Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

yellowmarkerAvatar border
TS
yellowmarker
Padang Savana Gunung Bromo Makin Hijau dan Indah Usai Terbakar, Ternyata Ini
Penyebabnya


Selasa 21 November 2023 19:00 WIB
Padang Savana Gunung Bromo Makin Hijau dan Indah Usai Terbakar, Ternyata Ini

Wahyu Sibarani, Jurnalis

PADANG savana di Gunung Bromo, Jawa Timur kini makin hijau dan indah setelah terbakar hebat, pada September 2023. Kondisi rumput yang sempat mati gosong kini sudah tumbuh lagi dengan subur. Pertumbuhannya sangat cepat. Apa sebabnya?

Kondisi terkini Padang Savana Gunung Bromo dilaporkan oleh pemilik akun X Ruang Lifehack @risesknight121 melalui sebuah video pendek.

Dipantau oleh MNC Portal Indonesia, Selasa (21/11/2023) ini dalam video pendek tersebut terlihat padang savana yang dulunya menghitam dan abu-abu karena terbakar hebat pada September 2023 lalu itu kini berubah total. Setiap titik yang ada di padang savana tersebut kini benar-benar menghijau.

Bahkan warna hijau yang muncul terlihat lebih segar dibanding biasanya. Mengantisipasi keheranan tersebut, Ruang Lifehack justru langsung memberikan jawaban mengapa padang savana Gunung Bromo kini jauh terlihat lebih indah setelah terbakar.

Ternyata menurut mereka ada berkah tersendiri saat padang savana itu terbakar. Sisa-sisa pembakaran yang terjadi di padang savana Gunung Bromo menghasilkan dua material yakni abu dan arang.

"Perlu diketahui tanah tersubur yang ada di Bumi di Hutan Amazon yang disebut juga "Terra Preta" komposisi dominannya adalah arang. Jika ditanami dengan tumbuhan maka akan tumbuh lebih cepat dan subur," jelas Ruang Lifehack.

Padang Savana Gunung Bromo Makin Hijau dan Indah Usai Terbakar, Ternyata Ini

Jadi menurut mereka pembakaran yang terjadi justru secara alami memberikan arang ke tanah yang ada di padang savana Gunung Bromo. Dari situ tanah di padang savana Gunung Bromo memang jadi semakin subur dibanding sebelumnya.

"Indah banget Bromo sekarang jadi padang rumput gitu kaya di Swiss. Mari jaga alam tetap hijau dan lestari," terang Ruang Lifehack.

Penelitian yang dilakukan Gusmailina M Rasyid dan Gustan Pari yang berjudul Membangun Kesuburan Lahan dengan Arang menguatkan klaim Ruang Lifehack. Penelitian yang dirilis oleh Pusat Penelitian dan Pengembangan Hasil Hutan itu menyebutkan penggunaan arang sangat disarankan untuk mengembalikan tingkat kesuburan tanah atau lahan.

"Arang bukanlah pupuk, tetapi dengan keberadaan arang di dalam tanah dapat membangun kembali kesuburan tanah yang rusak, karena arang dapat menaikkan pH tanah dari masam ke tingkat netral," tulis laporan tersebut.

Padang Savana Gunung Bromo Makin Hijau dan Indah Usai Terbakar, Ternyata Ini

Disebutkan lagi dalam penelitian itu arang memiliki sifat sebagai angen untuk meningkatkan pH tanah pH tanah. Jadi arang sangat cocok digunakan untuk lahan marginal yang tersebar luas di Indonesia.

Arang menurut mereka dapat memperbaiki struktur, serta aerasi dan drainase tanah, sehingga dapat memacu perkembangan mikroorga-nisme penting dalam tanah, oleh karena itu pemberian arang dapat memperbaiki sifat fisik, kimia dan biologi tanah.

"Jika struktur dan tekstur tanah baik, maka kehidupan mikroorganisme tanah akan berkembang lebih baik," tegas mereka.

(sal)


Quote:




Janganlah kita gampang menghakimi orang... emoticon-Traveller

Diubah oleh yellowmarker 23-11-2023 14:06
lola0
adolfsbasthian
jiresh
jiresh dan 5 lainnya memberi reputasi
6
880
35
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan