Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

beqichotAvatar border
TS
beqichot
Kakang Kawah
MIMPI....1
Aku tersentak bangun dengan kaos yang basah oleh keringat.
Aku duduk di kasur dan mengatur nafasku yang tersengal-sengal.
Masih terbayang jelas mimpi yang seolah-olah bukan mimpi tadi...
Seakan-akan nyata adanya.
Aku meraih botol air minum yang selalu kusiapkan di samping tempat tidurku.
Gluk...gluk..gluk...
Dengan rakus aku meneguk air putih dalam botol bekas air mineral itu.
Setelah minum, debar jantungku perlahan menjadi normal.
Mataku mengitari ruangan kamarku yang tak seberapa luas.
Hilang sudah kantuk yang kurasakan...

Setelah beberapa saat, kurangkai lagi mimpi yang terasa nyata bagiku...
Quote:


Aku menghela napas dan mengucap syukur bahwa semuanya ternyata hanya mimpi belaka.

Terdengar azan subuh dari masjid..
Aku segera beranjak untuk bersuci dan menunaikan kewajibanku.
Seusai sholat, tak lupa berdzikir semampuku.
Saat itulah aku teringat pemuda dalam mimpiku...dan aku baru sadar, ternyata pemuda yang menolongku itu sangat mirip denganku.
Makanya, aku merasa familiar dengan wajahnya.
Tapi aku kan ga punya kembaran....
Jadi siapa dia sebenarnya?
Kenapa begitu mirip denganku?
Apakah nenek moyangku?
Ah...sudahlah...
Itu khan hanya mimpi...buat apa dipikirin.

Hari itu aku melakukan aktifitasku seperti biasanya.
Mimpi itu sudah aku lupakan...benar-benar lupa...
Hingga..........
Diubah oleh beqichot 28-06-2020 14:23
makgendhis
herry8900
maresad
maresad dan 37 lainnya memberi reputasi
38
19.6K
273
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Tampilkan semua post
beqichotAvatar border
TS
beqichot
#27
Serangan Pertama....
Hari ini, mulai bekerja.
Berangkat "ngantor" seperti biasa.
Ga ada yang istimewa, hanya pekerjaan yang sangat menumpuk.
Tapi, dasar lagi 'on fire', ya aku lalap aja.pekerjaan itu. Ga ada rasa malas sama sekali.
Mungkin ini efek dari disiplin yang diterapkan Pak Budi dalam menempaku, sehingga rasa malas itu tertutup oleh sebuah semangat kerja.
Entahlah....
Yang aku rasakan hanya pekerjaan yang ada sangat aku nikmati.
Teman2 kerja sampai heran melihat semangatku.
Bahkan ada yang sempat nanya, kesambet setan mana? Kok kerjanya semangat banget.
Aku hanya tersenyum menanggapi.
Masalah pacar? Asti? Ga tau juga kenapa ga ngefek sama sekali.
Waktu diputusin sih, emang sakitnya berdarah-darah...tapi seiring berjalannya waktu, ga ada lagi rasa sakit itu.
Malah rasanya sangat rungan di hati.
Kenapa? Ga tau....
Beneran, aku ga ngerti, tapi ga ada rasa sakit sama sekali.

Sore, sepulang kerja.walaupun lelah, masih sempat juga aku mampir mall buat beli keperluan bulanan.
Iseng juga godain kasirnya yang cantik, tapi terkenal jutek.
Tapi tumben kali ini aku gidain malah senyum-senyum manis.
Wah...lagi seneng karena dapat bonus mungkin.

Dari mall, langsung bergegas pulang ke rumah.
Waktu menjelang maghrib.
Aku segera bersihkan badan dan ambil wudhu, bersiap sholat maghrib.
Saat masuk kamar, aku rasakan suasana yang lain dari biasanya.
Susana kamarku tampak lebih gelap dari biasanya, kalo orang jawa bilang kelihatan singup.
Saat maghrib, setelah sholat, aku berdzikir seperri biasa.
Tapi perasaanku seperti gelisah, seperti ada sesuatu yang akan terjadi.
Buasanya, saat berdzikir, aku akan mudah sekali tenggelam dalam dzikir, namun kali ini lain rasanya.
Aku seperti kehilangan fokus.
Udara terasa pengap dan panas.
Ada apa ini?
Hingga saat sholat isya seleaai, aku lanjutkan lagi berszikir.
Sebisa mungkin aku fokus pada dzikirku.
Tapi belum bisa juga aku fokus.
Sampai ada sentuhan lembut di bahuku. Saat aku menoleh, tampak kakang kawahku sedang tersenyum dan menempelkan kedua tangannya di pundakku.

Quote:


Setelh selesai video call dengan pak Budi, akupun keluar mencari makan malam.
Selesai makan, mainan hp sambil merokok dan ngopi.
Setelah itu, aku tidur.
Pukul 2 dini hari, aku terbangun. Kebiasaan di rumah Pak Budi belum hilang.
Aku segera sholat malam dan melanjutkan dengan dzikir hingga.....
DHUAARRR........
Diubah oleh beqichot 05-07-2020 13:24
adrimidhtro
makgendhis
mahmoedz99
mahmoedz99 dan 19 lainnya memberi reputasi
20
Tutup