prestant18Avatar border
TS
prestant18
Life story: horor, drama, kisah seorang perantau (lanjutan) [TAMAT]


CREDIT PICT: AGAN CATUR SAPUTRA

assalamualaikum

selamat siang kaskusers,

ane akan melanjutkan cerita dari thread ane sebelumnya.
untuk readers yang belum membaca kisah sebelumnya, silahkan baca di kisah keluarga perantau.
untuk cerita tentang perjalanan hidup dimana ane sudah mandiri,
cerita tersebut akan ane link dibawah,
selamat menikmati.... :emoticon-Rate 5 Star

1. the beggining
2. tanah pertama
3. rumah pakdhe
4. kerja
5. belajar mengendalikan diri
6. desi
7. panggilan tes
8. Training
9. nilai dari sebuah perjalanan
10. misteri baung part 1
11. misteri baung part 2
12. misteri baung part 3
13. misteri baung part 4
14. mister baung part 5
15. misteri baung last part
16. perkenalan
17 teror
18. shita
19. shita 2
20. fighting
21. rendi
22. drama[belajar dewasa]
23. finally, we are. . .
24. another side from shita
25. moments
26. crash
27. about rendi
28. perpisahan 1
29. suasana baru
30. quality time 1
31. quality time 2
32. :'(
33. last memories of shita
34. TAKDIR
35. sisi gelapku
36. misteri mimpi nyata 1
37. misteri mimpi nyata 2
38. misteri mimpi nyata 3
39. resolusi
40. arah perubahan
41. rumah mas malik 1
42. rumah mas malik 2
43. rumah mas malik 3
44. rumah mas malik 4
45. maung dan mbah
46. rumah mas malik last chapter
47. sheryi 1
48. sheryl 2
49. djakarta; first impression
50. pemberitahuan
51. samapta
52. 2nd test
53. jangan sok
54. masa peralihan
55. tes kerja lagii
56. UPDATE SPESIAL TENTANG CV
57. indonesia
58. misteri divisi siang 1
59. misteri divisi siang 2 ( the story )
60. misteri divisi siang ( last part )
61. kematian itu pasti
62. PHK
63. adikku bernama dian 1
64. adikku bernama dian 2
65. titik balik
66. terus berjuang!!
67. SEMANGAT MERDEKA SAUDARAKU!
68. OJT 1
69. OJT 2
70. adek 1
71. adek 2
72. tulungagung, wecome to the jungle
73. pengalaman misteri baru
74. traveling with shita's family, [sakit]
75. she is. . .
76. hujan sore itu
77. aku ingin memastikan
78. sheryl's stories 1
79. sheryl's stories 2
80. sheryl's stories 3
81. my choice is, ,
82. teror 1; mabuk
83. alasanku memilih
84. teror 2, santet 1
85. teror 2, santet 2
86. karena kamu berbeda
87. teror 3, gangguan semakin berat
88. teror4, akhir
89. mimpi
90. hari yang dinanti nanti??
91. pertengkaran 1, fakta
92. pertengkaran 2, itu bukan kamu yang kukenal
93. PERTENGKARAN 3, AKHIR
94. SHERYL; FINAL CHAPTER
95. EPILOG
Diubah oleh prestant18 08-10-2017 20:30
samsung66
yugaapri
cibuyaa
cibuyaa dan 63 lainnya memberi reputasi
60
1.3M
3K
Thread Digembok
Tampilkan semua post
prestant18Avatar border
TS
prestant18
#40
rumah pakdhe
sepanjang jalan pulang aku bingung dengan alasan yang akan kuutarakan kepada mas opik.
aku tidak ingin aktifitas yang kujalani beberapa hari ini terbongkar.
sebab pakdhe tukul adalah orang yang sangat memperhatikanku dibalik sikapnya yang iseng.
aku tak ingin membuatnya merasa malu.
akhirnya kuputuskan untuk memberikan alasan jika gitarnya jatuh.
semoga mas opik tidak bertanya lebih jauh pikirku.

" assalamualaikum mas opik, " aku mengucapkan salam.

terdengar lankah kaki dari dalam rumah dan sejurus kemudian munculah elisa, adik perempuan mas opik yang masih SMA.

aku: " eh eli, mas opike ada el? "
elisa: " oh mas tiyo, sini mas masuk dulu, mas opiknya belum pulang "

aku sempat berpikir apakah aku pulang saja dan kembali ketika mas opik sudah pulang, atau aku disini menunggunya.
jika aku pulang, gitar yang kubawa mungkin akan menjadi masalah baru bagi bude ros.
mungkin memang lebih baik aku menunggu disini sebentar.

aku: " memang mas opiknya kemana? "
elisa: " keluar sebentar tadi katanya mas "
aku: " sebentar ya? "
elisa: " tadi si bilangnya gitu "
aku: " ya udah tak tunggu wes, tapi diteras aja "
elisa: " oh yaudah, kalo gitu tak tinggal masuk dulu ya, lagi masak mas, hehe "
aku: " oalah, yo wes, monggo el, diteruskan aja "

elisa akhirnya masuk kedalam rumah meninggalkanku yang duduk diteras sendiri.

tak lama berselang, terdengar suara sepeda motor GL pro milik mas opik.
mas opik datang bersama mas eros.

mas eros: " lho, tiyo, lapo rek? "
aku: " eh, ini mas, mau balikin gitar "
mas eros: " wealah, habis konser ta? hehe "
aku: " nggak mas, iseng ae kok "
mas opik: " ya udah yo, taruh aja tempat biasa "
aku: " anu mas, tapi aku minta maaf ni, gitare sampean tadi jatuh, tunernya patah "

mas opik lalu menghampiriku dan memeriksa gitarnya.

mas opik: " jatuh dimana yo? "
aku: " eh, anu, tadi jatuh didepan rumah "

mas opik memincingkan matanya, dia sudah benar benar curiga.

mas opik: " yo, mending kamu ngomong aja wes, jangan bohong "
aku: " enggak mas, emm, itu memang jatuh kok "
mas opik: " kalau jatuh kok nggak ada bekas lecetnya? "

aku jadi semakin bingung mencari alibi. nampaknya aku harus jujur kepada mas opik.
namun sayangnya masih ada mas eros dsitu.
ketika aku sudah hampir tak mampu lagi menutupi, lewatlah seorang laki2 yang menyapa mas eros dan mas opik.
mereka lalu menjawab sapaan itu.
ketika laki2 itu melihatku, dia tiba2 berhenti.

Laki2: " lho? sampean rumahe kene ta? "
aku: " eh? bapak ngomong sama saya? "
laki2: " iyo rek, mosok ambek opik "
aku: " bukan pak, saya cuma numpang dirumah sebelah "

laki2 itu lalu turun dari sepeda motornya. aku sendiri sedang mengingat ingat dimana kulihat wajah bapak ini.

mas opik: " lho? sampean kenal sama tiyo cak? "
laki2: " enggak, aku nggak kenal, cuma tadi dia hampir dikeroyok sama preman distasiun "

astaga, aku baru ingat! bapak ini adalah salah satu dari warga yang menolongku tadi.
mendengar penuturan bapak tadi, mas eros juga langsung menghampiriku.

mas eros: " dikeroyok gimana cak? "
laki2: " mau arek iki ngamen, trus didatangi preman, nah trus dia dipalak, karena dia nolak, sempat mau dikeroyok, tapi dia pinter, jadi nggak sampe kejadian, arek kulonan iki "
mas eros: " kok bisa yo, gimana ceritanya?, ini ponakane lek tukul yang dari jogja cak "

aku akhirnya menceritakan kejadian sebenarnya. termasuk mengapa gitar mas opik bisa jadi rusak.
setelah mas opik dan mas eros mendesak agar aku bercerita mengapa sampai mengamen,
aku akhirnya bicara jika aku sudah tidak punya uang.
namun bagian tentang bude ros tidak aku ceritakan.

mas eros: " ealah yoo, kenapa nggak pinjam aku ae, nanti kan kalo kamu sudah kerja bisa kamu kembalikan "
aku: " maaf mas, bukannya gitu, aku cuma sungkan aja, pakde juga sudah berulang kali menawarkan kepadaku, tapi tak tolak dengan alasan masih ada uang "
mas eros: " lha kenapa ditolak? "
aku: " aku sungkan mas, aku sudah memberatkan keluarga ini terlalu banyak "
mas eros: " yo, tiyo, kok pake sungkan segala, anggap keluarga sendiri aja lho, kalo kaya gini kan jadinya repot, untung kamu nggak papa "

aku hanya mengangguk membenarkan kata2 mas eros.
jika tadi sampai ada apa2 ketika berkelahi dengan para tukang palak,
kan bisa makin berabe.
aku meminta mas eros untuk merahasiakan hal ini dari pakde tukul dan bude at.
mas eros mengiyakan lalu menyodorkan kepadaku beberapa lembar uang, namun kutolak.
ketika dia akan memaksa, kukeluarkan uang receh dari kantongku yang kukumpulkan selama beberapa hari mengamen.
kuhitung jumlahnya sekitar seratus tigapuluh ribuan.
mas eros lalu menyimpan kembali uangnya setelah kutolak dengan tegas.
aku benar2 tidak mau lebih merepotkan lagi.
setelah itu aku berniat mengganti kerusakan gitar kepada mas opik, namun ditolaknya.
dia berkata jika lebih baik uang itu disimpan karena aku lebih membutuhkan.
sekali lagi aku hanya bisa berterima kasih dan meminta maaf kepada mas opik.
kemudian aku berpamitan untuk pulang duluan.

======

beberapa malam terakhir, aku terbangun malam untuk melaksanakan shalat tahajud.
aku ingin berduaan dengan penciptaku dalam sujud.
ketika aku berdoa, kuadukan semua kegelisahan dan keresahan hatiku kepadaNYA.
aku benar benar menangis dan merasa tidak berdaya ketika memanjatkan doa.
sungguh aku merasa jika hidupku setelah merantau ini terasa jauh lebih berat dari sebelumnya.
namun dibalik perasaan ini, aku berpikir jika memang ini adalah tempaan dariNYA bagiku untuk membentuk karakterku,
maka kuminta padaNYA agar aku diberikan kekuatan dan kesabaran dalam menghadapi semua fase ini.
ada perasaan damai dan tenang setelah aku selesai bercerita kepadaNYA melalui doa2 dan sujud disepertiga malam.

malam ini, aku kembali terbangun.
jam di dinding menunjukan pukul 02.45, berarti aku terbangun 15 lebih awal dari kemarin.
aku bangkit dari tidurku dan menuju kekamar mandi.
kulihat mas eros masih terlelap dengan nyenyak.
begitu juga bude ros, abdur dan bude at yang tidur seranjang.
sedangkan pakde tidur bersamaku di ruang tamu.
beliau sempat terbangun saat aku melewatinya dan aku sempat tersandung oleh kaki beliau,namun kemudian pakdhe terpejam lagi.

aku menuju rumah bagian belakang yang hawanya terasa berbeda.
bulu kudukku meremang, nampaknya memang ada yang "sesuatu" disini.
aku berjalan menuju kamar mandi.
semilir angin dingin membelai tengkukku.
aku menoleh kekanan dan kekiri.
tidak ada seorangpun kecuali aku.
aku kembali berjalan.

ketika aku sampai didepan kamar mandi yang tertutup, tiba2 dari dalam terdengar suara gemericik air.
suara yang sama dengan suara ketika abdur bermain air.
aku mengerenyitkan kening dan kembali berusaha mendegarkan lebih seksama.

" hihihi "

kini suara gemericik air itu bercampur dengan suara tawa perempuan.
telingaku tidak salah dengar.
aku yakin ini bukan manusia.
aku lantas mempercepat langkah dan segera membuka pintu kamar mandi.

"GREEKK"

kulihat kedalam,
tidak ada apapun, bahkan lantainya masih kering.
perlahan aku masuk dan mulai mengambil air untuk berwudhu.
airnya terasa dingin.
membuatku menggigil sesaat.
kuteruskan wudhuku.
setelah selesai, aku berbalik badan.

"Astaga!, pakdhe ngaggetin! "
aku terjingkat karena tiba2 pakde sudah berdiri dibelakangku.
pakde hanya tertawa seperti biasanya.

"mau kencing apa de? " tanyaku

pakdhe hanya mengangguk dan kemudian masuk kedalam kamar mandi.

"mau shalat malam yo? " tanya pakdhe.

aku mengiyakan dan berjalan menuju keruang tengah tempat shalat.
segera setelahnya, kumulai shalat malamku.
aku sudah tak sabar ingin berdua dengan penciptaku malam ini.

selesai shalat, aku terduduk disitu untuk menunggu subuh.
beberapa kali aku tertidur karena rasanya hangat dan nyaman.
hingga akhirnya bude at membangunkanku karena adzan subuh barusan berkumandang.
aku sama sekali tak mendengarnya. mungkin aku tertidur dengan cukup lelap tadi pikirku.
akhirnya aku berangkat menuju mushola.

=====

pakdhe: " yo, kemarin aku dikasih tau personalia, katanya nanti agak siangan kammu bisa datang kekantor. "
aku: " masalah lamaran tempo hari? "
pakdhe: " iya, mungkin kamu akan bekerja dalam beberapa hari kedepan "
aku: " alhamdulillah, akhirnya dapat panggilan kerja juga de "
pakdhe: " iya yo, moga2 saja ya, nanti kamu anterin aku, habis itu sepeda motornya bisa kamu bawa pulang buat datang pas siangnya "
aku: " beres bos, nanti tak antare, hehe "

pakdhe akhirnya mengajakku sarapan.
aku kini dapat mengakali bagaimana agar bude ros tidak mencibirku ketika makan.
caranya aku makan bersama dengan pakde atau bude at.
paling dia hanya akan menatapku dengan sinis.
kalau sudah begini, tinggal tebalin muka saja.
toh aku tidak merepotkan bude ros,
yang kutumpangi adalah pakde tukul dan bude at.
itupun atas permintaan beliau berdua dulu.
dan yang paling penting, aku tidak malas.

pakdhe: " oiya, yo, semalam kamu mau kemana? "
aku: " kapan de? "
pakdhe: " semalam pas kamu kesandung kakiku "
aku: " kekamar mandi, bukannya pakdhe juga nyusul aku "
pakdhe: " nggak ah, nyusul kemana? wong aku tidur "
aku: " halah, ngapusi, orang semalem pakdhe juga nanya ke aku, opo mau sholat? gitu "
pakdhe: " ee, lha kalo aku ngapusi ngapain aku nanya kamu sekarang "

aku melihat mimik wajah pakdhe tukul serius. tidak ada senyam senyum seperti biasa saat beliau mengisengiku.
akhirnya aku yang semula berniat ngeyel, memngurungkan niat itu.

pakdhe: " kamu jangan kaget ya, kadang2 memang sering begitu, suka menyaru jadi anggota rumah ini "

aku hanya melanjutkan menyantap sarapan pagiku.
tidak ada hasrat lagi untuk mengorek lebih jauh.
sebab aku juga sudah paham arah perkataan pakdhe.
akhirnya setelah selesai saarapan, aku mandi dan mengantarkan pakdhe tukul berangkat kerja.


(bersambung)
ytbjts
BALI999
jenggalasunyi
jenggalasunyi dan 21 lainnya memberi reputasi
20