Tessa Kaunang saat bertransaksi di Bukalapak, kami sangat menyesalkan adanya pihak-pihak yang tidak bertanggung jawab yang mengambil kesempatan dalam situasi ini," bunyi pernyataan resmi dari Bukalapak, seperti dalam rilis yang terima Suara.com .

Bukalapak sendiri mengaku sudah menghubungi Tessa Kaunang dan telah mendapat tanggapan positif dari mantan istri Sandy Tumiwa tersebut.

"Tessa Kaunang bersedia menginformasikan pada tim Bukalapak apabila pihak kepolisian membutuhkan sejumlah informasi untuk keperluan investigasi lanjutan," lanjut pernyataan tersebut.

Bukalapak pun kemudian meminta kepada masyarakat yang melakukan transaksi ke Bukalapak atau e commerse lain agar berhati-hati.

"Para pengguna diimbau agar selalu melakukan langkah-langkah pencegahan empat aman lima sempurna yang terdapat di akun resmi kami agar terhindar dari upaya phishing dan tindak kejahatan kriminal lainnya saat betransaksi online. Salah satu poin penting di dalam langkah-langkah tersebut adalah menjaga kerahasiaan informasi penting seperti kode OTP, password, dan data perbankan dari siapapun."



https://www.suara.com/entertainment/...-tessa-kaunang


n.h3
bontakkun
Shyesun.pucha
Shyesun.pucha dan 22 lainnya memberi reputasi
23
15.1K
199
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Tampilkan semua post
MyFaveArtistAvatar border
MyFaveArtist
#11
Cek avast.com/hackcheck

Masukin alamat email (gk butuh password)

Nanti ada informasinya apa pernah email tsb dibobol/dijualbelikan

Detailnya cek di inbox emailnya

Ane pnh coba

Pernah bobol ternyata password gmail ane

Dan itu slh satunya bobol lewat bukalapak yg rame2 isu data pelanggan bocor itu

Coba aja, ane tau cr itu gara2 akun mobile legend kena hack dan di email ada peringatan login tidak dikenal

Moga bermanfaat
steven.thereds
ninipara
Lalalalala000
Lalalalala000 dan 22 lainnya memberi reputasi
23
Tutup