masnukhoAvatar border
TS
masnukho 
Heboh Video Oknum 3 Perawat Ejek Pasien Kritis, Apakah Pantas Dilakukan oleh Nakes?
Heboh aksi tiga oknum perawat ejek pasien kritis, apakah ini pantas untuk dilakukan?


Miris, publik di media sosial tengah dihebohkan dengan beredarnya sebuah video yang memperlihatkan tiga oknum perawat yang dianggap mentertawakan serta mengejek seorang pasien yang tengah mengalami kondisi kritis.

Dilansir dari akun Instagram @rctiplusofficial, dikabarkan bahwa perbuatan kurang etis tersebut dilakukan oleh tiga orang oknum perawat sukarela yang bertugas di Puskesmas Kampili, Desa Kampili, Kecamatan Pallangga, Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan pada hari Kamis, 9 November 2023 kemarin.

Adapun kronologis kejadian menurut keterangan resmi dari pihak Puskesmas Kampili, dibenarkan bahwa 3 oknum perawat tersebut adalah perawat sukarela yang beetugas di Puskesmas Kampili, sedangkan kejadian tersebut bermula saat ada seorang pemuda yang mengalami kecelakaan tunggal dibawa ke Puskesmas oleh saksi peristiwa kecelakaan. Saat sampai di rumah sakit pemuda tersebut masih tidak sadarkan diri, sehingga mendapatkan ejekan dari ketiga perawat yang dinilai kurang etis dan tidak profesional karena bercanda di keadaan yang tidak sepantasnya.




Alih-alih memberikan pertolongan pada pasien yang mengalami kecelakaan, tiga oknum perawat yang bernama Dasriani, Hasriani, dan Nurhayani malah merekam dan cengengesan seolah mengejek korban kecelakaan tunggal yang diduga berkendara dalam keadaan mabuk.

Di dalam video yang direkam oleh perawat bernama Hasriani menunjukkan bahwa mereka berusaha menyadarkan pasien dengan bercanda dan mengeluarkan perkataan yang tidak seharusnya diucapkan.

Sontak saja video tersebut pun viral dan mendapatkan sorotan dari netizen, sebelum akhirnya pihak Puskesmas Kampili meminta maaf dan menjelaskan bahwa ketiga perawat tersebut telah disanksi skor selama satu bulan.




Melihat adanya kejadian viral ini tentu saja kita bisa mendapatkan pelajaran sekaligus peringatan GanSis.
Sebagai seorang tenaga kesehatan atau tenaga medis, tentu saja Agan dan Sista harus bekerja dengan profesional sesuai SOP agar tidak menyalahi aturan apa lagi berbuat tidak etis yang bisa mencoreng tenaga media atau perawat lain yang bekerja dengan hati dan kejujuran.

Alangkah baiknya saat bercanda kita melihat dulu situasi dan posisi yang tepat GanSis, pastinya dengan tujuan agar candaan kita tidak kelewatan sehingga dapat menimbulkan ketersinggungan.

Bagaimana menurut kalian dengan adanya pemberitaan heboh ini?
Silakan berikan pendapat kalian di bawah!


Konten Sensitif


Penulis:@masnukho©2023
Narasi
Ulasan pribadi
Sumber gambar
1,2,3,4
Referensi
disinidan disini
bukan.bomat
erwansetiawan
screamo37
screamo37 dan 13 lainnya memberi reputasi
14
2.9K
146
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan