- Beranda
- Komunitas
- News
- Berita dan Politik
Tiga Anggota OPM Kembali NKRI, Serahkan Senpi Laras Panjang dan Bintang Kejora


TS
mabdulkarim
Tiga Anggota OPM Kembali NKRI, Serahkan Senpi Laras Panjang dan Bintang Kejora

“Alhamdulillah, kami sangat bersyukur dan bangga. Ini menjadi semangat bagi kami untuk terus menjaga perdamaian dan membangun kebersamaan di wilayah perbatasan”.
14 April 2025 0
Polisi Amankan 139 Liter Minuman Keras Jenis Sopi yang Disembunyikan Dalam Koper Pakaian
Para anggota TPN-OPM atas nama Leonardus Kamonon, Januarius Ambipman dan Pitalis Awyopin menyerahkan diri ke TNI, Minggu, 13 April 2025. (foto:ist/koranpapua.id)
TIMIKA, Koranpapua.id– Meski sebagian kelompok anggota Tentara Pembebasan Nasional Papua Barat Organisasi Papua Merdeka (TPNPB-OPM) masih terus melakukan berbagai teror, dengan melakukan penembakan terhadap aparat keamanan dan warga sipil, namun berbeda dengan tiga anggota ini.
Mereka masing-masing bernama Leonardus Kamonon, Januarius Ambipman dan Pitalis Awyopin, justru kembali bergabung dengan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) pada Minggu 13 April 2025.
Ketiga anggota Tentara Pembebasan Nasional Papua Barat (TPNPB) ini berhasil Kembali ke pangkuan Ibu Pertiwi, setelah diajak oleh anggota TNI dari Satuan Tugas (Satgas) Yonif 144/JY.
Untuk diketahui ketiga anggota TPNPB-OPM ini ketika menyerahkan diri, membawa serta dengan dua pucuk senjata rakitan laras panjang jenis Engkel Looo serta satu buah bendera Bintang Kejora
Kabar tentang kembalinya tiga anggota OPM ini dilansir dari keterangan dari Pendam II/Sriwijaya, Senin 14 April 2025.
“Kami ucapkan terima kasih atas keberanian dan ketulusan ketiga saudara. Semoga langkah ini menjadi contoh bagi yang lain,“ ujar Brigjen TNI Wulang Nur Yudhanto, Wapangkoops Swasembada Kogabwilhan III Papua Selatan saat acara penyerahan diri di Pos KM 53, Distrik Sesnuk, Kabupaten Boven Digoel, Papua Selatan.
Dikatakan Brigjen Wulang, tanah NKRI selalu terbuka menerima siapa pun yang ingin kembali dan hidup damai bersama.
Ia pun berharap para anggota TNI, masyarakat dan stakeholder untuk jangan berhenti menyampaikan kepada saudara-saudara yang lain, bahwa Papua adalah bagian dari Indonesia, dan NKRI adalah rumah kita bersama.
Sementara itu, Letkol Inf Eko Siswanto, Dansatgas Yonif 144/JY menyatakan rasa syukur atas kembalinya tiga putra Papua ke dalam pelukan ibu pertiwi.
Ia pun mengapresiasi para anggota Satgas terkhusus anggota Pos KM 53.
“Alhamdulillah, kami sangat bersyukur dan bangga. Ini menjadi semangat bagi kami untuk terus menjaga perdamaian dan membangun kebersamaan di wilayah perbatasan,” pungkasnya.
Dikatakan, kembalinya tiga saudara ini menunjukkan bahwa harapan untuk hidup damai dan bersatu masih sangat besar kedepannya. (Redaksi)
https://koranpapua.id/2025/04/14/tiga-anggota-opm-kembali-ke-nkri-serahkan-senpi-laras-panjang-dan-bendera-bintang-kejora/
KKB wilayah Boven Digul menyerahkan diri
0
137
6


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan