Kaskus

News

CupeakeAvatar border
TS
Cupeake
Sekeluarga Tewas Terbakar, Ditemukan Berpelukan, Kebaikannya Rutin Bagi Sembako,
Sekeluarga Tewas Terbakar, Ditemukan Berpelukan, Kebaikannya Rutin Bagi Sembako Masih Dikenang









TRIBUNJAKARTA.COM - Kebaikan satu keluarga yang tewas terbakar di gudang perabotan, Jalan Tugu, RT 02 RW 08, Kelurahan Jatikramat, Kecamatan Jatikramat, Kecamatan Jatiasih, Kota Bekasi, pada Rabu (3/7/2024) pagi masih dikenang warga.
Pasalnya, gegara dugaan korsleting listrik, nyawa pemilik usaha distributor perabotan rumah tangga, Suryan. Kemudian istrinya bernama Nelly, anaknya bernama Azzahra dan Arssyla serta keponakan bernama Endah yang sedang menginap di masa libur sekolah tak tertolong.

Ditemukan Berpelukan di Kamar Mandi
Kepala Bidang Pemadaman dan Penyelamatan Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (Disdamkarmat) Kota Bekasi Namar Nari menjelaskan, kelima jenazah diduga sengaja berkumpul di kamar mandi saat api membesar menghanguskan seluruh bangunan gudang.
Pasalnya ketika dievakuasi, jenazah ditemukan mengalami luka bakar dengan posisi berpelukan dan bertumpuk di kamar mandi.
"Ditemukan dalam posisi bertumpuk ada yang berpelukan sama anaknya," kata Namar.
Sebagai informasi, Dinas Damkarmat Kota Bekasi menerima laporan kebakaran sekira pukul 07.00 WIB, proses pemadaman dilakukan dengan mengerahkan 14 unit mobil pemadam.
Proses pemadaman berlangsung cukup lama, hingga pukul 14.00 WIB personel Dinas Damkarmat Kota Bekasi masih melakukan pendinginan.

Seluruh bangunan gudang ludes terbakar, termasuk isi perabotan di dalamnya serta satu unit truk boks.
Kini, jenazah sudah diserahkan ke pihak keluarga dan rencananya akan dikebumikan di Sukabumi.

lihat fotoSekeluarga Tewas Terbakar, Ditemukan Berpelukan, Kebaikannya Rutin Bagi Sembako, Satu keluarga tewas terbakar di gudang perabotan, Jalan Tugu, RT 02 RW 08, Kelurahan Jatikramat, Kecamatan Jatikramat, Kecamatan Jatiasih, Kota Bekasi, pada Rabu (3/7/2024) pagi. Diduga karena korsleting listrik, api sudah membakar gudang perabotan tersebut sejak pukul 07.00 WIB.

Kebaikan Dikenang
Tak hanya para karyawannya, warga sekitar turut kehilangan sosok satu keluarga ini.
Keluarga tersebut dikenal dermawan yang kerap membagikan sembako dan daging kurban kepada warga sekitar.
Hal itu diakui Ketua RT 02 RW 08, Muchtar. “Pokoknya orang itu dermawan dan semua alim ulama di sini juga menilai gitu, lalu selalu menyumbangkan sebagai hartanya buat acara keagamaan dan dia orangnya enak dan tetap bergaul juga bersosialisasi dengan warga,” kata Muchtar, Rabu (3/7/2024).

Muchtar menjelaskan, yang bersangkutan pada Idul Adha 2024 sempat mengurbankan dua ekor sapi.

Dagingnya pun langsung dibagikan kepada warga sekitar yang membutuhkan.
“Semua itu suka dilakukan rutin apalagi kemarin waktu bulan idul adha dia (kepala keluarga) juga memberikan bantuan kepada warga di sini berupa sembako dan daging kurban serta membagikan semua daging dari dua ekor sapinya itu,” jelasnya.
“Kedepannya warga saya imbau untuk lebih hati-hati nge rawat rumah, kayak listrik diperhatikan kalau ada korsleting dan semacamnya,” pungkasnya.






Sumber
BALI999Avatar border
marooniaAvatar border
aku.hamil.masAvatar border
aku.hamil.mas dan 2 lainnya memberi reputasi
3
659
30
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan