Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

si.matamalaikatAvatar border
TS
si.matamalaikat
Instruktur Mengemudi Menabrak Bangunan Tempatnya Bekerja, Satu Orang Terluka
Quote:


Agan pernah melakukan kesalahan saat sedang bekerja ? Dan berpikir Agan mungkin merasa menjadi orang paling kurang beruntung karena melakukan kesalahan tersebut. Tapi, setelah membaca berita kali ini, mungkin Agan akan merasa bersyukur.

Sebuah kejadian yang memalukan dilakukan oleh instruktur mengemudi di Lakewood, Colorado, pasalnya dia menabrakkan mobil yang biasa dipakai untuk latihan mengemudi ke tempat kerjanya sendiri. Polisi pun sampai dipanggil ke lokasi kejadian untuk menyelediki kasus tersebut.

Polisi menyebut ada satu orang yang mengalami luka ringan, tapi tidak mengungkapkan siapa yang terluka. Mengutip artikel Carsscoops, dari keterangan saksi mata di lokasi kejadian, beberapa orang dapat keluar dari bangunan tersebut saat mobil itu melaju ke arah mereka. Kejadian ini terjadi pada Selasa pagi, 8 Agustus 2023.

Quote:


Mengutip artikel berita dari 9news.com, menurut hasil penyelidikan polisi; instruktur pengemudi itu hendak memarkirkan mobil. Tapi, bukannya parkir dengan benar, mobil Hyundai Tucson yang dikendarainnya justru menabrak kantor tempatnya bekerja. Polisi kemudian memberikan tilang kepada pengemudi tersebut untuk pelanggaran lalu lintas. Akibat kejadian ini, jendela kantor rusak dan sebagian dinding kantor itu jebol.

Sementara itu, tidak jelas bagaimana pemilik sekolah mengemudi tersebut akan menanggapi kesalahan karyawannya, tetapi sulit membayangkan kesalahan seperti ini bisa terjadi di sekolah mengemudi. Ada dua analisis terkait penyebab kecelakaan ini, yang pertama pengemudi salah menginjak pedal. Yang kedua, pengemudi mengendarai kendaraan dalam kecepatan tinggi.

Tetapi, foto dari Google menunjukkan lokasi sekolah mengemudi berada jauh dari jalan raya. Jadi, kemungkinan analisis pertama sesuai. Kemungkinan pengemudi telah salah menginjak pedal gas alih-alih menginjak pedal rem, sehingga mobilnya tidak berhenti. Dan yang agak bikin malu, foto mobil yang menabrak bangunan kantor itu tepat dibawah tulisan "Learn to Drive"; ini tentu akan sedikit mencoreng reputasi sekolah mengemudi tersebut.

Quote:


Sementara itu, Hyundai Tucson merupakan mobil jenis SUV yang diproduksi sejak 2004. Sepengetahuan TS, mobil ini sudah tidak dipasarkan lagi di Indonesia Gan (cmiiw). Sementara itu, untuk pasar Amerika Serikat mobil ini masih dijual. Mobil ini punya beberapa pilihan mesin, misalnya ada verisi 1.600 cc CRDi dengan tenaga maksimal 116 hp untuk segmen entry level.

Ada juga pilihan mesin 1.600 cc T-GDI Plug-In Hybrid yang punya tenaga maksimal 265 Hp sebagai varian tertinggunya. Hyundai Tucson juga punya varian elektrifikasi dengan teknologi mild hybrid, hybrid, dan plug-in hybrid.

Nah, demikian sedikit cerita kali ini, semoga kita bisa mengambil hikmah dari kecelakaan yang ada di Lakewood ini. Sampai jumpa emoticon-Cendol (S)



--------------------




Referensi Tulisan: Carsscoops& 9news.com
Sumber Foto: sudah tertera
fachri15
black.robo
gabener.edan
gabener.edan dan 7 lainnya memberi reputasi
8
889
21
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan