Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

kissmybutt007Avatar border
TS
kissmybutt007
HP China Honor Magic 6 Pro Bikin Heboh, iPhone 15 Pro Kalah Jauh
HP China Honor Magic 6 Pro Bikin Heboh, iPhone 15 Pro Kalah Jauh

SHARE

HP China Honor Magic 6 Pro Bikin Heboh, iPhone 15 Pro Kalah Jauh Foto: Honor magic6 pro. (S E N S O R)

Jakarta, CNBC Indonesia - Honor Magic 6 Pro bikin geger industri smartphone dan langsung jadi pusat perhatian di ajang Mobile World Congress (MWC) 2024 di Barcelona, Spanyol.

HP itu membawa angin segar dengan berbagai inovasi teranyar yang ditawarkan. Tak cuma dari kemampuan AI yang menyeluruh, tetapi juga rentetan spesifikasi mentereng yang bisa bikin pabrikan HP flagship seperti Apple dan Samsung ketar-ketir.
Honor Magic 6 Pro merupakan HP pertama yang dijual di luar China dengan baterai karbon silikon. Menurut peneliti, baterai tersebut lebih ramah lingkungan dan aman dari risiko panas (overheating) seperti baterai lithium-ion yang dipakai pada mayoritas HP di pasaran saat ini.
Selain itu, Honor Magic 6 Pro juga mengikuti langkah Samsung untuk fokus pada teknologi kecerdasan buatan (AI). Hanya saja, area implementasinya berbeda.
Honor Magic 6 Pro memiliki fitur 'AI eye-tracking' yang memungkinkan pengguna berinteraksi dengan aplikasi hanya dengan mata. Bahkan, dalam sebuah video demo, fitur tersebut mampu membuka mobil dan memindahkannya hanya dengan melihat layar ponsel, dikutip dari Reuters, Senin (26/2/2024).
Di kala HP Android seperti Honor, Samsung, dan Xiaomi sudah menawarkan produk AI yang lebih menyeluruh, nyatanya iPhone 15 Pro dari Apple masih berkutat pada kemampuan fotografi dan ketahanan material semata.
Hal ini lagi-lagi menunjukkan Apple telah lengser sebagai pemimpin inovasi teknologi. Namun, sepertinya hal ini bisa dipastikan pada peluncuran seri iPhone 16 tahun ini. Jika Apple belum juga menawarkan fitur AI dan peningkatan signifikan pada lini iPhone, bukan tak mungkin kekuatan brand-nya akan pudar.
Kembali ke Honor Magic 6 Pro, ponsel ini membawa desain unik nan mewah dengan layar berukuran jumbo 6,78-inci. Salah satu yang bikin tercengang adalah tingkat kecerahan layar yang mencapai 5.000nits. Jauh lebih unggul ketimbang seri iPhone dan Samsung teranyar.
Aspek fotografi juga tetap jadi perhatian. Honor Magic 6 Pro memiliki modul kamera telefoto dengan lensa 2,5x dan aperture f/2.6 yang memungkinkan cahaya masuk lebih banyak.
Sensor kamera utamanya beresolusi 108MP dengan kemampuan zoom digital hingga 100x. Lalu sensor telefotonya ditemani kamera wide beresolusi 50MP, serta kamera ultrawide beresolusi 50MP.
[table][tr][td]Pilihan Redaksi
5 Alasan iPhone 15 Tak Laku, Modal Gengsi Apple Mulai Pudar
Google Bongkar Rahasia Microsoft, Bawa-Bawa Apple
[/td]
[/tr]
[/table]
Baterai karbon silikon Honor Magic 6 Pro memiliki kapasitas jumbo hingga 5.600 mAh. Lalu performanya disokong Snapdragon 8 Gen 3 yang saat ini menjadi chipset bagi HP premium di pasaran.
Soal kemampuan AI, tak cuma fitur eye-tracking yang mencuri perhatian. Honor Magic 6 Pro juga memiliki fitur seperti Magic Text yang mampu mengenali konten teks pada gambar dan mengonversinya menjadi teks yang bisa diedit.
HP ini dijadwalkan rilis di pasar AS. Namun, pertama-tama akan hadir di pasar Eropa dengan harga 1.100 poundsterling di Inggris (Rp 21 jutaan).
Sebagai informasi, Honor dulunya merupakan sub-merek di bawah pabrikan China Huawei, sebelum dijual pada November 2020. Kini Honor dimiliki oleh perusahaan milik pemerintah Shenzhen Zhixin New Information Technology Co.
Pembuat smartphone berbondong-bondong mengimplementasikan AI untuk membantu menggenjot pasar HP yang lesu dalam beberapa tahun terakhir.
Di China, Honor bersaing ketat dengan Apple dan Oppo dalam hal pangsa pasar. Kini Honor juga tengah mengembangkan integrasi model bahasa besar AI (LLM), yakni tool serupa ChatGPT, untuk disematkan pada ponselnya.
Pada 2023 lalu, Apple meraup 17,3% pangsa pasar di China. Honor beda tipis, yakni 17,1%, menurut data IDC.
"Kami sangat percaya dengan kekuatan transformatif dalam kolaborasi, terutama di era AI," kata CEO George Zhao dalam keterangan resminya.

https://www.cnbcindonesia.com/tech/2...pro-kalah-jauh



HP China Honor Magic 6 Pro Bikin Heboh, iPhone 15 Pro Kalah Jauh

chatgpt udah kenalan belum sama AInya
0
126
2
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan