Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

Hand4yaAvatar border
TS
Hand4ya
[Discussion] Film apa saja yang perlu dibuat sekuel atau prekuel nya ?
Menurut agan dan aganwati film apa aja yg sayang cuma dibuat 1 aja, dan berharap dibuat lagi sekuel atau prekuel nya ?
0
112.6K
2K
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Tampilkan semua post
rock2metalAvatar border
rock2metal
#795
Guillermo del Toro Sudah Menulis Naskah Pacific Rim 2


Sukses dengan film action sci-fi, Pacific Rim, sutradara Guillermo Del Toro dikabarkan akan kembali duduk di kursi sutradara untuk proyek sekuelnya nanti. Film berdurasi 131 menit tersebut diketahui berhasil mengantongi pendapatan total sebesar 407 juta dollar AS.

Selaku sutradara juga penulis skenario, Guillermo del Toro boleh berbangga akan hal itu. Dan kali ini, del Toro dilaporkan sedang menulis naskah untuk Pacific Rim 2, meskipun sejauh ini belum mendapatkan 'lampu hijau' dari salah satu rumah produksi, Legendary Pictures.

"Kami (saya dan Travis Beacham) akan menulis sekuel. Itu yang kami kerjakan. Soal keputusan apakah ada lampu hijau atau bagaimana, itu sudah jelas diluar kapasitas saya," terang del Toro ketika ditanyai oleh IGN.

Sementara itu, aktor Children of Men (2006), Charlie Hunnam, yang berperan sebagai Raleigh Becket dalam Pacific Rim, baru-baru ini dilaporkan hengkang dari proyek film Fifty Shades of Grey dengan spekulasi potensi untuk kembali bintangi Pacific Rim 2.

Jika Legendary Pictures memutuskan untuk kembali bekerjasama dengan Warner Bros, tentunya Pacific Rim 2 akan tergarap berikut dengan skenario yang saat ini sedang dikerjakan oleh del Toro dan Beacham. Akankah kisahnya lebih menantang dan menegangkan lagi ketimbang debutnya? Nantikan info selanjutnya ya.

Sumber
0