Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

abhindeeAvatar border
TS
abhindee
Even A Broken Star, You Still A Star...


Halo Agan dan Sista penghuni SFTH Kaskus, aku mau share cerita yg bisa dibilang based on true story. Kisah hidupku sendiri tepatnya. Main rule thread ini adalah DILARANG KEPO AMA TS DAN PEMERAN DALAM KISAH INI. Ane kenal baik beberapa kaskuser disini meski belum pernah bertemu muka, mungkin diantara mereka dah ada yg tau aku, please keep silent guys emoticon-Smilie

Sebelum membaca kisah ini, putarlah lagu diatas. Karena judul trit ini aku cuplik dari kalimat yang paling aku sukai dari lagu itu. Lirik aslinya adalah : TooTa huaa to kya sitaara tu, kisi ka ban sahaara tu.... (even if you a broken star, you still a star). Lagu ini memiliki arti dalam mengenai kehidupan. Meski hidup tak adil, tetaplah menjadi support bagi orang disekitar kita.

Dari kisahku ini, ambillah hikmah dan pelajarannya. Yang jelek jangan ditiru. Karena aku newbie, maaf kalo cerita ini agak garing dari percakapan. Setiap detail kisah hidupku aku ingat, namun apabila ada percakapan yg agak didramatisir, tolong dimengerti. Karena aku tidak menuliskan percakapan detail di buku harianku. Hanya garis besar peristiwa yang aku alami setiap hari di buku harianku.

Dan update gak tentu juga, karena aku sibuk kerja dari Senin sampe Sabtu, dan Minggu adalah family time untuk anak-anakku (hari ini mereka sedang ada acara sendiri) jadi sabarlah kalo aku telat update. Oke? Let's the story begin....

INDEX

PROLOG
PART 1
PART 2
PART 3
PART 4
PART 5
PART 6
SIDE STORY
PART 7
PART 8
PART 9
PART 10
PART 11
PART 12
PART 13
PART 14
PART 15
PART 16
PART 17
PART 18
PART 19
PART 20
PART 21
PART 22
PART 23
PART 24
PART 25
PART 26 (THE END)
SIDE STORY 2 : WASPADALAH DENGAN SOSMED
SIDE STORY 3 : HORROR
SIDE STORY 4 : SURAT CINTA ANAKKU
Diubah oleh abhindee 02-09-2017 07:20
hoorray
khoirul48
galigulagalu
galigulagalu dan 15 lainnya memberi reputasi
16
37.2K
268
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Tampilkan semua post
abhindeeAvatar border
TS
abhindee
#18
PART 6
Masa SMP yang pernuh warna dan kenakalan yang wajar pada masa itu, termasuk masa-masa cinta monyet emoticon-Big Grin
Di kotaku ada sekolah tinggi yang hanya ada satu-satunya di Indonesia (silahkan ditebak sendiri yak). Aku bertemu dengan cinta monyetku pada saat aku kelas 2 SMP. Saat itu aku dan keluargaku menonton pasar malam yg diadakan di lapangan. Namanya juga anak-anak, pasti seneng bisa nemplok sana sini apalagi disana aku bertemu dengan teman-temanku. Setelah muter-muter beberapa kali di lapangan, aku baru sadar bahwa ada yg mengikutiku saat aku pindah-pindah. Ada 2 cowok yg terus-menerus mengekoriku. Karena aku curiga, aku sembunyi di balik tempat penjualan tiket wahana kincir angin, Dan salah satu cowok itu celingukan. Saat dia kebingungan, aku lari menuju keluargaku dan langsung pulang. Tak disangka di antrian pulang, aku ketemu dia lagi. Dan cowok yg lebih pendek mengulurkan tangan dan mengajakku kenalan. Dia menyebutkan namanya Bintang (nama samaran), dan aku menyebut namaku Dee. Dia menanyakan rumahku, dan aku beritahu alamatku tanpa ada rasa curiga. Dan akupun melupakan saat itu.

Selang 3 hari, saat aku masih belajar di kamar, nenek memanggilku bahwa ada tamu laki-laki yang mencariku. Aku berpikir pasti salah satu temanku yang mau minjem PR emoticon-Big Grin. Aku keluar dengan memakai celana pendek dan rambut acak-acakan. Saat membuka korden ruang tamu aku terkejut, karena yg bertamu adalah Bintang. Tapi aku tetap keluar dan menemuinya. Tak disangka dia menyewa delman hanya untuk menemuiku. Delman itu menunggu selama 3 jam selama dia ngobrol denganku. Kami hanya ngobrol biasa, bahkan dia mengajariku soal PR Matematikaku emoticon-Big Grin. Dia sangat baik dimataku. Dia berasal dari Bogor, dan waktunya tinggal 3 bulan tinggal di kotaku. Saat itu dia sedang sibuk-sibuknya tugas akhir, namun dia menyempatkan diri datang menemuiku. Dia meminta alamat lengkapku, agar saat dia kembali dia bisa menyuratiku (pada saat itu belum ada hape dan internet belum sepopuler sekarang). Aku memberikan alamat sekolahku, dan itu pertemuan terakhirku dengannya.

3 bulan berselang, aku mendapatkan surat lewat alamat SMP ku, dan dipanggil ke ruang BP. Aku yg merasa ga sedang berbuat nakal, santai menemui guru BPku. Di ruangan tersebut, guruku sedang membaca surat, yang ternyata adalah surat Bintang untukku. Aku dimarahi habis-habisan karena sudah berani pacaran. Diinterogasi siapa Bintang dan sebagainya, aku jawab jujurlah. Meski ribet, surat Bintang sampai juga ditanganku. Isinya biasa-biasa saja. Hanya menanyakan keadaanku, sekolahku, dan memintaku berjanji agar selalu membalas suratnya. Dia menuliskan puisi manis (tapi aku lupa, karena pada bab ini, diariku terbakar akibat dianggap sampah oleh ibu). Dia menyelipkan fotonya bersama adek-adeknya. Dan saat itu aku pikir hal biasa, karena dia orang baik. Aku membalas suratnya. Dan hubungan korespondensi itu berlangsung sekitar 6 bulan.

Pada suatu hari dia menulis surat, apakah aku mau menjadi pacarnya? aku membacanya sambil mangap, liur menetes.... (fix ini lebay.... emoticon-Big Grin), karena kok bisa-bisanya ada yg suka anak SMP, jelek dan gendut pula. Tapi aku membalasnya dengan asal saja, asal mas Bintang mau menungguku lulus SMA, aku mau jadi pacarmu. Saat itulah titik balik si Gentong memperhatikan penampilannya.....

continued......
wanitatangguh93
wanitatangguh93 memberi reputasi
1
Tutup