- Beranda
- Komunitas
- Entertainment
- The Lounge
Timnas Tersingkir dari AFF 2024: Evaluasi dan Harapan untuk Masa Depan


TS
michaeljohnr875
Timnas Tersingkir dari AFF 2024: Evaluasi dan Harapan untuk Masa Depan
Konten Sensitif
Timnas Indonesia menutup tahun 2024 dengan hasil yang kurang memuaskan setelah gagal melaju ke semifinal Piala AFF. Kekalahan 0-1 dari Filipina di laga terakhir Grup B menjadi penentu tersingkirnya skuad Garuda dari turnamen tahunan tersebut. Dengan hanya mengantongi empat poin, Indonesia harus puas berada di posisi ketiga klasemen Grup B, di bawah Vietnam dan Filipina.
Kendati demikian, jika menilai perjalanan timnas dari sudut pandang yang lebih luas, tahun 2024 sebenarnya menunjukkan perkembangan Timnas Indonesia yang sangat positif. Hal ini dikarenakan Tim senior squad Garuda masih berpeluang besar untuk lolos ke Piala Dunia 2026.
Selain itu, langkah strategis PSSI untuk mengintegrasikan pemain muda ke dalam Piala AFF tahun ini menunjukkan komitmen pada regenerasi tim yang lebih baik, agar siap menghadapi pertandingan kelas internasional kedepannya. Timnas Indonesia yang diterjunkan pada turnamen ini memiliki rata-rata usia 20,3 tahun, usia yang sangat muda mengingat lawan Timnas pada pertandingan kebanyakan merupakan timnas senior.
Meskipun hasil Piala AFF 2024 ini belum maksimal, fokus utama harus tetap pada pembenahan dan persiapan menuju turnamen besar berikutnya. Evaluasi menyeluruh pada performa sangat diperlukan, terutama untuk memperbaiki efektivitas lini serang dan penguasaan bola yang masih menjadi kendala utama. Keberhasilan mencetak gol selama turnamen hanya melalui skema bola mati menunjukkan perlunya variasi dalam strategi. Dengan jeda beberapa bulan sebelum Kualifikasi Piala Dunia 2026, sinergi antara pelatih dan PSSI menjadi kunci untuk menyusun rencana yang matang. Piala AFF dapat dilihat sebagai batu pijakan, bukan tujuan akhir, dalam perjalanan panjang menuju prestasi yang lebih besar di kancah internasional.
Semoga dengan kegagalan dalam turnamen ini, Timnas Indonesia dapat memetik berbagai pelajaran penting untuk mempersiapkan tim ke kancah pertandingan lainnya. Seamngat Squad Garuda!


tiokyapcing memberi reputasi
1
114
2


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan