samyphantomAvatar border
TS
samyphantom
Alhamdulillah Hadir Lagi
hari raya, canda tawa. mulai dari yang muda sampai yang sesepuh, kami semua merasakan kenikmatan menyantap hidangan keluarga yang memang sudah jauh hari disiapkan.
ada yang sebagian menjuluki dengan rajanya makan. walau mereka ada sebagian yang perempuan. Namun tak peelu risau jika ada julukan itu. Kebahagiaan berkumpul di jari yang suci.

salaman keluarga. kita dianugaerahi kelengkapan fisik yang sempurna. Patut disyukuri pula. alhamdulillah dari keluarga kami diberikan kesehatan dan kesempurnaan. bandingkan dengan keluarga yang lain yang belum tentu merasakan nimmat yang begitu dahsyat ini. rasa syukur itu mahal dan wajib diterapkan tidak hanya melalui kata.

makan yang pailng ditunggu. Ajangnya berdiskusi dan bergosip ria. tak tanggung tanggung. sambil memasukkan makanan ke mulut dan beberapa minuman yang disajikan sebelum di antar ke ruang depan.

tak mau makan rujak. menu makanan yang ditampilkan juga unik. ada gado gado, ketupat opor dan rujak level pedas. Tak kunjung selesai, dari salah seorang anggota keluarga menanyakan apakah di antara kita ada yang bangga karena masakkannya begitu lezat. Beberapa sempat tertawa lepas.

'']saya mau gado saja, gak suka rujak'' kata salah satu Paman (Pak Lek) kami. Sehingga kami pun menukar dengan makanan kesukaannya.

bahas rute . bahkan sekadar untuk bercengkramah pun selalu tertawa. bukan teori belaka bahkan kita bisa membuat tema menjadi hal yang menyenangkan.

menyantuni anak yatim yang menjadi agenda keluarga. Anak yatim adalah suatu permata uang menyimpan berkah bagi yang memuliakannya. Rasul pun mewajibkan kita untuk menyayangi dan memuliakan anak yatim.

kemudian dilanjut dengan istighosah. kegiatan ini ide dari salah seorang sesepuh keluarga yang meninggal beberapa tahun silam. sunggih kehilangan memang dan selalu teringat usulan yang direalisasikan ini.

yasin dan tahlil menjadi bagian yang penting. karena terdapat wasilah dan doa doa mustajab. Mendoakan yang sudah tiada dan yang masih hidup untuk memperoleh keselamatan dunia akihrat.

merokok bukan pula halangan untuk menjauh. Karena asap pun bisa menyatu meski ada yang tidak kuat menahan kepulan asap. Kalau saya sendiri tidak pernah merokok. karena saya lebih suka hal yang realistis .

Lebaran identik dengan ketupat. Ketupat yang berarti 'salah lepat'. Ketupat sesuatu yang ideal nan keren. Semoga lebaran kali ini menjadi lebih baik dari tahun sebelumnya. Dan tahun depan menjadi lebih berkelas dibanding tahun ini. Tak akan terusik dengan kekerasan beberapa hari lalu pasca pemilihan umum.


Hisyam.
5/6/2019
abellacitra
tata604
NovellaHikmiHas
NovellaHikmiHas dan 4 lainnya memberi reputasi
5
628
7
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Tampilkan semua post
annaharryAvatar border
annaharry 
#2
siip ini... ditunggu trit lainnya gan
samyphantom
samyphantom memberi reputasi
1