- Beranda
- Komunitas
- Entertainment
- The Lounge
Kisah Dejavu: RRQ Kembali Tersungkur di Tangan Bigetron Alpha


TS
idhochan
Kisah Dejavu: RRQ Kembali Tersungkur di Tangan Bigetron Alpha
Bigetron Alpha kalahkan RRQ, dejavu VYN dan Mahaka Square
Ada beberapa sejarah yang terulang usai RRQ tumbang di tengan Bigetron Alpha pada playoff MPL ID S12.
RRQ secara mengejutkan harus bertekuk lutut dengan skor 0-3 di tangan Bigetron Alpha pada semifinal lower bracket playoff MPL ID S12, Jumat (13/10/2023), yang digelar di Mahaka Square. Hasil tersebut membuat ada banyak sejarah di masa lalu yang kembali terulang.
Perjalanan tim dengan nama lengkap Rex Regum Qeon di playoff MPL ID S12 ini berlangsung mengejutkan, terlebih mereka adalah penghuni peringkat dua besar pada musim reguler dan berhak tampil di upper bracket playoff. Namun, ternyata mereka tidak mampu meraih satu pun kemenangan di babak tersebut.
Pada pertandingan pertama, Lemon cs yang sempat unggul 2-0 atas Geek Fam ID, secara mengejutkan harus menuai kekalahan 2-3 pada pertandingan tersebut. Mereka pun harus turun ke lower bracket dan berjumpa dengan Bigetron.
Mengingat Sang Raja memiliki rekor yang bagus atas Bigetron di musim reguler dengan selalu meraih kemenangan, mereka pun sangat diunggulkan untuk bisa melangkah ke final upper bracket. Namun, ternyata mereka tidak mampu meraih satu pun kemenangan di tiga game pertama.
Hasil ini pun membuat langkah mereka di playoff MPL ID S12 harus terhenti. Mereka juga kini telah dipastikan akan absen dari gelaran M5 World Championship, di mana ini adalah kali pertama mereka absen di sepanjang sejarah gelaran M-Series.
Selain itu, ada juga banyak sejarah yang kembali terulang dari hasil ini, karena memiliki banyak kesamaan, terutama di playoff MPL ID S3.
Beberapa sejarah yang terulang di laga RRQ vs Bigetron Alpha
Sejarah yang dimaksud pada pertandingan tersebut adalah keberhasilan Bigetron untuk kembali menjadi tim yang berhasil memulangkan RRQ di playoff MPL ID S12. Hal ini juga pernah berhasil mereka lakukan di Season 3.
Saat itu, Bigetron Esports berhasil mengalahkan PSG.RRQ dengan skor 2-1 di laga ronde pertama lower bracket. Alhasil, Lemon cs pun harus pulang di hari pertama playoff MPL ID S3 dan melengkapi performa kurang maksimal mereka sejak musim reguler berlangsung.
Terlepas dari hasil, saat itu BTR juga diperkuat oleh VYN yang berstatus sebagai pemain pinjaman dari RRQ untuk melengkapi line-up utama tim bersama Branz, Taka, Bravo, dan DreamS. Karena di MPL ID S12, VYN juga berada di roster Bigetron Alpha, sejarah di masa lalu tersebut kembali terulang.
Sejarah lainnya yang kembali terulang pada MPL ID S12 ini juga berkaitan dengan venue playoff. Pada MPL ID S3, venue playoff yang digunakan adalah Mahaka Square, atau sama dengan yang venue S12
Hal-hal ini memang sedikit banyak berkaitan dengan klenik yang tidak bisa dijelaskan dengan akal sehat. Namun karena Mahaka Square sudah sangat lama tidak lagi digunakan untuk menggelar playoff MPL ID setelah terakhir kali dipakai pada Season 3, hal ini menunjukkan bahwa venue tersebut memang tidak ramah bagi Sang Raja
Ada beberapa sejarah yang terulang usai RRQ tumbang di tengan Bigetron Alpha pada playoff MPL ID S12.
RRQ secara mengejutkan harus bertekuk lutut dengan skor 0-3 di tangan Bigetron Alpha pada semifinal lower bracket playoff MPL ID S12, Jumat (13/10/2023), yang digelar di Mahaka Square. Hasil tersebut membuat ada banyak sejarah di masa lalu yang kembali terulang.
Perjalanan tim dengan nama lengkap Rex Regum Qeon di playoff MPL ID S12 ini berlangsung mengejutkan, terlebih mereka adalah penghuni peringkat dua besar pada musim reguler dan berhak tampil di upper bracket playoff. Namun, ternyata mereka tidak mampu meraih satu pun kemenangan di babak tersebut.
Pada pertandingan pertama, Lemon cs yang sempat unggul 2-0 atas Geek Fam ID, secara mengejutkan harus menuai kekalahan 2-3 pada pertandingan tersebut. Mereka pun harus turun ke lower bracket dan berjumpa dengan Bigetron.
Mengingat Sang Raja memiliki rekor yang bagus atas Bigetron di musim reguler dengan selalu meraih kemenangan, mereka pun sangat diunggulkan untuk bisa melangkah ke final upper bracket. Namun, ternyata mereka tidak mampu meraih satu pun kemenangan di tiga game pertama.
Hasil ini pun membuat langkah mereka di playoff MPL ID S12 harus terhenti. Mereka juga kini telah dipastikan akan absen dari gelaran M5 World Championship, di mana ini adalah kali pertama mereka absen di sepanjang sejarah gelaran M-Series.
Selain itu, ada juga banyak sejarah yang kembali terulang dari hasil ini, karena memiliki banyak kesamaan, terutama di playoff MPL ID S3.
Beberapa sejarah yang terulang di laga RRQ vs Bigetron Alpha
Sejarah yang dimaksud pada pertandingan tersebut adalah keberhasilan Bigetron untuk kembali menjadi tim yang berhasil memulangkan RRQ di playoff MPL ID S12. Hal ini juga pernah berhasil mereka lakukan di Season 3.
Saat itu, Bigetron Esports berhasil mengalahkan PSG.RRQ dengan skor 2-1 di laga ronde pertama lower bracket. Alhasil, Lemon cs pun harus pulang di hari pertama playoff MPL ID S3 dan melengkapi performa kurang maksimal mereka sejak musim reguler berlangsung.
Terlepas dari hasil, saat itu BTR juga diperkuat oleh VYN yang berstatus sebagai pemain pinjaman dari RRQ untuk melengkapi line-up utama tim bersama Branz, Taka, Bravo, dan DreamS. Karena di MPL ID S12, VYN juga berada di roster Bigetron Alpha, sejarah di masa lalu tersebut kembali terulang.
Sejarah lainnya yang kembali terulang pada MPL ID S12 ini juga berkaitan dengan venue playoff. Pada MPL ID S3, venue playoff yang digunakan adalah Mahaka Square, atau sama dengan yang venue S12
Hal-hal ini memang sedikit banyak berkaitan dengan klenik yang tidak bisa dijelaskan dengan akal sehat. Namun karena Mahaka Square sudah sangat lama tidak lagi digunakan untuk menggelar playoff MPL ID setelah terakhir kali dipakai pada Season 3, hal ini menunjukkan bahwa venue tersebut memang tidak ramah bagi Sang Raja
0
127
5


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan