amekachiAvatar border
TS
amekachi
Baduy Minta Sinyal Internet Hilang, Hak Hidup Tenang bukan Semata Milik Orang Modern!
Warga Baduy Minta Sinyal Internet Dihilangkan dari Wilayahnya, Kritik dan Hak Hidup Tenang bukan Semata Milik Orang Modern!




Kemarin baru saja terjadi seorang anak SMP di Jambi berani melakukan kritik keras terhadap pemerintah daerah yang dinilai tak mengurusi keresahan salah satu warganya yang sudah bertahun-tahun selalu diganggu oleh sebuah aktivitas di wilayah wewenang pejabat Jambi tersebut, tanpa melihat bagaimana gaya kritikan siswi SMP tersebut namun itu hak dia mengkritisi kinerja pemerintah dan seharusnya pemerintah pun tanggap dengan apa yang menjadi keresahan salah satu warganya karena memang tugas wakil rakyat tentu mengurusi rakyat bukan melaporkan rakyatnya sendiri.

Apa yang dilakukan SFA siswi SMP Jambi tersebut padahal realistis sekali dengan kehidupan sekarang lho Gansist yaitu ketidaksenangan dirinya dengan alat-alat transportasi berat lalu lalang di dekat rumah neneknya yang sampai membuat kerusakan, sebuah kondisi yang sangat wajar untuk zaman sekarang saja sulit untuk dikritik apalagi jika kritiknya itu berupa permintaan yang tak sesuai zaman seperti halnya warga Baduy yang baru-baru ini kritik dan malah meminta dengan tegas bahwa wilayah tempat bermukimnya orang Baduy agar dihapus sinyal internet sekaligus tower pemancarnya hingga wilayah baduy bersih dari sinyal internet (blankspot area internet).

Ini dikarenakan menurut mereka setelah diadakan Musyawarah Barisan Kolot di masyarakat adat Baduy beberapa waktu lalu menegaskan bahwa sinyal internet di Baduy bisa membawa dampak negatif seperti, menjadikan generasi muda Baduy bisa mengakses berbagai aplikasi dan konten yang tidak mendidik dan bisa mempengaruhi moral serta ahlak generasi bangsa.




Mungkin sebuah permintaan, kritikan, sindiran yang tak masuk akal bagi kaum yang modern namun terjadinya kritikan sebab adanya dua tower internet di wilayah ulayat tanah Baduy ini wajib untuk dibereskan oleh pemerintah daerah terkait sebab kritikan tak memandang dia anak kecil atau orang dewasa, orang modern maupun masyarakat tradisional tapi kritikan terjadi karena adanya aktivitas yang dinilai sangat mengganggu.

Kewajiban pemerintah mengatasi masalah yang mengganggu warganya bukan kritikan dari warganya langsung dianggap sebagai sebuah gangguan bahkan langsung dilaporkan sebagai tindakan melanggar UU ITE tanpa kroscek lebih dulu, bukannya kerja malah nyari kerjaan baru yang nggak ada hubungannya dengan apa yang rakyat amanatkan kepada mereka!

Mendapatkan hak untuk hidup tenang adalah yang nomor satu bagi setiap manusia sebagaimana kebebasan memeluk dan beribadah sesuai dengan kepercayaan serta keyakinannya masing-masing.

'Narasi dan Opini Sendiri'


Tulisan Sendiri:

@amekachi

Sumber Tulisan dan Gambar:

1

2
indrastrid
alelot
scorpiolama
scorpiolama dan 20 lainnya memberi reputasi
21
3.7K
45
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan