Kaskus

Entertainment

KASKUS.HQAvatar border
TS
KASKUS.HQ
Menilik Venue Campus League di Surabaya yang Berstandar Internasional
Menilik Venue Campus League di Surabaya yang Berstandar Internasional

City Playoff Campus League 2025 Surabaya siap digelar mulai hari ini, Rabu 22 Oktober 2025, dan kali ini atmosfer kompetisinya bakal sedikit terasa berbeda. Tak hanya karena deretan tim kuat dari lima perguruan tinggi di Surabaya dan sekitarnya siap unjuk gigi di lapangan futsal, tapi juga karena venue-nya punya cerita sendiri.

Ubaya Sport Center (USC) tempat yang akan jadi saksi persaingan antar kampus di Surabaya ini, adalah fasilitas olahraga modern yang berdiri megah di tengah Kampus 2 Universitas Surabaya (Ubaya) Tenggilis.

Berbeda dengan babak City Playoff Jakarta atau Bandung, City Playoff Surabaya digelar di kawasan kampus yang tidak ikut bertanding. Artinya, lapangan ini bisa dibilang benar-benar netral, sehingga komitmen fairplay untuk semua tim yang jadi nilai penting di Campus League jadi terjaga. Sebuah keputusan yang terasa pas, mengingat ajang ini bukan sekadar soal menang-kalah, tapi tentang membangun budaya olahraga yang sportif di dunia akademik.

Menilik Venue Campus League di Surabaya yang Berstandar Internasional

Sejak dibangun pada 2018, Ubaya Sport Center sudah dikenal sebagai salah satu fasilitas olahraga kampus paling representatif di Jawa Timur khususnya Surabaya. Dua lapangan utamanya yakni, futsal dan basket dibangun dengan standar nasional, lengkap dengan fasilitas-fasilitas pendukung seperti ruang ganti, area medis, hingga tribun penonton yang nyaman. Tak heran, arena ini sudah sering jadi tuan rumah berbagai ajang olahraga mahasiswa bergengsi.

Sebut saja LA Campus League 2019, saat tim basket Ubaya berhasil jadi juara di kandangnya sendiri, atau POMPROV Jawa Timur III 2025, di mana Ubaya Sport Center ini dipercaya jadi venue tiga cabang olahraga sekaligus, yakni bola basket, pencak silat, dan bridge. Bahkan tak ketinggalan kompetisi internasional yaitu Asean University Games 2024 cabang olahraga wushu pun pernah digelar di Sport Center ini.

Dari ajang ke ajang, USC terus jadi saksi bagaimana atmosfer sportivitas tumbuh dari semangat mahasiswa. Kini, giliran Campus League 2025, lewat City Playoff Surabaya yang turut ambil bagian memanaskan suasana di USC, di mana lima tim terbaik dari Surabaya dan sekitarnya siap berebut dua tiket menuju Regional Jogjakarta.

Dengan pengalaman panjang sebagai tuan rumah berbagai kompetisi inilah, yang membuat Campus League percaya diri, menjadikan Ubaya Sport Center jadi venue tunggal di babak Campus Play Off Surabaya, karena bagi Campus League, venue ini bukan hanya lapangan netral bagi semua peserta, tapi juga simbol dari cita-cita besar membangun masa depan olahraga mahasiswa Indonesia khususnya di wilayah kota Surabaya.
azhuramasdaAvatar border
azhuramasda memberi reputasi
1
161
1
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan