Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

laylasyahAvatar border
TS
laylasyah
Kebiasaan Ramadhan Yang Masih Terjaga Kuy Lihat No.5 Kayaknya Gak Bakal Ada
Kebiasaan Ramadhan Yang Masih Terjaga Kuy Lihat No.5 Kayaknya Gak Bakal Ada

assalamu'alaikum
Yuk kita baca thraed layla yang berikutnya. Tentang kebiasaan saat bulan puasa.


Kebiasaan saat bulan puasa sungguh terlalu banyak.

1. Tong-tong bangunin sahur
Quote:

sumber : gogle


Mereka dengan senang hati menabuh tong-tong saat sahur dan hal itu di madura masih lumrah. Di sini masih termasuk zona hijau. Walau dalam musibah menjalani bulan puasa dengan virus covid 19 yang mematikan kami bersyukur masih ada kesempatan untuk selalu beribadah dengan seperti tahun kemaren, kami akan selalu bersyukur semoga cepat selesai dan cepat berlalu virus ini.


2. Rebbe malam dua puluh satu

Quote:

sumber : gogle


Saat malam lekoran/ hari ke dua puluh satu kita berpuasa dengan mengharap dapat malam lailatul qadar. Sebelumnya kita rebbe/ter-ater makanan, tradisi bersedekah dengan cara ini masih kental di desa kami.

3. Tarawih

Quote:

sumber : foto pribadi


Tarawih di desaku masih terlaksana karena masih berada di zona hijau dan semoga setelah ramadahan penyakit ini cepat berlalu. Walau tarawihnya dengan jaga jarak.


4. Tadarusan
Quote:

sumber : foto pribadi


Hal ini juga masih jadi tradisi dan masih berjalan dengan biasanya. Tapi tidak terlalu lama waktu mengajinya, mereka darusan menjaga jarak. Bersyukurnya di desaku masih darusan bersama padahal di desa lain sudah berlaku di rumah saja. Semoga dengan begini virus itu cepat berlalu.

5. Lomba tong-tong di sumenep

Quote:

sumber : gogle


Malam hari raya biasanya akan ada parade tong-tong. Mereka berlomba dari desa masing-masing kumpul di sumenep. Tapi sepertinya untuk saat ini rasanya tak mungkin ada parade tong-tong karena ujian virus corona ini membuat kita harus jauhi kerumunan dan juga jaga jarak. Padahal ini adalah momen yang ditunggu setahun sekali bertakbir sambil dengar suara tong-tong yang merdu membuat kita semakin terharu merayakan kemenangan setahun sekali.


Itulah kebiasaan kita saat bulan ramadhan di desa kami semoga bermanfaat. Walau kabar virus ini sangat mencekam semoga cepat berlalu dan kita kembali menjalani puasa dengan senang hati.

akhirnya layla pamit undur diri dulu. Selalu jaga kesehatan.
Wassalamu'alaikum
bestakesiangan.
bam.besta
nona212
nona212 dan 53 lainnya memberi reputasi
54
581
39
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Tampilkan semua post
bestakesiangan.Avatar border
bestakesiangan.
#13
ter-ater apaan gan artinya emoticon-Malu (S)emoticon-Malu (S)
laylasyah
bam.besta
bam.besta dan laylasyah memberi reputasi
2
Tutup