Kaskus

News

kutarominami69Avatar border
TS
kutarominami69
Organisasi Perempuan Penghayat Kepercayaan Berkunjung ke Kementerian Agama
Untuk Pertama Kalinya, Organisasi Perempuan Penghayat Kepercayaan Berkunjung ke Kementerian Agama

Organisasi Perempuan Penghayat Kepercayaan Berkunjung ke Kementerian Agama

Dwi Setiyani Utami selaku Ketua Puanhayati Jawa Tengah saat berkunjung ke kantor wilayah Kementerian Agama (Kanwil Kemenag) Jawa Tengah

AKURAT.CO, Untuk pertama kalinya Perempuan Penghayat Indonesia (Puanhayati) Jateng berkunjung ke kantor wilayah Kementerian Agama (kanwil Jateng).

Pertemuan yang dilakukan pada Rabu (17/1/2024) guna mengkuhkan aspek toleransi yang dikampanyekan kementerian agama.

Selain itu, sejak tahun 2018 Puanhayati Jateng yang merupakan tempat berkumpul perempuan-perempuan penghayat kepercayaan terhadap Tuhan YME telah bersama FKUB melalui gema FKUB dan kegiatan kegiatan FKUB lainnya turut aktif membangun semangat kerukunan dan kebangsaan demi menghidupkan harmonisasi kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara.

"Dalam ajaran kami memang kami diwajibkan untuk menjaga dan menjunjung tinggi peraturan negara dalam naungan Pancasila, NKRI dan Bhineka Tunggal Ika dalam sikap yang bisa mewujudkan harmonisasi itu bisa berjalan" tutur Dwi Setiyani Utami selaku Ketua Puanhayati Jawa Tengah.

Organisasi Perempuan Penghayat Kepercayaan Berkunjung ke Kementerian Agama

Pemgurus Puanhayati Jateng dan pejabat Kemenag Jateng berfoto bersama

Kunjungan Puanhayati disambut hangat oleh Kabid Tata Usaha Wahid Arbani dan bidang Kerukunan Umat Beragama Zaima Chasanaah.

Kedua pejabat Kemenag Jateng tersebut menyambut baik kedatangan Puanhayati dalam mensosialisasikan keberadaan organisasi dan ajaran kepercayaan terhadap Tuhan YME.

"Peran Harmonisasi masyarakat adalah salah satu tugas Kemenag yang dalam moderasi beragama salah satu pilarnya adalah menghormati keberadaan budaya lokal", kata Wahid.

Puanhayati sendiri adalah organisasi payung untuk perempuan penghayat kepercayaan yang pertama kali dideklarasikan di Indonesia tahun 2017 sedang Jawa Tengah pertama dideklarasikan tahun 2018.

Dalam gerakannya selalu mengedepankan nilai nilai luhur ajaran kepercayaan terhadap Tuhan YME sebagai ajaran kearifan lokal bangsa Indonesia baik itu dalam basis budaya, pendidikan anak bangsa, kelestarian ajaran, pemberdayaan berkelanjutan serta upaya kontribusi penghayat kepercayaan untuk bangsa dan negara.

Paska putusan MK no 97 / PU tahun 2016 keberadaan penghayat kepercayaan semakin diakui dalam status kependudukannya dalam akomodir layanan hak kepercayaan terhadap Tuhan YME.

Dan ini semakin diperkuat dengan adanya UU KUHP no 1 tahun 2023 pasal 506 tentang penistaan kepercayaan terhadap Tuhan YME dan Perpres no 58 th 2024 tentang moderasi beragama.

Terbitnya Perpres ini adalah dorongan bottom up yang dalam hal ini Jawa Tengah menjadi pelopor yang memunculkan narasi moderasi beragama yang ditandai dengan gerakan kebangsaan watugong 10 Oktober 2020 inisiasi dari FKUB.

Termasuk dibelakangnya juga ada KUB kemenag yang turut mendukung dan Puanhayati ikut menandatangani piagam tersebut.

Puanhayati bersilahturahmi dan menyambut dengan suka cita terbitnya peraturan presiden no 58 tentang moderasi beragama.

Di Jawa tengah saat ini sudah 11 Puanhayati kota kab yang terbentuk yaitu di Kota Semarang, Kab Semarang, Kab Kendal, Kab Batang, Kab Tegal, Kan Banyumas, Kab Cilacap, Kab Klaten, Kab Sukoharjo, Kab Pati, Kab Sragen. Dan sudah masuk kepengurusan Pemalang, banjarnegara , Pekalongan, Boyolali.

Ada sekitar 20 organisasi yg aktif di Puanhayati. Dari 178 organisasi yg terdaftar di level indonesia. Diantaranya Persatuan Warga Sapta Darma, Paguyuban noormanto, Kapribaden, Pranajati, medal Urip, rukun warga, paguyuban budaya bangsa, Pangarso Budi Utomo, perseorangan, wayah kaki, Cahya buwana, palang putih, kawruh jiwo, PPBH, perjalanan, dll

Dalam ciri heterogenitas anggota yg beragam, ada semangat solidaritas atas persamaan nasib dan sejarah perjuangan dalam memperjuangkan hak hak konstitusi tanpa menghalangi satu sama lain dalam melaksanakan peribadahan sesuai keyakinan masing masing. Masing masing organisasi memiliki tata cara peribadahan tersendiri serta tetap saling menghormati satu sama lain.

Audiensi juga bermaksud memperkenalkan kepengurusan Puanhayati Jawa Tengah di periode yang baru.

Dwi Setiyani Utami, ketua terpilih, mohon bimbingan dan support dari kemenag untuk bisa bersama sama membawa Jawa tengah lebih harmoni. Saling menghormati dan berbhineka untuk Indonesia maju, unggul, damai dan bersatu.

[url]https://jateng.akuraS E N S O Rnews/1333774335/untuk-pertama-kalinya-organisasi-perempuan-penghayat-kepercayaan-berkunjung-ke-kementerian-agama?page=2[/url]

Mantap , bukan


0
182
7
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan