- Beranda
- Komunitas
- News
- Berita dan Politik
Jaringan Mahasiswa Nusantara Dukung Prabowo Jadi Presiden


TS
bundamalasari
Jaringan Mahasiswa Nusantara Dukung Prabowo Jadi Presiden
Setelah guru besar dan cendekiawan mendukung Prabowo Subianto, kini giliran mahasiswa dari berbagai perguruan tinggi yang tergabung dalam organisasi kemahasiswaan Jaringan Mahasiswa Nusantara (Jaman) juga mendeklarasikan dukungan kepada Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra itu untuk menjadi Presiden RI 2014-2019.
"Kami ingin ada perubahan nasib bangsa menuju Indonesia yang berdaulat, adil, makmur, dan sejahtera. Hal ini bisa terwujud jika pemimpin nasional memiliki nasionalisne yang tinggi, itulah sebabnya mengapa kami mendukung Prabowo," kata Andre Lukman, Presidium Nasional Jaringan Mahasiswa Nusantara (JAMAN), di Bandung Kamis(3/4/2014).
Andre menuturkan, selain memiliki jiwa nasionalisme yang tinggi, Prabowo juga memiliki keberanian dan ketegasan serta memililiki wawasan nusantara yang kuat.
"Terhadap pemimpin nasional yang memiliki kualitas seperti inilah, bangsa dan negara diamanahkan, agar Indonesia terbebas dari penjajahan wajah baru," katanya.
Oleh sebab itu, dengan memohon hidayah dan rahmat Tuhan Yang Maha Kuasa, maka jaringan mahasiswa mendeklarasikan dukungannya untuk Prabowo Subiuanto menjadi Presiden RI.
"Indonesia perlu pemimpin yang kuat agar kekayaan nasional Indonesia dimanfaatkan semaksimal mungkin untuk kemakmuran rakyat. Bukan jemakmuran segelintir orang, atau pun asing," tambahnya.
Andre prihatin, hingga saat ini Indonesia masih dijajah oleh kolonial gaya baru di berbagai bidang, baik dalam bidang politik, ekonomi, maupun budaya.
"Indonesia masih terlalu jauh dari yang namanya merdeka. kita masih berada dalam zona kemiskinan, kebodohan, dan ketidakadilan," katanya.
Dengan pemimpin yang tegas dan berwibawa yang ada di dalam sosok Prabowo, mudah-mudahan Indonesia lebih cepat bangkit. "Kami berpandangan, jika Prabowo Subianto memimpin republik ini maka Indonesia bisa membebaskan diri dari berbagai bentuk penjajahan," ujarnya.
Akhir-akhir ini dukungan dari berbagai elemen rakyat mengalir kepada Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra Prabowo Subianto. Mulai dari para Purnawirawan Pejuang, Kepala Desa, Guru Besar, dan Mahasiswa.

http://www.tribunnews.com/pemilu-201...-jadi-presiden
"Kami ingin ada perubahan nasib bangsa menuju Indonesia yang berdaulat, adil, makmur, dan sejahtera. Hal ini bisa terwujud jika pemimpin nasional memiliki nasionalisne yang tinggi, itulah sebabnya mengapa kami mendukung Prabowo," kata Andre Lukman, Presidium Nasional Jaringan Mahasiswa Nusantara (JAMAN), di Bandung Kamis(3/4/2014).
Andre menuturkan, selain memiliki jiwa nasionalisme yang tinggi, Prabowo juga memiliki keberanian dan ketegasan serta memililiki wawasan nusantara yang kuat.
"Terhadap pemimpin nasional yang memiliki kualitas seperti inilah, bangsa dan negara diamanahkan, agar Indonesia terbebas dari penjajahan wajah baru," katanya.
Oleh sebab itu, dengan memohon hidayah dan rahmat Tuhan Yang Maha Kuasa, maka jaringan mahasiswa mendeklarasikan dukungannya untuk Prabowo Subiuanto menjadi Presiden RI.
"Indonesia perlu pemimpin yang kuat agar kekayaan nasional Indonesia dimanfaatkan semaksimal mungkin untuk kemakmuran rakyat. Bukan jemakmuran segelintir orang, atau pun asing," tambahnya.
Andre prihatin, hingga saat ini Indonesia masih dijajah oleh kolonial gaya baru di berbagai bidang, baik dalam bidang politik, ekonomi, maupun budaya.
"Indonesia masih terlalu jauh dari yang namanya merdeka. kita masih berada dalam zona kemiskinan, kebodohan, dan ketidakadilan," katanya.
Dengan pemimpin yang tegas dan berwibawa yang ada di dalam sosok Prabowo, mudah-mudahan Indonesia lebih cepat bangkit. "Kami berpandangan, jika Prabowo Subianto memimpin republik ini maka Indonesia bisa membebaskan diri dari berbagai bentuk penjajahan," ujarnya.
Akhir-akhir ini dukungan dari berbagai elemen rakyat mengalir kepada Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra Prabowo Subianto. Mulai dari para Purnawirawan Pejuang, Kepala Desa, Guru Besar, dan Mahasiswa.

http://www.tribunnews.com/pemilu-201...-jadi-presiden
0
1.5K
8


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan