Quote:
Quote:
3 Orang Tewas dalam Kecelakaan Mobil TV One dengan Truk di Tol Pemalang
Antara News - detikNews
Kamis, 31 Okt 2024 10:38 WIB
Jakarta -
Mobil yang membawa rombongan kru televisi nasional TV One mengalami kecelakaan dengan truk di Tol Pemalang, Jawa Tengah. Tiga orang tewas dalam kecelakaan tersebut.
"Ya, ada tiga korban meninggal dunia. Saat ini para korban sudah dibawa ke RSI Pemalang," kata Kepala Unit Kecelakaan Polres Pemalang Ipda Widodo Apriyanto, dikutip Antara, Kamis (31/10/2024).
Widodo mengatakan kecelakaan terjadi di Km 315 Tol Batang-Pemalang pagi tadi. Polisi masih melakukan olah TKP dan meminta keterangan sejumlah saksi mengenai penyebab kecelakaan.
Dia menuturkan tiga korban meninggal merupakan penumpang mobil TV One berpelat B-1048-DKG. Widodo menjelaskan kecelakaan terjadi saat mobil kru TV One melaju dari arah Jakarta menuju Semarang bertabrakan dengan mobil boks pelat AD-2987-NF.
Polisi belum bisa menjelaskan kronologi kecelakaan tersebut secara detail. Hal itu karena masih dalam penyelidikan di TKP.
"Belum, nanti biar semuanya jelas dulu dari kecelakaan itu," kata Widodo.
https://news.detik.com/berita/d-7615...i-tol-pemalang
Quote:
Mengenal Bahaya Microsleep, Penyebab Kecelakaan Maut Mobil Kru tvOne
Adri Prima • 31 Oktober 2024 14:57
Jakarta: Mobil rombongan jurnalis tvOne mengalami kecelakaan di Tol Jakarta - Pemalang KM 315, Kamis, 31 Oktober 2024. Kecelakaan ini memakan korban jiwa sebanyak 3 orang antara lain sopir dan dua jurnalis tvOne.
"tvOne dengan penuh rasa duka, mengabarkan telah terjadi kecelakaan yang mengakibatkan hilangnya insan terbaik kami. Kendaraan yang ditumpangi kru tvOne dengan plat nomor B 1048 DKG mengalami kecelakaan pada hari ini (Kamis, 31/10/2024) di Jalan Tol Jakarta – Pemalang KM 315," tulis pernyataan resmi tvOne.
Kecelakaan ini terjadi ketika kru produksi progam investigasi Fakta sedang dalam perjalanan untuk meliput ke Gresik. Namun mobil yang membawa kru dan jurnalis tersebut berhenti di bahu jalan dan seketika ditabrak oleh truk berkecepatan tinggi dari arah belakang.
"Sebelumnya kami sempat mampir untuk sholat subuh di rest area, kemudian kami melanjutkan perjalanan. Ketika diperjalanan kaca depan mobil agak kotor dan harus dibersihkan manual, kami akhirnya berhenti di bahu jalan. Saat itu itu tiba-tiba kami ditabrak dari belakang," Kata Felicia, jurnalis tvOne salah satu korban kecelakaan.
Sopir truk mengalami microsleep
Selain kelengahan sopir rombongan tvOne yang berhenti di bahu jalan, kecelakaan ini juga disebabkan oleh pengemudi truk berinisial C (36) sempat tertidur alias mengalami micro sleep.
"Setelah kita lakukan pemeriksaan mendalam dan olah TKP, akhirnya terbukti bahwa yang bersangkutan itu bukan menghindar mobil oleng. Tapi yang bersangkutan itu tertidur sesaat," kata Kabid Humas Polda Jawa Tengah, Kombes Artanto kepada wartawan.
Mengenal microsleep
Microslee merupakan suatu kejadian hilangnya kesadaran atau perhatian seseorang karena merasa mengantuk, sehingga kamu tertidur secara tiba-tiba namun hanya dalam waktu yang sangat singkat, dan disertai dengan sentakan kepala yang keras. Sentakan kepala secara tiba-tiba ini tanda jika seseorang ketiduran.
Durasi microsleep tersebut bisa bertambah lama jika seseorang benar-benar memasuki kondisi tidur. Pada umumnya, microsleep sering ketika melakukan pekerjaan yang monoton seperti saat menyetir, berkendara motor, atau saat di depan layar komputer atau smartphone.
Dalam kasus microsleep, aktivitas mengemudi menjadi yang paling berbahaya karena meyangkut keselamatan diri sendiri dan orang lain.
Melansir dari halodoc, seseorang cenderung berpotensi mengalami microsleep karena beberapa hal. Pertama adalah gangguan tidur, lalu mereka yang bekerja shift malam, kemudian yang kekurangan tidur, dan yang terakhir adalah mereka yang sedang dalam pengobatan atau mengkonsumsi obat yang memberikan efek samping mengantuk.
Jika dibiarkan, kebiasaan microsleep bisa menimbulkan bahaya bagi keselamatan. Ini karena microsleep berisiko menyebabkan kecelakaan akibat kehilangan kesadaran saat sedang mengendarai kendaraan.
Tips mencegah Microsleep
Untuk mencegah terjadinya microsleep, pastikan Anda memenuhi kebutuhan waktu tidur sekitar 6-8 jam sehari dan berhati-hatilah jika tidur kurang dari 6 jam, khususnya sebelum berkendara jarak jauh. Saat merasa mengantuk, lakukan power nap (tidur singkat yang menyegarkan) dulu sebelum mengemudi mobil.
Setelah memastikan waktu tidur yang cukup, berkendaralah dengan rileks dan nyaman. Dengarkan musik kesukaan dan lakukan gerakan senam ringan di tempat duduk saat terkena macet.
Lakukan gerakan mata setiap dua detik sekali dan mengecek spion setiap delapan detik sekali. Mengobrol dengan teman perjalanan bisa dilakukan untuk menghindari rasa bosan.
https://www.medcom.id/nasional/peris...obil-kru-tvone
Benar2 nyawa semakin murah di Indonesia, selain makin banyak pembunuhan juga makin banyak kecelakaan
Panjang jalan tol bertambah tapi kualitas otak pengendara kendaraan makin anjlok
Sampai truk gede nyalip di bahu jalan itu ngapain coba
Kalau pemerintah benar2 punya hati sebaiknya benar2 melakukan reformasi hukum beserta penegaknya di Indonesia
Kepolisian dan pengadilan dirombak habis habisan supaya tidak korup lagi
Hukum harus semakin keras, mandatori hukuman mati untuk pembunuhan & peredaran narkoba & penembakan senpi tanpa izin... penjara seumur hidup & maksimal hukuman mati untuk koruptor, pemerkosa... dan untuk kasus kelalaian berkendara seperti ini seharusnya penjara minimal 10 tahun dan maksimal 20 tahun + SIM dicabut seumur hidup