Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

dvayyaAvatar border
TS
dvayya
Akses myBCA Perlu BCA ID, Ini Cara Buatnya
Akses myBCA Perlu BCA ID, Ini Cara Buatnya
Penting nggak sih buat BCA ID? BCA ID sangat penting buat Agan Sista yang ingin mengakses aplikasi myBCA. Perlu diketahui, akses myBCA tak akan bisa dilakukan tanpa BCA ID!

Apa itu BCA ID?

BCA ID merupakan user IDyang digunakan untuk mengakses semua portofolio BCA Agan Sista, mulai dari rekening, deposito, investasi, dan produk BCA lainnya pada myBCA. Dilansir dari BCA, dapat dibuat langsung di myBCA dan terdiri dari kombinasi huruf dan angka dengan minimal 6 karakter serta maksimal 21 karakter.

Setelah memiliki BCA ID, Agan Sista bisa mengakses myBCA untuk menikmati beragam kebutuhan perbankan mulai dari transfer, cek e-statement, investasi Reksa Dana dan Obligasi, bayar berbagai tagihan, buka deposito, hingga Paylater di aplikasi myBCA.

Bagaimana cara membuat BCA ID di myBCA?

Agan Sista install dahulu aplikasi myBCA di Google Play Store atau App Store. Setelah install ikuti cara di bawah ini:

1. Buka aplikasi myBCA

Akses myBCA Perlu BCA ID, Ini Cara Buatnya

2. Pilih ‘Buat BCA ID Sekarang’

Akses myBCA Perlu BCA ID, Ini Cara Buatnya

3. Tentukan BCA ID, email dan password yang diinginkan, centang syarat & ketentuan yang berlaku, lalu ‘Lanjut’

Akses myBCA Perlu BCA ID, Ini Cara Buatnya

4. Konfirmasi Rekening BCA. Jika belum punya rekening BCA, kamu juga bisa bikin rekening BCA secara online.

Akses myBCA Perlu BCA ID, Ini Cara Buatnya

5. Masukkan nomor kartu ATM, pilih Lanjut

Akses myBCA Perlu BCA ID, Ini Cara Buatnya

6. Kirim SMS untuk verifikasi

Akses myBCA Perlu BCA ID, Ini Cara Buatnya

7. Masukkan ‘PIN m-BCA’, jika kamu memiliki m-BCA

Akses myBCA Perlu BCA ID, Ini Cara Buatnya

8. Lakukan aktivasi BCA ID yang dikirim via email

Akses myBCA Perlu BCA ID, Ini Cara Buatnya

9. Login kembali menggunakan BCA ID yang baru diregistrasi

Akses myBCA Perlu BCA ID, Ini Cara Buatnya

Ikuti petunjuk dengan teliti ya Agan Sista, supaya proses pembuatan BCA ID bisa berjalan dengan lancar. Setelah registrasi dan aktivasi, Agan Sista bisa mengakses myBCA untuk berbagai transaksi perbankan dari mana saja dan kapan saja.

emoticon-Big Kissemoticon-Big Kissemoticon-Big Kiss


bulukududuk
briantxx
CaiFuk
CaiFuk dan 2 lainnya memberi reputasi
3
5.9K
6
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan