Kaskus

Story

Pengaturan

Mode Malambeta
Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

remukredambosAvatar border
TS
remukredambos
Bastard Hotelier
Sedikit kisah ane tentang pengalaman asyiknya bekerja di industri perhotelan.


Pagi itu , 1 Maret 2009

Seorang anak selengekan datang ke Jogja menyandang status sebagai anak training di sebuah hotel bintang 3 chain internasional.

"Ahri" sapa ane ke anak cowo sebaya yang tampak duduk dengan kostum yang ga banget, kostum yang sama dengan yang ane pakai.
Atasan lengan panjang putih, celana kain hitam dan sepatu pantofel hitam.

"Bowo" jawabnya sembari kita salaman.

Bowo, anak asal Purworejo.
Ane asal kota Tembakau.

Setelah kenalan dan berbagi rokok, kita saling tahu ternyata kita berdua adalah calon anak training di hotel ini.
Ini adalah hari pertama kita masuk.
Department (Dept) Housekeeping (HK), menjadi satu-satunya Department yang mau menerima kita.
Kenapa hanya Dept tersebut yang mau?
nanti akan ane jelaskan alasannya, alasan yang setelah kita tahu itu alasan yang bazengan banget.
Tapi itu ternyata menjadi motivasi kita untuk lebih baik.

FYI :

Ada beberapa Dept dalam sebuah hotel yang mana mempunyai peran dan fungsi masing.
Ane kasih tahu secara umum saja ya.
1. Housekeeping (HK)
2.Front Office (FO)
3.Food & Beverage (F&B)
4.Engineering (ENG)
5.Security (Sec)
6.Human Resource (HR)
7.Sales & Marketing (SM)
8.Accounting (Acct)

Dan di beberapa hotel kadang masih ada Dept lain lagi, tapi secara garis besar itu adalah Dept yang mesti ada di setiap struktur organisai sebuah perhotelan, walapun kadang HR & Sec menjadi satu.
Secara detail nanti akan ane jelaskan sembari cerita jalan.

Fokus ke Dept yang ane jalani dulu.
Housekeeping.
Di hotel ane training ini, Dept HK memiliki sub divisi :
1.Room
2.Publik Area (PA)
3.Laundry.
4.Ordert Taker (OT) & Business Center (BC)
5.Spa & Gym

Di beberapa hotel kadang OT dan BC menjadi bagian dari Dept FO.

Lanjut ke cerita.

Kita ditemui oleh seorang HR Officer.
Cewe, fasih berbahasa Inggris, umur 4 tahun diatas ane, sebut saja Mbak Fitri.
Mulustrasi : mirip Ayusitha

Bastard Hotelier

Kita diberitahu soal job desk dan diajak keliling hotel sambil dijelaskan tentang organisasi, aturan dan fasilitas hotel ini.

Sekitar jam 1 siang setelah diberi kesempatan makan di Employee Dinning Room (EDR) atau bisa disebut kantinnya karyawan kita dihadapkan kepada kepala HK.
Karena hotel ini bintang 3, saat itu top level d HK dipegang oleh seorang Asissten Executive Housekeeper (Asst EHK) yang bernama Pak Dudi.

Kita beruda ucapkan terimakasih kepada Mbak Fitri,
Bowo hanya salaman, tapi ane lebih lanjut minta nomornya dengan alasan jika ada yang akan ane tanyakan.
Jari exotic nya menari diatas keyboard hp Sony Ericson J-100 ane.
Sedikit modus yang akhirnya nanti punya kisah sendiri.
He he he.

Senyum manisnya berlalu bersamaan pintu ruangan HK tertutup.

"Kalian type doyan makan apa aja atau pilih-pilih?"
tanya Pak Dudi kepada kita.

Ane & Bowo cuma bengong.

"Malah diem aja, ayo jawab!!!"












sormin180
iwakcetol
sampeuk
sampeuk dan 17 lainnya memberi reputasi
18
25K
124
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Tampilkan semua post
remukredambosAvatar border
TS
remukredambos
#16
_____
"Ngilang aja, ayo ngopi2 lagi lah, ga bosen apa tiap pulang dr hotel cuma balik kost terus" ujar Bowo saat kita di loker siap-siap mau pulang.

"ayokk gas" jawab ane dengan semangat.
_____

Beberapa hari ini kita dihajar grup yang check ini secara back to back.
Dimana grup yang masuk rata-rata grup yang satu kamar paling tidak diisi oleh 3 orang, tentunya dengan tambahan extra bed.

_____
*back to back : Kondisi saat ada grup check out, tetapi pada hari yang sama ada grup check in. Situasi seperti ini mewajibkan kita untuk kerja extra cepat. Apalagi jika jam check out nya mepet, sementara kamar yang dikejar banyak.

*extra bed : fasilitas penambahan bed/tempat tidur dengan harga tertentu sesuai kebijakan hotel. Dimana tamu yang ditambahkan ini juga akan mendapatkan fasilitas seperti tamu reguler.

_____
Malam itu kia jadi ngopi, Legend Cafe disekitaran daerah Kotabaru menjadi tujuan kita.
Ane kaget ternyata banyak juga yang gabung, beberapa staff dan anak training dari departement lain juga gabung.
Termasuk mbak Fitri dan Ema ada disitu.


______
"ini sudah sering keluar bareng gini?" tanya ane ke Bowo.

Bowo :" uda 5 kali ini kalau ga salah"

ane : "wuuuu, ga ajak-ajak"

Bowo cuma membalasnya dengan ketawa sambil menepuk pundak ane.

_____

kumpul bareng seperti ini menjadikan kita makin akrab, ane mulai berani melakukan pendekatan ke Ema, bahkan juga melakukan penetrasi ke mbak Fitri.
Sekali dayung dua pulau gitu lah.
hahahahha, bazengan.

Tidak ada rasa canggung saat ngobrol dengan staaf yang lain, bahkan dengan mbak Fitri yang seorang HR, dia mengatakan kerja ya kerja, main ya main.
_____

ane : "kalau aq boleh ga mbak main ke tempatmu?".

mbak Fitri :"bolehlah, kenapa ga?, tingal datang aja"

ane :"tapi nanti pacarnya marah lho"

mbak Fitri tidak menjawab tapi hanya tereenyum.

_____

Jam 11n malam kita memutuskan bubar.
Ada 2 rencana ane malam itu, antar Ema atau antar mbak Fitri.

Ema keluar bareng temannya si Ella dari Dept FB.
Ane rasa inu bukan opsi terbaik,
Saat itu ane beranikan diri menawarkan tumpangan ke mbak Fitri.
Ternyata dia mau.
Dia berujar jika tadi kesini bareng temen, bahkan dia bawa helm juga.

_____

mbak Fitri :"dadaaaa, sampe ketemu besok ya, yang besoj shift pagi langsung pulang, istirahat biar besok tidak telat"

"iyaa mbak" serentak kita menjawab.

_____

Kita bubar jalan ke tempat masing-masing.
Ane antar mbak Fitri pulang.
Pelan dan santai ane jalankan motor, sambil ngobrol ringan.

_____

"pacar aq selingkuh, jadi aq sekarang jomblo"

tiba-tiba mbak Fitri berujar

Ane : "eh, maaf mbak kalau tadi aq tanya gitu"

mbak Fitri :"iya ga apa-apa kok"

Dan tiba-tiba teras mbak Fitri pegangan disisi pinggang ane.
Ane perasaan grogi dan senang.

_____
Kost tingkat 2 dengan gerbang hitam kokoh.
Tertulis "Kost Exclusive" di neon box didepan kost tersebut.

Merasa hari sudah malam, ane tahu diri untuk pamit pulang.
_____

"Terimakasih sudah diantar, kamu sudah sampai kost juga?"

isi pesan SMS dari mbak Fitri
Diubah oleh remukredambos 21-04-2019 15:56
banditos69
berodin
sampeuk
sampeuk dan 4 lainnya memberi reputasi
5