CahayahalimahAvatar border
TS
Cahayahalimah
Beberapa Merek dan Nama Barang Ini Sering Tertukar, Kok Bisa Ya?
Majas metonimia



Ss dari sini




The power of brandmemang benar-benar membuat ambigu, ketika seseorang mengucapkan sesuatu barang dengan merk tertentu, padahal ketika melihat barangnya dengan merek lain.


Seiring berjalannya waktu, meskipun sudah bertahun-tahun brand image tetap menempel di otak kita, yang lucunya lagi menjadi turun temurun ke anak cucu kita.


Quote:



Berikut beberapa merek yang sering tertukar dengan nama benda:


Menyebut Pasta Gigi dengan Merek Odol


Spoiler for :



Setiap kali orang tua saya menyuruh membersihkan gigi, dengan mengatakan "Jangan lupa pakai odolnya!" atau jika menyuruh ke warung, "Tolong beliin odol, odolnya habis tuh!"


Sampai sekarang saya selalu mengatakan bahwa pasta gigi itu dengan sebutan "odol" dan telah saya turunkan ke anak saya.


Padahal sampai sekarang saya belum pernah merasakan sikat gigi dengan merek odol. Odol sudah begitu menjadi brand image di keluarga saya, dari saya masih kecil sampai saya punya anak.


Merek odol adalah produk keluaran Jerman dan diluncurkan pada tahun 1892, bisa dilihat di gambar, sekitar tahun 1930 an, brandtersebut masuk ke Indonesia, cukup lama juga ya, tetapi brand tersebut sangat melekat di keluarga saya, bahkan di keluarga besar suami saya.

Spoiler for pasta gigi di rumah:



Menyebut Air Mineral dengan Merek Aqua


Spoiler for :


Air mineral dalam kemasan (AMDK) ini memang terlalu futuristik dan pernah ditertawakan, setiap ingin membeli air mineral ke warung selalu berkata "Beli aquanya bang!"


Merek ini juga telah menjadi brand imagedi keluarga besar saya, meskipun saya sudah atau jarang mengonsumsi merek tersebut, sekarang beralih ke air demineral, atau air oksi.


Merek Aqua sudah ada sejak tahun 1973, yang diprakarsai oleh Tirto Utomo, pemilik PT Aqua Golden Mississippi.

Spoiler for AMDK :


Menyebut Mesin Air dengan Merek Sanyo


Spoiler for :



Merek asal Jepang ini benar-benar sangat melekat di hati keluarga saya, setiap mau mandi atau ada tamu mau wudhu, pasti bilangnya "Nyalain sanyo-nya dulu!" padahal merek mesin air di rumah bukan Sanyo loh gan.

Spoiler for mesin air di rumah:

Perusahaan ini sudah berdiri sejak tahun 1949, selain mesin air, mereka juga memproduksi kulkas, kipas angin, AC, dan produk elektronik lainnya, tetapi yang menjadi brand imagedi keluarga saya hanya mesin air saja.

Spoiler for kulkas merek sanyo:


Pembalut Wanita dengan Merek Softex


Spoiler for :


Pembalut wanita dengan merek softex memang benar-benar sudah melekat di otak keluarga saya, memang masih sering dipakai dan masih beredar di pasaran.


Kalau ke warung bukannya beli softex dikasih merek lain, tetapi ada juga pedagang yang mengerti, ketika saya bilang "Beli softex" dia bilang "Adanya merek lain mau?"


Terinspirasi dari pegawai pabrik kaos singlet di PT. Mozambique Jakarta, para pegawai wanita setiap kali membawa pulang sisa-sisa kain kaos singlet sebagai pembalut, jadilah ide oleh pemilik perusahaan membuat pembalut wanita pertama di Indonesia di bawah PT Softex Indonesia. (1976)


Meskipun sekarang sudah memproduksi produk-produk lainnya selain perawatan wanita, juga memproduksi perawatan bayi yaitu sweety, happy nappy, tetapi yang telah menjadi brand imagedi keluarga saya hanya pembalutnya saja.

Spoiler for pembalut:

Popok Sekali Pakai (Diapers) dengan Merek Pampers


Spoiler for :


Popok bayi yang telah menjadi brand imagedi keluarga saya adalah merek Pampers, tetapi untuk yang satu ini saya mengajarkan ke anak saya menyebutnya diapers.

Spoiler for pampers 1950-an:


Merek pampers di keluarkan oleh Procter & Gamble (P&G), setelah 3 tahun melalui proses penelitian yang dimulai tahun 1956, sejak saat dipasarkan oleh P&G merek pampers ini selalu digunakan oleh masyarakat umum, khususnya keluarga saya untuk menyebut popok sekali pakai.

Spoiler for diapers anak:


Membangun brand imagememang mudah ketika telah menjadi pelopor, meskipun produknya sudah lama musnah dan tidak diproduksi lagi.


Pernah tidak kalian dibuat bingung akan hal tersebut? Saya pun demikian, tetapi kalau di pelajaran bahasa Indonesia, hal tersebut disebut dengan majas metonimia.


Diambil dari bahasa Yunani, Meto artinya menunjukkan perubahan” dan anoma yang artinya “nama”.


Quote:



Untuk memudahkan seseorang menyebut produk dengan merek tertentu, biasanya merek yang telah menjadi pelopor dinamakan majas metonimia, karena kadang males menyebut benda dengan namanya, seperti menyebut mesin air, lebih mudah menyebut sanyo, atau beli air mineral, lebih mudah mengatakan Aqua, dan seterusnya.


Majas metonimia (namanya hampir mirip dengan mitomania) ini baru saya ketahui pas nulis thread ini, sangat asing, tetapi majas ini yang sering dipakai, sengaja maupun tidak sengaja dalam kehidupan sehari-hari, contohnya telah dijabarkan di atas ya gansis.


Majas metonimia ini bukan hanya merek, tetapi bisa menggambarkan ciri khas khas.

Spoiler for contoh lain majas metonimia:



Masih banyak majas metonimia yang sering digunakan/merek-merek produk yang menjadi brand imagedi keluarga saya, tetapi hanya produk-produk di atas yang sering tertukar/digunakan sampai sekarang, kalau di keluarga kalian merek apa saja?


Jakarta, 11:41
Sabtu, 27 Juni 2020

Terimakasih yang sudah membaca


emoticon-terimakasihemoticon-terimakasihemoticon-terimakasih


Keep smile and istiqamah.


Kalau saya keder dalam menarasikan, tolong beri saran dan kritik dengan cara yang sopan.
emoticon-Shakehand2emoticon-Shakehand2emoticon-Shakehand2



Opini pribadi, referensi link tercantum ||1||2||3||4||5||6||8||9||10||

Diubah oleh Cahayahalimah 27-06-2020 12:47
aygilagility
gembogspeed
provocator3301
provocator3301 dan 46 lainnya memberi reputasi
45
13.6K
432
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Tampilkan semua post
CahayahalimahAvatar border
TS
Cahayahalimah
#1
Klik Gambarnya, Untuk Thread Lainnya


Selengkapnya di sini
Diubah oleh Cahayahalimah 29-06-2020 23:56
cellato
kelayan00
chrwiss
chrwiss dan 5 lainnya memberi reputasi
6
Tutup