- Beranda
- Komunitas
- News
- Sains & Teknologi
Ultimatum! Aplikasi Bigo Live Terancam Diblokir di Indonesia


TS
amekachi
Ultimatum! Aplikasi Bigo Live Terancam Diblokir di Indonesia

Sumber gambar: Merdeka
Ultimatum! Aplikasi Bigo Live Terancam Diblokir di Indonesia, Kecuali jika Mereka Beritikad Baik Menyelesaikan Masalah Judi Online dan Pornografi di Aplikasinya
Langkah-langkah pemerintah dalam mengantisipasi segala bentuk kejahatan di internet, sekarang lagi begitu menggebu-gebu nih gansist. Setelah beberapa waktu lalu beberapa sarana penyediaan jasa seperti DuckDuckGo telah dinyatakan terblokir penggunaannya di Indonesia. Saat ini pun kembali lagi satu aplikasi populer bisa terkena dampaknya, jika mereka tidak segera mengikuti apa yang diinginkan oleh pemerintah.
Aplikasi Bigo Live, platform live streaming yang populer di Indonesia, kini berada dalam ancaman untuk diblokir oleh Kementerian Komunikasi dan Informatika. Ancaman tersebut muncul setelah adanya temuan konten perjudian online dan pornografi yang tersebar di aplikasi tersebut. Menurut Menteri Kominfo, Budi Arie Setiadi, pihak Bigo Live diminta untuk segera menghapus konten-konten negatif tersebut. Jika tidak, maka langkah hukum akan diambil untuk memblokir aplikasi tersebut.
Quote:
Spoiler for :
Budi Arie pun telah mengirimkan surat peringatan kedua kepada PT Bigo Technology Indonesia pada hari Rabu (21/8). Setelahnya, sehari kemudian beliau ungkapkan pernyataan ke CNBCIndonesia, bahwa surat tersebut semacam ultimatum. Yang berisi didalamnya termuat, jika pihak Bigo Live tidak menunjukkan itikad baik dalam menyelesaikan permasalahannya yang terkait judi online dan pornografi. Maka bukan cuma pemblokiran saja, tapi langkah hukum pun bakal diterapkan bagi yang bersangkutan tersebut.
Meskipun demikian, Bigo Live masih memiliki kesempatan untuk menyelesaikan permasalahan ini dengan baik dan memperbaiki sistem keamanan dan moderasi mereka. Kementerian Kominfo siap untuk bekerja sama dengan Bigo Live asalkan ada itikad baik dari pihak aplikasi untuk mematuhi regulasi yang berlaku di Indonesia. Semua pihak berharap agar Bigo Live dapat tetap menjadi platform yang aman dan bermanfaat bagi masyarakat Indonesia.
Sumber Tulisan dan Gambar:
CNBC Indonesia
RRI





bang.toyip dan 6 lainnya memberi reputasi
7
1.1K
49


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan