Kaskus

Entertainment

amekachiAvatar border
TS
amekachi
Selamat! Tiktoker Hasan Abdillah Dilantik jadi Anggota DPRD Jakarta dari PKS









Selamat! Tiktoker Hasan Abdillah Dilantik jadi Anggota DPRD Jakarta dari PKS
Selamat! Tiktoker Hasan Abdillah Dilantik jadi Anggota DPRD Jakarta dari PKS

Setiap warga negara Indonesia yang mempunyai kapasitas, pada dasarnya diperbolehkan untuk memiliki jabatan apapun di kepemerintahan ya gansist. Mungkin beberapa waktu yang lalu ada pelawak terkenal Ardiansyah Komeng yang dengan hebatnya perolehan 5,4 juta suara, jauh mengungguli 53 calon senator lainnya yang maju di Jawa Barat. Sekarang pun ada daripada beberapa warga Indonesia berkapasitas tersebut, akhirnya resmi menerima jabatan.

Hasan Abdillah, seorang konten kreator yang populer di TikTok dengan jutaan pengikut, baru-baru ini dilantik menjadi anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Jakarta untuk periode 2024-2029 dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS). Dalam pidatonya setelah dilantik, Hasan menyatakan komitmennya untuk mengadvokasi kepentingan masyarakat, terutama dalam bidang pemerintahan. Ia berjanji akan memanfaatkan pengaruhnya sebagai anggota dewan untuk menyelesaikan masalah-masalah yang dihadapi oleh masyarakat.


Quote:




Selamat! Tiktoker Hasan Abdillah Dilantik jadi Anggota DPRD Jakarta dari PKS
Dirinya termasuk dari salah satu nama 106 legislator yang sumpah jabatan di gedung DPRD Jakarta pada (26/8). Ditengah suasana Indonesia seperti ini, disaat ada sebagian warga masyarakat mengatakan jika kondisi negara ini sedang tidak baik-baik saja. Hasan Abdillah menyampaikan, dirinya akan menjadikan medsosnya sebagai sarana demi kepentingan legislatif, seperti untuk sosialisasi dan menampung aspirasi.

Hasan Abdillah adalah contoh bagaimana popularitas dari media sosial dapat dijadikan sebagai alat untuk memperjuangkan kepentingan masyarakat dan membawa perubahan positif melalui jalur politik di DPRD Jakarta. Selamat juga untuk yang tiktoker tersebut, selain seleb TikTok, Hasan juga ternyata seorang YouTubers dan selebgram dengan jutaan pengikut.

Semoga beliau bisa menjalankan amanah yang diberikan rakyat kepadanya!


Sumber Tulisan dan Gambar:

Kompas

Suara

aldo12Avatar border
tatikartiniAvatar border
yayangpalupiAvatar border
yayangpalupi dan 10 lainnya memberi reputasi
11
779
25
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan