hatersmscstudioAvatar border
TS
hatersmscstudio
TIPS MENGHILANGKAN CACAT VOKAL (CADEL) HURUF "R"
Halo agan-agan sekalian, karena kerjaan lagi gak padet, jadi ane sempet bikin thread, semoga bermanfaat buat semua Kaskuser sekalian:

Thread ini dibuka dengan pengakuan dari ane bahwa ane Cacat Vokal atau biasa kita ketahui dengan Cadel huruf R selama 16 tahun. Artinya dari brojol mpe umur 16 tahun ane gak bisa melafalkan huruf R dengan benar. Huruf R yang diucapkan cenderung seperti suara menggeram ditenggorokan (identik seperti kucing kalau berantem).

Salah satu hal yang memotivasi ane untuk fasih dalam huruf R adalah dari lingkungan. Dulu karena kecadelan ane, ane sering diledekin oleh temen-temen dengan cara mereka mengikuti pelafalan huruf R ane lalu ketawa-ketiwi, jengkel banget rasanya emoticon-Marah. Atau mereka menyuruh ane melafalkan: "Uler melingker di atas pager bunder", ih makin juengkel deh ane, amit-amit...tuk..tuk..tuk!

Semenjak itu, gw bertekat untuk belajar mengucapkan huruf R dengan baik. Hal pertama yang ane lakukan adalah melihat gerakan bibir, lidah dan mulut orang-orang ketika melafalkan huruf R. Dari situ ane ketahui bahwa huruf R dihasilkan dengan getaran berulang pada ujung lidah yang pada dasarnya ini adalah latihan membiasakan otot lidah untuk bergetar dengan fleksibel. Huruf R diproduksi dengan sentuhan ujung lidah yang bergetar di langit-langit atas rongga mulut yang sedikit lebih dominan dibanding langit-langit bawah.

Hal pertama yang ane sadari adalah, bentuk lidah dalam pelafalan huruf R identik dengan huruf L, hanya saja pada huruf L, lidah cukup mengangkat sampai ujung langit-langit pada rongga mulut bagian atas (berbatasan dengan gigi seri atas dalam). Untuk huruf R, lidah yang mengangkat ke rongga mulut atas ini kemudian bergetar. Itu bedanya.

Lalu ane pun membiasakan untuk melafalkan R tidak dengan suara yang dihasilkan dari tenggorokan, akan tetapi dengan cara melafalkannya dari huruf L. Pada awalnya memang terdengar janggal, karena ane udah 16 tahun mengucapkan huruf R dengan menggeram di tenggorokan seperti itu. Pada waktu itu, temen-temen makin ngeledekin aja karena huruf R ane jadi L, dalam artinya tambah cadel kayak Ngekoh-Ngekoh yang jaga toko di Glodok.

Tapi ane ga menyerah Gan, sekitar 3 hari, ane mulai bisa menggetarkan ujung lidah ane, walaupun terkesan masih kaku, tapi sedikit demi sedikit huruf R tersebut terdengar lebih baik. Kira-kira butuh waktu seminggu lah untuk membiasakan lidah ane fasih mengucapkan huruf R.

Dari pengalaman ane diatas, ane menyimpulkan beberapa tipe cacat vokal huruf R yang diderita oleh kebanyakan orang:

1. Tipe 1. Orang tipe ini mengucapkan huruf R yang 100% terdengar menjadi huruf L. Ini ane sebut juga cadel Ngekoh-Ngekoh Glodok yang biasa ngomong begini: "lu olang bakal lugi kalo ga beli balang owe sekalang", hehe...(No SARA karena gw juga warga keturunan Gan, ini hanya contoh).

2. Tipe 2. Orang yang mengucapkan huruf R dengan menggeram di tenggorokan. Orang yang melafalkan huruf R seperti ini menganggap bahwa huruf R itu memang dihasilkan melalui geraman di area tenggorokan. Biasanya orang tipe 2 ini mengumpulkan sedikit ludah yang berfungsi sebagai pelumas untuk membasahi tenggorokannya, sehingga dapat menghasilkan geraman.

3. Tipe 3. Orang yang melafalkan R tapi tidak jelas. Orang seperti ini pada dasarnya mengerti konsep melafalkan huruf R, tetapi lidahnya kurang fleksibel untuk menghasilkan getaran sehingga huruf R yang dilafalkan cenderung tidak jelas, entah itu sustainnya pendek (ceileh bahasanya sustain, emoticon-Ngakak) atau terdengar kurang jelas antara R dan L.

Semoga pengalaman ane dalam belajar huruf R dapat membantu agan-agan sekalian yang cacat vokal R, thread ini murni bertujuan untuk membantu dan sharing pengalaman. Bukan meledek orang yang cadel, mengingat gw pun pernah cadel 16 tahun dan merasakan sakitnya dihina-hina cadel melulu.

Pesan terakhir dari TS, TINGKATKAN MOTOVASI ANDA SELALU UNTUK BELAJAR HURUF R, TIDAK ADA YANG MUSTAHIL APABILA KITA BERUSAHA !"

Thanks
1
153.5K
110
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Tampilkan semua post
bee.bassAvatar border
bee.bass
#105
ane mau 17 masih cadel
0
Tutup