ms.reniAvatar border
TS
ms.reni
Masker Alami Untuk Kulit Berminyak
Masker Alami Untuk Kulit Berminyak

Sumber gambar disini

Mempunyai kulit wajah yang berminyak pastilah tidak nyaman dan mengganggu penampilan Agan. Akan tetapi Agan sekalian tidak usah risau, untuk kalian yang mempunyai kulit berminyak, khusunya bagi kaum hawa dapat mencoba beberapa masker alami berikut ini untuk melakukan perawatan naturalnya.

Masker Alami Untuk Kulit Berminyak


1. Menggunakan Jeruk Nipis

Siapa yang tidak tahu dengan jeruk nipis, buah yang mengandung segudang manfaat. Ternyata jeruk nipis juga mampu mengatasi kulit wajah yang berminyak. Cara menggunakan jeruk nipis untuk mengatasi kulit wajah yang berminyak caranya cukup simple, sobat dapat menyimak penjelasan dibawah ini.

Bahn-bahan :

~ Jeruk nipis

Langkah-langkah :

~ Langkah pertama sebelum tidur bersihkan wajah Agan terlebih dahulu dengan menggunakan air bersih.

~ Lalu keringkan dengan menggunakan handuk bersih yang lembut agar tidak melukai wajah.

~ Kemudian gosokkan perlahan jeruk nipis yang sudah dibelah kekulit wajah.

~ Tunggu sekitar kurang lebih 15 menit.

~ Kemudian bilas dengan air hingga bersih.

~ Lakukan cara ini dengan rutin sekali dalam sehari.

2. Menggunakan Daun Seledri

Tahukah Agan ternyata daun seledri yang biasa di gunakan sebagai pelengkap sop ini juga dapat dimanfaatkan sebagai masker untuk mengatasi kulit wajah yang berminyak. Cara menggunakan daun seledri sebagai masker cukup simple, Agan dapat menyimak pemaparannya berikut ini.

Bahan-bahan :

~ Daun seledri

~ Air

Langkah-langkah :

~ Langkah pertama bersihkan daun seledri dan potong kecil-kecil.

~ Kemudian masukan kedalam air yang sedang mendidih.

~ Lalu dinginkan.

~ Setelah dirasa cukup hangat, bilaslah wajah dengan menggunakan air rebusan daun seledri tersebut.

~ Agar kandungan seledri bekerja, biarkan wajah mengering dengan sendirinya.

~ Lalu bilas wajah dengan menggunakan air hingga bersih.

~Lakukan cara ini sekali dalam sehari.

3. Menggunakan Mentimun

Mentimun tidak hanya dipakai untuk menyegarkan mata saja, akan tetapi mentimun juga dapat digunakan untuk perawatan kulit berminyak. Cara menggunakan mentimun untuk mengatasi kulit wajah berminyak cukup mudah, Agan dapat menyimak ulasan berikut ini,

Bahan-bahan :

~ Mentimun

Langkah-langkah :

~ Langkah pertama blender mentimun secukupnya.

~ Kemudian oleskan pada wajah seperti masker.

~ Dan tunggu hingga 40 menit, setelah itu bersihkan dengan air sampai bersih.

~ Lakukan cara ini dua kali dalam seminggu.

4. Menggunakan Pisang, Susu Dan Madu

Buah favorit kera ini ternyata efektif untuk mengatasi masalah kulit wajah yang berminyak, berjerawat dan mengatasi pori-pori yang besar. Cara mengatasi kulit wajah yang berminyak dengan menggunakan buah pisang, Agan dapat menyimak penjelasan berikut ini.

Bahan-Bahan :

~ Buah pisang

~ Susu

~ Madu

Langkah-langkah :

~ Langkah pertama lumatkan buah pisang secukupnya,

~ Lalu campurkan dengan susu cair dan madu.

~ Aduk sampai tercampur merata, kemudian gunakan sebagai masker selama kurang lebih selama 30 menit.

~ Kemudian bersihkan dengan menggunakan air hangat, lalu bilas dengan menggunakan air dingin.

~ Lakukan cara ini dua kali dalam seminggu.

Itulah beberapa masker alami untuk kulit berminyak yang dapat saya paparkan. Semoga dapat menambah pengetahuan Agan-agan semua. Dan jika dirasa thread ini bermanfaat silahkan share. Terimakasih.

Tunggu thread-thread saya selanjutnya ya.

Bye-bye...
Diubah oleh ms.reni 02-06-2020 03:59
Little.star701
devilianmochino
tien212700
tien212700 dan 6 lainnya memberi reputasi
7
674
56
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Tampilkan semua post
kudanil.laAvatar border
kudanil.la
#1
mantepppp, daun seledri bisa juga ye ternyata???
ms.reni
ms.reni memberi reputasi
1
Tutup