iskrimAvatar border
TS
iskrim
Inilah Alasan Kenapa Pemotor Seringnya Terburu-Buru Di Jalan


Menurut pengamatan saya selama ini pengendara paling lincah bahkan agresif dijalan adalah pemotor yang melaju bak bola billiar liar yang kalau sudah ketemu jalan buntu langsung tek tok manuver, bahkan lampu kuning di traffic light sudah dianggap pertanda jalan oleh mereka.

Tidak semua sih, tapi ada beberapa pemotor yang demikian bahkan hingga dijalan pedesaan mereka berkesan terburu-buru. Semakin gesit dan lincah dianggap si paling jago dan si paling racing, padahal kalau lagi apes ya lecet juga.

Kesan pemotor banyak yang buru-buru baik di gang sempit apalagi jalan raya sepertinya menjadi pemandangan sehari-hari. Anehnya pemotor lain yang sudah tertib justru diklakson bahkan dipepet atau di semprot dengan lata-kata mutiara karena dianggap menghambat lajutnya si paling racing ini.

Pertanyaan terbesarnya adalah kenapa banyak pemotor berlaku demikian? Inti dari jawabannya menurut saya karena ingin cepat sampai tujuan dan dijalan berkendara tidak senyaman roda empat. Klasik, sih tapi dari alasan itu ada pemicu seperti karena jalan semakin macet, kondisi jalan yang buruk, banyak pengendara yang tidak disiplin dan tidak tertib, pengendara motor juga cukup tersiksa dengan cuaca iklim yang ada sekalinya panas kepanasan dan sekalinya hujan ya, kehujanan.

Beberapa alasan lain yang membuat pemotor banyak yang jadinya terburu-buru dijalan adalah karena khawatir terlambat, sudah merasa paling jago, takut dibegal, tanggung jawab pekerjaan, nggak kuat debu dan polusi dari kendaraan lain, ribet harus berdandan lagi ketika sampai tujuan.



Pemotor berperilaku semakin menjadi-jadi ketika mereka mudah diprovokasi, bocil yang membawa motor, emak-emak pemotor berjalan sesukanya. Dengan bodi motor yang terbilang kecil dan lebih enteng dibanding kendaraan lain membuat manuver mereka seolah semakin tidak terkontrol sehingga membahayakan pengendara lain.

Dari beberapa hal diatas saya rasa memang sangat beralasan memgapa mereka berperilaku demikian. Sebetulnya tidak kalah banyak juga pemotor yang tetap tertib, tidak ugal-ugalan dijalan dan bisa memberi contoh pemotor lain terutama buat pemotor pemula yang baru turun mengaspal dijalan.

Tapi jika tidak dimulai membiasakan diri untuk berperilaku disiplin dan tertib dari sekarang, ditanamkan sejak dini oleh keluarga saya rasa pemotor-pemotor pemula bisa saja teracuni oleh perilaku pemotor yang seringkali mereka lihat, dianggap biasa dan dibolehkan. Mau sampai kapan?




Sebuah opini
Img. Gugel




Copyright © 2016 - 2023 iskrim
All Rights Reserved | Member of Thread Creator Gen. 1 - KASKUS

bukhorigan
mimimaw
ufo60
ufo60 dan 6 lainnya memberi reputasi
7
2.4K
118
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan