Kaskus

News

kushkoosAvatar border
TS
kushkoos
Meta Mind Corporation, Kontraktor Utama Pusat Komando Terpadu IKN
Meta Mind Corporation, Kontraktor Utama Pusat Komando Terpadu IKN

NUSANTARA, KOMPAS.com - Otorita Ibu Kota Nusantara (OIKN) secara resmi meluncurkan proyek pembangunan Pusat Komando Terpadu atau Integrated Command and Control Center (ICCC) IKN, Rabu (20/11/2024). 

Kontraktor utama pelaksana pembangunan proyek ICCC ini adalah Meta Mind Global Corporation (MMGC). 

MMGC merupakan penasihat teknis Badan Perdagangan dan Pembangunan Amerika Serikat atau USTDA pada proyek ICCC IKN. Perusahaan ini didirikan di tengah evolusi teknologi dan berkembang sebagai penyedia layanan berbasis pengetahuan. 

Dalam 30 tahun terakhir, MMGC telah membangun banyak karya, memperoleh keahlian penting dalam bidang layanan publik swasta dan pemerintah seperti smart city, telekomunikasi, air dan sanitasi. 

Kemudian lingkungan dan energi, sistem informasi geografis dan penginderaan jauh, serta pertanian dalam pembangunan perkotaan dan pedesaan. 

MMGC mengoordinasikan tujuh perusahaan kelas kakap  Amerika Serikat untuk merealisasikan proyek percontohan teknologi mutakhir ini. 

Ketujuh perusahaan tersebut adalah Autodesk, Amazon Web Services, Cisco Systems, Environmental Systems Research Institute, Honeywell International, International Business Machines Corporation (IBM), dan Motorola Solutions. 

Deputi Bidang Transformasi Hijau dan Digital OIKN Mohammed Ali Berawi menuturkan, pembangunan ICCC IKN ini sebagai bentuk dukungan dari USTDA dalam percontohan teknologi command center di IKN. 

"Ketujuh perusahaan Amerika Serikat tersebut akan mengimplementasikan teknologi kota cerdas di IKN," tutur Ale dalam keterangannya kepada Kompas.com, Jumat (22/11/2024). 

Ale menjelaskan, OIKN mengundang partisipasi internasional untuk turut berpartisipasi dalam pembangunan IKN yang dirancang sebagai kota global. 

Sementara USTDA merupakan lembaga independen pemerintah Amerika Serikat untuk memajukan pembangunan ekonomi dan kepentingan komersial Amerika Serikat di negara-negara berkembang.
 
Untuk itu, OIKN mengapresiasi dukungan Amerika Serikat dalam mewujudkan peluncuran pembangunan ICCC di IKN yang juga merupakan kesempatan berkolaborasi dan memajukan pengetahuan dan teknologi bidang kota cerdas. 

Under Secretary of Commerce for International Trade Marisa Lago menambahkan, dukungan melalui hibah senilai 7,6 juta dollar AS ini merupakan komitmen pemerintah Amerika Serikat dalam mendukung pembangunan IKN dan hubungan erat antara kedua negara. 

Menurutnya, dukungan pada proyek ini merupakan hibah USTDA terbesar dengan nilai dan partisipan perusahaan terbesar. 

"Nusantara bukan hanya Ibu Kota, melainkan simbol pertumbuhan dan keberlanjutan di Indonesia. Kami bangga untuk dapat berkolaborasi dalam mewujudkan visi tersebut," tegas Lago.

sumber

semoga berjalan lancar gan pembangunan IKN program legacynya pak Jokowi, sehingga bisa segera digunakan pak Prabowo atau mas Gibran dan jajarannya emoticon-thumbsup
Diubah oleh kushkoos 25-11-2024 05:31
kakekane.cellAvatar border
kakekane.cell memberi reputasi
1
256
8
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan