Berawal dari banyaknya KASKUSER yang menggunakan volvo maupun mencari informasi tentang volvo di media kaskus tercinta ini, maka KAMI tergerak untuk membuat tread ini..
Vokus BUKAN merupakan afiliasi dari club Volvo manapun.. Vokus adalah murni sebuah komunitas terbuka.. siapapun boleh bergabung.. baik yang punya mobil volvo, pernah punya Volvo, lagi ngincer volvo, yang benci volvo karena pernah ketabrak volvo-pun boleh gabung..
Mau bahas Volvo maupun mobil diluar Volvo boleh-boleh saja kok, karena kami beranggapan yang posting di thread ini sudah mempunyai kedewasaan untuk menilai dan bersikap/berbicara juga bukan orang-orang fanatic berfikiran sempit semata..
Karena itu diwajibkan tetap terjaga kedamaian, kebersamaan apapun profesi, latar belakang maupun jenis kendaraannya... tidak boleh bersifat menyerang, memancing kerusuhan/pertengkaran, no pornografi + no sara
Apabila ada masalah dengan personal yang posting di thread ini, silahkan diselesaikan diluar forum ini..
Akhir kata, tujuan kami cuma ingin jalanin kebersamaan hidup ini dengan damai, fun dan bisa menikmati hobby kita ini..
Spoiler for "ASAL USUL VOLVO":
ASAL USUL VOLVO
Volvo adalah perusahaan pembuat sarana angkutan dari Swedia. Perusahaan ini menghasilkan truk, bus, peralatan konstruksi, sistem penggerak (drive system) untuk peralatan kelautan serta aplikasi-aplikasi industri, suku cadang pesawat udara, dan perusahaan keuangan. Perusahaan yang dahulunya adalah produsen mobil ini didirikan pada 14 April 1927 di Göteborg, Swedia sebagai anak perusahaan SKF, perusahaan yang memproduksi bearing (kolaher). Volvo sudah dihapus dari daftar NASDAQ pada Juni 2007, tetapi masih terdaftar di Bursa Efek Stockholm [1].
Volvo adalah kata dalam bahasa Latin yang berarti "saya berputar", yang merupakan bentuk lain dari kata "volvere". Nama Volvo sebenarnya didaftarkan untuk pertama kalinya pada Mei 1911 sebagai perusahaan yang bernaung di bawah SKF AB dan sebagai merk dagang yang direncanakan akan digunakan untuk bearing seri khusus, tetapi gagasan ini hanya dipakai sebentar. SKF memutuskan untuk menggunakan "SKF" sebagai merk untuk seluruh bearing yang diproduksinya.
Perusahaan AB Volvo tak punya kegiatan apa-apa hingga 10 Agustus 1926. Manajer penjualan, Assar Gabrielsson, and insinyur, Gustav Larson, membentuk AB Volvo sebagai perusahaan pembuat mobil yang bernaung di bawah SKF Grup hanya dengan persiapan selama setahun, termasuk memproduksi sepuluh purwarupa. AB Volvo didaftarkan di Bursa Saham Stockholm pada 1935 dan SKF memutuskan untuk menjual sahamnya pada perusahaan ini.
Seri mobil Volvo yang pertama kali diproduksi, Volvo ÖV 4, keluar dari pabrik pada 14 April 1927. Tanggal ini menjadi tanggal resmi berdirinya Volvo.
sumber
Anda akan meninggalkan Kendaraan Roda 4. Apakah anda yakin?
Lapor Hansip
Semua laporan yang masuk akan kami proses dalam 1-7 hari kerja. Kami mencatat IP pelapor untuk alasan keamanan. Barang siapa memberikan laporan palsu akan dikenakan sanksi banned.