Kaskus

News

ibnoe.redkot852Avatar border
TS
ibnoe.redkot852
Sudah Sah Jabat Presiden, Prabowo Umumkan Menteri Malam Ini?
Sudah Sah Jabat Presiden, Prabowo Umumkan Menteri Malam Ini?
Ketua Harian DPP Partai Gerindra, Sufmi Dasco Ahmad menyampaikan terkait dengan pengumuman menteri ddi Kabinet Presiden Prabowo Subianto dan Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka.

Dia mengatakan, bahwa teknis perihal pengumuman menteri-menteri kabinet Prabowo-Gibran sejauh ini masih terus dibahas. Namun diketahui, nama-nama tersebut akan langsung diumumkan malam ini, setelah Prabowo-Gibran resmi dilantik.

“Ya ini kita baru mau bicarakan teknis untuk pengumuman kabinet nanti malam,” kata Dasco di Kompleks Parlemen, Senayan, pada Minggu (20/10).

“Pada siang ini kita akan ke Istana untuk rencananya melepas Pak Jokowi yang akan bertolak ke Solo,” ujarnya.

Adapun diketahui, kabar terkait dengan pengumuman menteri di kabinet Prabowo-Gibran yang akan diumumkan pada malam ini disampaikan oleh Dasco.



“Nanti malam. Insyaallah nanti malam,” kata Dasco.
0
548
22
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan