Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

mabdulkarimAvatar border
TS
mabdulkarim
Bangunan yang Dibakar Mayoritas Toko Milik Pendatang, Dogiyai Dijaga Ketat

Bangunan yang Dibakar Mayoritas Toko Milik Pendatang, Dogiyai Dijaga Ketat
Ilham Dwi Ridlo Wancoko
- Minggu, 16 Juli 2023 | 10:53 WIB

SITUASI MENEGANGKAN: Bangunan yang terbakardi Distrik Kamu, Kabupaten Dogiyai, Jumat (14/7). Kerusuhan berlangsung dari Kamis malam sampai Jumat dini hari. (HUMAS POLDA PAPUA)

JawaPos.com – Keamanan di Dogiyai, Papua Tengah, pasca kerusuhan Kamis dan Jumat (13-14/7) lalu berangsur pulih. Meski demikian, pengamanan tetap diperketat. Sebab, Dogiyai adalah zona merah yang rawan karena merupakan basis Komite Nasional Papua Barat (KNPB). Langkah dialog tengah dilakukan untuk mencegah kerusuhan kembali terulang.

Kerusuhan di Dogiyai bukan kali ini saja terjadi. Pada November 2022 juga terjadi kerusuhan yang dipicu tertabraknya balita.

Dalam kerusuhan itu juga terjadi pembakaran bangunan. Satu korban meninggal ditemukan terkubur di dekat rumahnya yang telah hangus terbakar.

Kabidhumas Polda Papua Kombespol Ignatius Benny Ady Prabowo menyatakan, di daerah Dogiyai memang berkali-kali terjadi tindakan anarkistis yang melibatkan massa. Penyebabnya macam-macam.  ”Kejadian kerusuhan kemarin ini diawali dengan pemalakan,” paparnya.

Dia menerangkan, sebelum kerusuhan meletus, terjadi pemalakan dengan menghadang kendaraan yang sedang melaju. Pemalakan itu lantas didengar aparat. Upaya pembubaran pun dilakukan. Namun, pelaku malah melawan. Mereka justru berupaya merebut senjata milik petugas. ”Tentu petugas harus menjaga senjatanya dan membela diri,” tuturnya.

Merebut senjata memang kebiasaan yang dilakukan kelompok separatis teroris (KST). ”Ini yang perlu dipahami semuanya. Kalau mereka bersenjata itu lantas bisa menjadi KST,” ujarnya. Dia mengakui, petugas memang menembak para pelaku yang ingin merebut senjata. Namun, aksi tegas itu diawali dengan tembakan peringatan. Karena warning itu diabaikan, petugas lantas menembak pelaku.

Menurut dia, kondisi tidak terelakkan itu dijadikan alasan untuk melakukan kerusuhan dengan penjarahan dan pembakaran. ”Yang menjadi sasaran adalah warga pendatang,” ujarnya.

Toko milik warga pendatang di pasar dan rumah dibakar kelompok tersebut. Namun, menurut dia, saat ini kondisi telah berangsur-angsur pulih. Keamanan telah kondusif. Brimob yang dikerahkan telah membantu upaya pemulihan keamanan. ”Selain itu, kami berupaya dialog dengan tokoh masyarakat dan agama,” terangnya.

Pengamanan juga diperketat. Dia berharap masyarakat tidak tersulut dengan berbagai provokasi. ”Semua diharapkan menahan diri dan menyerahkannya ke aparat,” paparnya.

Sebelumnya, kerusuhan itu mengakibatkan dua anggota kepolisian dan seorang personel TNI terluka akibat panah. Kerusuhan terjadi di beberapa titik, salah satunya di Bandara Moanemani. Petugas yang berupaya mengevakuasi anggota yang terluka dengan helikopter dihujani panah dan batu. Berdasar pendataan sementara, 69 bangunan dibakar.
https://www.jawapos.com/nasional/011...i-dijaga-ketat
versi KNPB aparat membunuh 3 orang asli Papua dan jadi dasar masyarakat marah


Anggota Brimob Korban Kerusuhan di Dogiyai Dirujuk ke Jakarta
Bangunan yang Dibakar Mayoritas Toko Milik Pendatang, Dogiyai Dijaga Ketat
Antara - detikNews
Minggu, 16 Jul 2023 14:36 WIB

Salah satu bangunan yang dibakar massa di Kabupaten Dogiyai, Papua Tengah. (Dok. Istimewa)
Jakarta - Anggota Brimob Polda Papua, Bripka Laode Imran, terluka parah karena terkena panah saat mengamankan kerusuhan di Dogiyai, Papua Tengah. Dia kini dievakuasi dan dirujuk ke Jakarta.
Dilansir dari Antara, korban diterbangkan ke Jakarta menggunakan pesawat Batik Air, Minggu (16/7/2023). Dia didampingi dokter serta perawat dari RS Bhayangkara Jayapura.

Kabid Dokkes Polda Papua Kombes dr Nariyana mengatakan korban dievakuasi ke Jakarta untuk mendapatkan perawatan intensif.

"Memang korban kami rujuk ke RS Polri Sukanto di Jakarta agar mendapatkan penanganan lukanya akibat terkena panah saat mengamankan kerusuhan di Dogiyai," ujar Nariyana, di Jayapura, Minggu (16/7/2023).

Sebelumnya, Bripka Laode Imran sempat dirawat di RS Nabire dan RS Bhayangkara di Jayapura. Saat tiba di RS Bhayangkara, korban dalam kondisi pingsan akibat luka tusuk panah dengan panjang sekitar 130-150 cm.

Di RS Bhayangkara, korban menjalani terapi berupa pemasangan oksigen sebanyak tiga liter per menit, pemasangan monitor, pemasangan kateter, serta pemberian cairan infus NACL 0,9 persen sebanyak 1.000 cc per 24 jam.

"Selain itu, korban diberi antibiotik injeksi Ceftriaxone sebanyak dua kali sehari dengan dosis 1 gram, antibiotik Metronidazole sebanyak tiga kali sehari dengan dosis 500 mg, obat lambung Omeprazole sebanyak dua kali sehari dengan dosis satu ampul intravena. Selain itu, obat antinyeri Ketorolac sebanyak tiga kali sehari dengan dosis satu ampul intravena, dan vaksin antitetanus tetagam sebanyak satu vial intramuskular," terang Kombes dr Nariyana.

https://news.detik.com/berita/d-6825...uk-ke-jakarta.

Panjang juga panahnya


Wapres: Kerusuhan Dogiyai Ganggu Pembangunan Papua
Bangunan yang Dibakar Mayoritas Toko Milik Pendatang, Dogiyai Dijaga Ketat
CNN Indonesia
Sabtu, 15 Jul 2023 22:30 WIB
Bagikan :   
Wapres Ma'ruf Amin mengajak pelaku kerusuhan kembali ke pangkuan Negara Kesatuan Republik Indonesia. Wapres Ma'ruf Amin mengatakan kerusuhan di Dogiyai menghambat pembangunan Papua danmengajak pelaku kerusuhan kembali ke pangkuan Negara Kesatuan Republik Indonesia. (CNN Indonesia/ Priska Sari Pratiwi)
Jakarta, CNN Indonesia -- Kerusuhan warga, seperti yang terjadi di Kabupaten Dogiyai, Papua Tengah, bakal menghambat pembangunan di Papua. Hal itu dikatakan Wakil Presiden Ma'ruf Amin di Manokwari, Papua Barat saat menjalani kunjungan kerja pekan ini di Papua.
"Kalau masih ada seperti itu akan mengganggu jalannya pembangunan dan akan memperlambat munculnya kesejahteraan," kata Ma'ruf, Sabtu (15/7), disitat dari Antara.

Ma'ruf mengatakan pemerintah ingin membangun kesejahteraan Papua di segala sektor. Hal ini yang mendasari dibuat otonomi khusus dan Badan Pengarah Percepatan Pembangunan Otonomi Khusus Papua guna memastikan anggaran tepat sasaran.

Ma'ruf pun mengajak perusuh kembali ke pangkuan Negara Kesatuan Republik Indonesia untuk membangun Papua.

"Oleh karena itu, kepada teman-teman yang masih bikin rusuh sebaiknya mari kembali ke pangkuan (NKRI). Papua sejahtera, tanah Papua untuk Papua," ucap dia.


Berdasarkan keterangan resmi Polda Papua pada Jumat (14/7), kerusuhan di Dogiyai dimulai setelah terjadi penyerangan pada mobil berisi Satgas Damai Cartenz yang ingin membawa salah satu petugas yang sakit ke RSUD Paniai.

Mobil diadang sekelompok warga tak dikenal saat melintasi Idakebo, Distrik Kamu Utara. Mobil lantas diserang, seseorang melempar kapak hingga kaca pecah dan melukai anggota di dalam.

Penyerang juga dikatakan ingin merampas senjata api yang dibawa anggota sehingga sempat dikeluarkan tembakan dan pengejaran ke arah gunung.

Tiga personel disebut terluka karena terkena panah dan satu orang warga tewas. Polda Papua lantas mengirim pasukan Brimob dari Nabire ke Dogiyai untuk membantu penanganan kerusuhan itu.

(fea)


https://www.cnnindonesia.com/nasiona...bangunan-papua
udah beberapa kali Dogiyai rusuh...
nomorelies
Nikita41
Nikita41 dan nomorelies memberi reputasi
2
886
14
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan