Kaskus

News

pilotesemka315Avatar border
TS
pilotesemka315
Makam Ayah Belum Kering,  Anak Lapor ke Polda Usai SHM Orang Tuanya Dicuri
Makam Ayah Belum Kering,  Anak Lapor ke Polda Usai SHM Orang Tuanya Dicuri

Palembang, Sumselupdate.com – Nasib pilu dialami oleh Irfan (31) dihari berdukanya setelah tiga hari ayahnya meninggal, seluruh harta berupa sertifikat tanah milik ayahnya sudah dibawa kabur diam-diam oleh tantenya sendiri, Selasa (21/05/2025).

Tak hanya surat tanah milik almarhum ayahnya, bahkan empat buah SHM yang dalam proses pindah alih atas namanya juga diambil saat korban Irfan tidak berada dirumah.

Irfan merupakan warga Desa Saleh Mulya Kecamatan Air Saleh Kabupaten Banyuasin, peristiwa itu sendiri terjadi pada Rabu (05/02/2025).

“Kami melaporkan dugaan tindak pidana pencurian, dimana yang diicuri adalah dokumen penting berupa SHM maupun surat pelimpahan hak,” ucap Efendi Sugiono SH MH didampingi tim hukumnya Nasir SH, Wira Mirwan Putra SH, selaku kuasa hukum Irfan (31), saat ditemui di SPKT Polda Sumsel, (21/05).

Dimana Irfan menyadari seluruh dokumen penting peninggalan ayahnya itu hilang setelah dia pulang kerumah melihat pintu kamar ayahnya terbuka.

Padahal kata Efendi, saat itu kamar almarhum ayah kliennya itu terkunci, meski kunci kamar tersebut disimpan didalam tas.

Menurut keterangan kliennya saat seluruh dokumen penting itu diambil sebetulnya dilihat oleh para tetangganya yang saat itu mempersiapkan acara yasinan malam ke tiga meninggalnya orang tua korban.

“Yang kami duga mengambil itu inisial saudari TW merupakan ayuk almarhum, lalu KM dan IR anak dari TW, lalu DS menantu TW, dan DM merupakan cucu TW,” ucapnya.

Meski peristiwa ini telah terjadi lebih dari 3 bulan lamanya, dan upaya persuasif sudah dilakukan secara kekeluargaan tantenya itu masih enggan memberikan dokumen penting milik peninggalan Irfan.

Disebut 4 SHM yang sudah pelimpahan hak atas nama Irfan yang disebut seluas 8 hektare, dan SHM atas nama ayahnya sebanyak 6 SHM dengan luas sekitar 27 hektare.

“Mereka berdalih mengambil itu karena sebagai ahli waris, tetapi hingga sekarang belum ada secara dari pengadilan agama siapa siapa yang menjadi ahli waris,” ucapnya.

Selain itu seperti yang diungkap oleh Irfan tantenya yang diduga mengambil dokumen penting peninggalan ayahnya itu tak pernah mengurus ayahnya semasa sakit.

“Bahkan sejak awal ayah saya membuka lahan menanam pohon kelapa, mereka semua tidak ada satupun yang membantu, waktu beberapa hari sebelum ayah kami meninggal itupun dari mereka tidak ada yang mendampingi,” ucap Irfan.

Dia berharap, penyidik kepolisian Polda Sumsel yang menangani perkara laporannya tersebut dapat segera menindaklanjuti laporan mereka.

Terpisah, Sumselupdate.com juga berupanya menghubungi salah satu terlapor dengan tujuan ke berimbangan berita, namun hingga berita ini diturunkan DS yang dihubungi via WhatsApp maupun telpon belum memberikan jawaban. 

sumselupdate.com
Diubah oleh pilotesemka315 22-05-2025 10:46
actrossltAvatar border
mxrider6778Avatar border
aldonisticAvatar border
aldonistic dan 4 lainnya memberi reputasi
5
550
51
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan