Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

wolfvenom88Avatar border
TS
wolfvenom88
84 Ribu Ton Bawang Putih Dari Tiongkok Segera Masuk Pasar Jawa Untuk Turunkan Harga
SURYAMALANG.COM, SURABAYA - Harga komoditas bawang putih yang kian meroket dipastikan Dinas Perindustrian dan Perdagangan Provinsi Jawa Timur akan segera menurun di awal bulan Ramadhan.

Hal ini menyusul akan masuknya 84 ribu ton bawang putih dari Tiongkok melalui Pelabuhan Tanjung Perak dalam waktu dekat. Bawang putih impor ini bakal memenuhi kebutuhan bawang putih selama bulan suci Ramadhan hingga lebaran.
"Secara nasional akan ada 115 ribu ton bawang putih yang akan masuk dari Tiongkok. Dari jumlah itu 84 ribu ton masuk dari Pelabuhan Tanjung Perak, lalu 25 ribu masuk dari Jawa Barat dan 4.000 ton masuk dari Belawan," kata Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Provinsi Jawa Timur, Drajat Irawan, usai apel persiapan jelang bulan Ramadhan, Senin (29/4/2019).

Sebanyak 84 ribu ton bawang putih tersebut siap memenuhi kebutuhan bawang putih di Jawa Timur dan sekitarnya. Menurut Drajat, jumlah tersebut lebih dari cukup. Sebab secara angka kebutuhan bawang putih untuk Jawa Timur per bulan hanya 4.960 ton saja.

Lebih lanjut untuk harga, dikatakan Drajat, dari pabrikan bawang putih impor dari Tiongkok ini dihargai Rp 26 ribu per kilogramnya. Namun nanti, sesuai mekanisme pasar, harga ke konsumen nantinya akan berkisar Rp 30 ribu per kilogramnya.

"Prediksi kami dengan adanya gelontoran bawang putih ini paling tidak seminggu awal bulan puasa maka harga di pasaran juga akan beranjak turun," kata Drajat.
Terlebih saat ini gelontoran bawang putih melalui operasi pasar juga masih terus dilakukan. Kemarin, dikatakan Drajat, ada 50 ton yang beredar di Surabaya. Hari ini ditambah lagi 10 ton.

Meski begitu, ia yakin stok untuk bawang putih akan terpenuhi. Apalagi konsumsi bawang putih warga Jawa Timur tidak sebanyak komoditas yang lain seperti cabai dan juga bawang merah.
"Kita selalu koordinasi dengan stakeholder. Kemarin juga sempat rapat terbatas, dan hasilnya menyatakan bahwa komoditas strategis kita di Jawa Timur dalam posisi cukup," pungkas Drajat.


Penulis: Fatimatuz Zahro
Editor: Achmad Amru Muiz
Sumber: Surya Malang


stop imporrr, muliakan petani...sedih kalo denger imporrr emoticon-Busa
54m5u4d183
88Venomwolf
88Venomwolf dan 54m5u4d183 memberi reputasi
2
1.7K
10
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Tampilkan semua post
pornwoowAvatar border
pornwoow
#6
Quote:


Ribut karena dulu ada yg ngomong kek gni, yg bilang mau memuliakan petani, yg mau stop impor.
84 Ribu Ton Bawang Putih Dari Tiongkok Segera Masuk Pasar Jawa Untuk Turunkan Harga

https://nasional.kompas.com/read/201...an.Stop.Impor.
Diubah oleh pornwoow 30-04-2019 04:40
joel.matip
joel.matip memberi reputasi
1
Tutup